Berita  

Xiaomi Redmi Note 11 Pro+ Akan Segera Rilis di Bulan November

Xiaomi Redmi Note 11 Pro+

Kembali meluncurkan ‘taringnya’ dalam pasar smartphone, Xiaomi Redmi meluncurkan 3 seri terbaru yaitu Xiaomi Redmi Note 11, Redmi Note 11 Pro dan Redmi Note 11 Pro+ dalam waktu dekat. Hadir dengan segudang fitur ungulannya, membuat ponsel asal negeri tirai bambu ini menjadi buruan. Bagi sobat yang berniat membeli seri terbaru Xiaomi Redmi 11 Pro+ ini, dan penasaran apakah price nya in reached bagi kantong? Simak terlebih dahulu ulasan lengkapnya terkait perbedaan dan keunggulan dari Xiaomi Redmi Note 11, Note 11 Pro dan Note 11 Pro+.

Desain dan Body Xiaomi Redmi Note 11 Pro+

Xiaomi Redmi Note 11 Pro+

Hadir dengan desain body yang elegan diselimuti dengan warna biru ceria, Xiaomi Redmi Note 11 Pro+ ini masuk ke dalam waiting list pecinta Smartphone Android khususnya para kaula muda. 

Sama dengan desain seri Xiaomi Redmi pendahulunya (Xiaomi Redmi Note 11, Note 11 Pro), Xiaomi Redmi Note 11 Pro+ ini memiliki kemiripan desain dengan gaya datar nan elegan ala iPhone 12.

Xiaomi Redmi Note 11 Pro+ ini memiliki ketebalan 8.3 mm dan berat hanya 204 g. Meski sedikit berat dibandingkan versi Redmi Note 11 yang memiliki berat 195 g, seri Note 11 Pro+ ini dipadukan dengan layar AMOLED berukuran 6,67 inch dengan resolusi Full HD+, refresh rate 120 Hz, touch sampling rate 360Hz, HDR10, dan dilindungi oleh Corning Gorilla Glass 5.

Uniknya walau desain body terlihat sama, termasuk desain kameranya, ternyata kamera di Redmi Note 11, Note 11 Pro dan seri Note 11 Pro+ memiliki jumlah, kualitas serta fitur kamera yang berbeda-beda lho.

Kamera Xiaomi Redmi Note 11 Pro+ Yang Lebih Unggul 

Jika dilihat sekilas, seri Redmi Note 11 ini memang terlihat seperti memiliki empat kamera belakang. Namun jika kita cukup jeli, ponsel seri ini sebenarnya hanya terdapat dua buah kemara dengan resolusi masing-masing sebesar 50 MP dan 8 MP. Untuk kamera depan memiliki resolusi 16 MP.

Sama seperti seri Redmi Note 11, Note 11 Pro dan Note 11 Pro+ terlihat memiliki 4 kamera belakang. Namun sebenarnya kedua seri ini memiliki triple camera dengan resolusi yang terbilang mumpuni yaitu 108 MP (f/1.9, 26mm (wide), 1/1.52″, 0.7µm, dual pixel PDAF), 8 MP (120˚ (ultrawide)), dan 2 MP (f/2.4, 50mm (telephoto macro)), dan disematkan teknologi AI yang mampu membuat hasil jepretan layaknya kamera profesional.

Chipset MediaTek Terbaru

Seiring dengan perkembangan zaman, smartphone ini telah dibekali chipset terbaru MediaTek Dimensity 920 5G (6 nm) pada seri Redmi Note 11 Pro dan Pro+ membuat kedua seri ini mampu bersaing dikelasnya.

Namun untuk Redmi Note 11 sendiri hanya dilengkapi dengan MediaTek Dimensity 810 5G yang lebih rendah ketimbang versi Pro-nya. Tapi ketiganya memiliki kesamaan pada sisi Operation System, dimana masing-masing sudah mengusung Android 11, MIUI 12.5.

Kapasitas Memori

Xiaomi Redmi Note 11 Pro+

Selain disematkan chipset MediaTek terbaru, seri Redmi Note 11 Pro dan Pro+ ini dipadukan dengan kapasitas memori dan RAM 128GB/6GB RAM, 128GB/8GB RAM, dan 256GB/8GB RAM.

Bisa dikatakan dengan disediakan memori dan RAM yang besar, pengguna akan puas menyimpan dan download file-file dalam ukuran besar serta menginstall berbagai games populer seperti Mobile Legends, Ghensin Impact, PUBG, dan Call of Duty.

Kapasitas Baterai Xiaomi Redmi Note 11 Pro+ Masih Kalah

Kendati memiliki keunggulan di bidang Chipset dan resolusi kamera yang apik, sayangnya untuk kapasitas baterai Redmi Note 11 Pro+ terbilang kalah dengan versi sebelumnya. Seri terbaru ini hanya dilengkapi dengan kapasitas baterai Li-Po 4.500 mAh, masih kalah dengan Redmi Note 11 Pro dan Note 11 Pro yang dilengkapi dengan masing-masing baterai 5000 mAh dan 5.160 mAh.

Bolehlah kapasitas baterai Xiaomi Redmi Note 11 Pro+ kalah dan kurang unggul di kelasnya. Namun jangan salah, ponsel seri terbaru ini didukung dengan pengisian cepat (fastcharging) 120W yang diklaim dapat mengisi full daya baterai hanya dalam waktu 15 menit. Seri ini lebih unggul ketimbang dengan Redmi Note 11 Pro dan Note 11 Pro yang hanya memiliki teknologi pengisian cepat 67W.

Xiaomi bisa dibilang pintar membaca pasar, pasalnya ponsel-ponsel merk lain juga berlomba-lomba memadukan produknya dengan teknologi fast charging. Dan Xiaomi lagi-lagi menunjukkan taringnya dengan mampu bersaing bahkan lebih unggul dengan produk lain.

Fitur Lainnya

Xiaomi Redmi Note 11 Pro+

Terkait fitur pelengkap di Redmi Note 11, Note 11 Pro dan Note 11 Pro+ terbilang sangat baik. Pasalnya ketiga seri ini sudah didukung dengan jaringan 5G, NFC, USB tiper terbaru Type-C, headphone jack 3,5 mm, dan slot Dual-SIM.

Selain itu, pengguna yang senang mendengarkan musik melalui loud speaker juga dimanjakan dengan speaker stereo dari JBL pada seri Note 11 Pro dan Note 11 Pro+. Jarang sekali smartphone dikelas ini yang memiliki kualitas unggul pada speaker

Untuk Xiaomi Redmi Note 11 Pro+ disediakan 3 pilihan warna yaitu Mysterious Black, Forest Green, Timeless Purple. Untuk seri Note Pro memiliki warna Mysterious Black, Forest Green, Timeless Purple, Milky Way Blue. Dan untuk seri Note 11 memiliki Mysterious Black, Milky Way Blue, Mint Green.

Rilis dan Harga

Tapi untuk Sobat yang ingin segera memiliki Xiaomi Redmi Note 11 Pro+ ini, harap bersabar dulu! Sebab ponsel terbaru ini baru akan di rilis di China pada 1 November 2021.

Untuk perkiraan harga masing-masing seri, bisa dikatakan masih cukup terjangkau walau telah dilengkapi dengan fitur dan teknologi unggulan. Berikut perkiraan masing-masing harga:

Seri Redmi Note 11
– 4GB/128GB: 1.199 Yuan atau sekitar Rp 2,6 juta.
– 6GB/128GB: 1.299 Yuan atau sekitar Rp 2,9 juta.
– 8GB/256GB: 1.499 Yuan atau sekitar Rp 3,3 juta.
– 8GB/256GB: 1.699 Yuan atau sekitar Rp 3,7 juta.

Seri Redmi Note 11 Pro
– 6GB/128GB: 1.599 Yuan atau sekitar Rp 3,5 juta.
– 8GB/128GB: 1.899 Yuan atau sekitar Rp 4,2 juta.
– 8GB/256GB: 2.099 Yuan atau sekitar Rp 4,6 juta.

Redmi Note 11 Pro+
– 6GB/128GB: 1.999 Yuan atau sekitar Rp 4,4 juta.
– 8GB/128GB: 2.099 Yuan atau sekitar Rp 4,6 juta.
– 8GB/256GB: 2.299 Yuan atau sekitar Rp 5 juta.

Untuk release di Indonesia, kemungkinan tidak akan lama setelah rilis di China.

Sobat bisa dapatkan di toko resmi/official store Xiaomi yang tersebar di tanah air.

Baca juga ulasan menarik lainnya tentang

Akhir Kata

Demikian ulasan tentang HP Seri Xiaomi Redmi 11 Pro+ yang akan segera rilis, dan perbedaan dari seri sebelumnya. Bagaimana Note11 Pro+ vs Note 11? siapa yang lebih worth it untuk dimiliki? silakan berikan komentar di bawah ini ya! Sobat tertarik untuk membelinya? Jangan lupa bagikan artikel ini ke semua!

Info tech paling update! Ikuti kami di WhatsApp Channel & Google News, Jadilah bagian komunitas kami!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Dapatkan Update Terbaru Langsung! OK No thanks