Wow !! Aplikasi Ini Dapat Menerjemahkan Panggilan Audio dan Video Secara Real Time

aplikasi menerjemahkan panggilan

Jika Anda merupakan seseorang yang sering berkomunikasi dengan rekan yang menggunakan berbagai bahasa mungkin Anda membutuhkan sebuah aplikasi yang bisa menyuguhkan translasi atau alih bahasa secara real time. Nah, sekarang ada sebuah aplikasi besutan dari developer asal Tiongkok yang disebut iTourTranslator. Aplikasi ini memungkinkan Anda untuk berkomunikasi secara real time melalui panggilan audio maupun sebuah video call dengan hampir semua penutur bahasa asing.

Untuk dapat memakai layanan ini panggilan harus dilakukan dari aplikasi, lalu pengguna akan memilih bahasa setiap orang yang terlibat dalam panggilan. Serelah itu aplikasi iTourTranslator yang disebut sebagai alat terjemahan instan yang komprehensif, akan mampu menerjemahkan panggilan baik audio maupun  video secara real time.

Aplikasi ini memungkinkan hanya salah satu pihak yang memakai dan  menggunakannya dalam sebuah panggilan, sementara si penerima tidak harus menggunakan aplikasi yang sama. Nantinya jika penelepon berbicara bahasa Prancis, penerima akan mendengar terjemahan dalam bahasa mereka yang sebelumnya telah dipilih  di dalam aplikasi.

Kemudian, ketika sang penerima itu menjawab, apa yang mereka katakan akan diterjemahkan ke dalam bahasa Prancis untuk si penelepon. iTourTranslator disebut telah mendukung lusinan bahasa, termasuk Arab, Tiongkok, Inggris, Jerman, Jepang, Portugis, Spanyol, dan Prancis.

Menariknya, aplikasi ini juga kompatibel dengan banyak aplikasi perpesanan, seperti WhatsApp, Facebook Messenger, Telegram, dan WeChat. Panggilan audio dan video dapat diterjemahkan secara real time, cukup dengan membuka tautan khusus yang dikirim oleh pengguna iTourTranlator.

Aplikasi ini juga masih dapat berfungsi dengan baik jika digunakan untuk menerjemahkan video YouTube apa pun, atu bisa pula digunakan dalam sebuah konferensi video Zoom atau Microsoft Teams.

iTourTranslator tersedia untuk diunduh gratis dari App Store (iOS) dan Google Play (Android). Namun, pengguna akan memerlukan langganan saluran telepon pribadi untuk menggunakan layanan terjemahannya.

aplikasi menerjemahkan panggilan
ilustrasi aplikasi menerjemahkan panggilan

Sayangnya iTourTranslator  belum tersedia dalam Bahasa Indonesia, namun jika Anda membutuhkan sebuah aplikasi translator Anda bisa mencoba 5 aplikasi Android penerjemah bahasa berikut yang bisa membantu Anda dalam berkomunikasi dengan bahasa asing.

  • iTranslate

Aplikasi translate Itranslate merupakan satu dari sekian aplikasi terjemahan terbaik. iTranslate bakal memudahkan Anda dalam menerjemahkan  sebuah teks, situs web, maupun percakapan suara ke dalam lebih dari 90 bahasa. Anda memiliki pilihan untuk mendengarkan terjemahan dalam suara pria atau wanita, dan juga memiliki pilahan untuk berganti dialek.

  • PONS Vocabulary Trainer

Kelebihan dari Pons Vocabulary Trainer adalah mesin terjemahan ini memiliki kemampuan dalam 36 bahasa. Aplikasi ini seakan – akan menjadi pelatih pribadi bagi Anda dalam memahami bermacam – macam bahasa asing. Disini akan ada 5 jenis latihan bertahap Anda dapat menerjemahkan tanpa bantuan lagi.

  • Translate voice

Aplikasi ini mampu menerjemahkan suara yang sesuai dengan namanya. Aplikasi memiliki daabase lebih dari 80 bahasa dengan output suara 44 bahasa.

Baca juga: Google Lens Akan Hadirkan mode “Pendidikan” dan menambahkan dukungan terjemahan offline.

  • Microsoft Translator Microsoft Translator

Microsoft Translator akan membantu Anda dalam menerjemahkan bahasa baik dalam sebuah teks maupun suara secara real-time, atau berupa gambar. Microsoft Translator baur – baru ini merilis sebuah fitur menarik yaitu mode percakapan secara real-time. Jadi Anda cukup berbicara atau mengetik dengan memakai bahasa asli Anda dan kemudian lawan bicara Anda akan mendapatkan terjemahan sesuai dengan bahasa mereka.

Info tech paling update! Ikuti kami di WhatsApp Channel & Google News, Jadilah bagian komunitas kami!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Dapatkan Update Terbaru Langsung! OK No thanks