Jika Sobat adalah pengguna Realme 3 Pro, Kalian akan senang dengan pembaharuan OS baru dari Realme. Karena pada pembaharuan ini pihak perusahaan memberikan beberapa fitur, optimasi perangkat dan juga menghilangkan beberapa bugs. Tentunya kinerja akan semakin membaik dari sebelumnya.
Pembaharuan OS tersebut tiba dengan nomor RMX1851EX_11_A.20 yang juga mencakup update keamanan bulan Oktober 2019, dan menghadirkan mode gelap, animasi pengisian daya baru, dan juga mode beralih antara SIM dengan mudah yang disematkan pada bagian notifikasi.
Berikut adalah changelog lengkap dari update Realme 3 Pro:
Keamanan
- Patch keamanan Android: Oktober 2019
update Realme 3 Pro pada Sistem
- Menambahkan Mode Gelap.
- Animasi pengisian daya yang diperbarui.
- Menambahkan pengaturan cepat beralih antara SIM yang ada di bagian notifikasi.
- Pusat Pemberitahuan dan Status
- Pengingat akan dihapus ketika hotspot diaktifkan.
- Menghapus prompt ketika ponsel di-root.
- Opsi yang ditambahkan untuk menggesek layar beranda untuk pencarian global atau pusat notifikasi.
Pengaturan
- Menambahkan Realme Laboratory.
- Opsi yang ditambahkan untuk titik pemberitahuan untuk pembaruan.
Sentuh
- Versi firmware yang diperbarui untuk mengoptimalkan pengalaman bermain game.
Realme 3 Pro akan mendapatkan Android 10
Realme 3 Pro adalah smartphone yang diluncurkan pada April 2019, smartphone ini hadir dengan ukuran layar 6,3 inci Full HD+ yang ditenagai dengan chip prosesor Snapdragon 710 disandingkan dengan RAM 4GB atau 6GB dan penyimpanan mencapai 128GB, selain itu pengguna bisa menambahkan penyimpanan secara eksternal menggunakan microSD yang tersedia dengan slot terpisah.
Ponsel ini hadir dengan dual kamera belakang dengan konfigurasi sensor 16MP + lensa kedalaman 5MP. Pada bagian belakang juga dilengkapi dengan pemindai sidik jari. Sementara kamera depan mendapatkan sensor 25MP yang tentu saja akan mengakomodasi kegiatan panggian video ataupun selfie dan wefie.
Urusan yang performa baterai, Realme 3 Pro dibekali dengan kapasitas baterai sebesar 4045 mAh yang juga dibekali dengan teknologi pengisian cepat VOOC 3.0 berdaya 20W, dengan teknologi ini ponsel memiliki kemampuan pengisian baterai sebesar 50 persen hanya dalam waktu 30 menit saja. Selain itu pengisian baterai dilakukan menggunakan microUSB.
Selain itu pengguna Relame 3 Pro juga mendapatkan kabar gembira, pasalnya pihak perusahaan mengatakan bahwa Relame 3 Pro akan mendapatkan pembaharuan ke Android 10 pada Q1 2020.
Untuk Sobat yang ingin memiliki Realme 3 Pro. Berdasarkan pantauan dari website resmi Realme Indonesia, smartphone ini dijual dikisaran harga;
- RAM 4GB/ 64GB Rp. 2.799.000
- RAM 6GB/ 64GB Rp. 2.999.000
- RAM 6GB/ 128GB Rp. 3.499.000 – harga ini bersaing dengan Redmi Note 8 Pro dikisaran Rp.3.599.000 dengan spesifikasi lebih tinggi.
Cara Aktifkan Mode Gelap
Jika Sobat sudah mendapatkan update Realme 3 Pro tersebut dan ingin mengaktifkan mode malam dari perangkat, kalian perlu mengaturnya secara manual. Jika Sobat masih kebingungan dengan caranya. Ikuti langkah berikut. Pertama kalian masuk ke menu Setting pada smartphone, selanjutnya geser keatas dan masuk ke Lab Realme kemudian cari Dark Mode dan aktifkan. Bagaimana mudah bukan?
Teknologi Enthusiast – Senang memberikan informasi di dunia Teknologi. Dulu suka main gitar, sekarang lupa cara mainnya. Mencoba menjadi penulis baik dan memberikan informasi secara tepat