Tabungan Haji Terbaik menjadi salah satu pertimbangan untuk dapat pergi beribadah haji. Tentunya untuk menunaikan ibadah haji diperlukan sejumlah uang yang tidak sedikit. Nah memanfaatkan keadaan tersebut, selama pembatasan ibadah haji jamaah Indonesia, sobat bisa menabung untuk ibadah haji sehingga nantinya ketika haji dibuka, sobat akan lebih ringan untuk melakukan pembayaran haji karena uang sudah dikumpulkan dari tabungan haji.
Jika sejauh ini sobat belum begitu tahu dan paham seputar tabungan ibadah haji dan rekomendasi pilihan banknya, jangan khawatir. Pada bahasan kali ini, kami akan membagikan rekomendasi dan ulasannya untuk sobat. Berikut pilihan bank yang bisa sobat coba :
Tabungan iB Baitullah Hasanah Mudharabah (BNI Syariah)
Rekomendasi tabungan haji yang dapat sobat coba yaitu ada tabungan iB Baitullah Hasanah Mudharabah dari bank BNI Syariah. Tabungan ini sendiri merupakan tabungan dengan akad Mudharabah atau Wadiah yang dipergunakan sebagai sarana untuk mendapatkan kepastian porsi berangkat haji (Reguler/Khusus) dan merencanakan ibadah Umrah sesuai keinginan penabung dengan sistem setoran bebas atau bulanan dalam mata uang Rupiah dan USD.
Nah, tabungan haji ini memiliki beberapa keuntungan, diantaranya seperti :
- Setoran Pertama yang ringan hanya Rp. 500 ribu
- Khusus dipergunakan untuk keperluan haji dan umrah
- Gratis biaya administrasi
- Dilengkapi dengan asuransi kecelakaan diri
- Mudah
- Dll
Keuntungan dan Fitur Tabungan iB Baitullah Hasanah Mudharabah
Tentunya calon jamaah yang menabung disini akan mendapatkan beragam keuntungan, adapun keuntungannya sebagai berikut :
- Nasabah akan mendapatkan Kartu Haji dan Umroh Indonesia.
- Mendapatkan Buku Tabungan.
- Autokredit untuk setoran bulanan dari rekening Tabungan iB Hasanah/Bisnis Hasanah/Prima Hasanah.
- Nasabah bisa didaftarkan menjadi calon jemaah haji melalui SISKOHAT.
- Terdapat pilihan kurs mata uang, seperti Rupiah dan US Dollar.
- Mempermudah Nasabah calon jamaah haji dalam merencanakan ibadah haji dan umrah.
- Memudahkan Nasabah untuk mendapatkan porsi keberangkatan haji karena sistem BNI Syariah yang terintegrasi langsung dengan Sistem Komputerisasi Haji Terpadu (SISKOHAT) yang berada dalam satu provinsi dengan domisili nasabah.
- Nasabah akan dibebaskan biaya pengelolaan rekening bulanan.
- Bebas biaya penutupan rekening (khusus tabungan rupiah).
- Nasabah akan dijamin mendapatkan fasilitas asuransi kecelakaan diri untuk nasabah tabungan Baitullah mudharabah IDR dengan saldo di atas Rp5.000.000,-
Itulah ulasan tentang fitur serta keunggulannya. Nah berikut ini merupakan informasi mengenai pembiayaan :
Nisbah untuk akad Mudharabah
Nasabah Bank Rupiah 12% 88% USD 5% 95%
Biaya (Rupiah)
Biaya Wadiah Mudharabah Pengelolaan Rekening Rp0,- Tutup Rekening Rp0,- Saldo Minimum Rp100,000,- Rp500,000,-
Biaya (US Dollar)
Biaya Wadiah Mudharabah Pengelolaan Rekening USD0,- Tutup Rekening USD5,- Saldo Minimum USD5,- USD50,-
Syarat Membuka Rekening
Jika sobat sudah paham tentang fitur serta informasi pembiayaan, dan sobat ingin membuka rekening tabungan haji disini, sobat bisa simak syarat yang perlu dipersiapkan. Berikut syaratnya :
- Memiliki Kartu tanda Penduduk (KTP) atau Passport (opsinonal) atau identitas lainnya
- Memiliki kartu NPWP
- Menyetorkan minimal Rp. 500.000 untuk saldo tabungan
Simpel sekali bukan? dengan begitu, sobat bisa menabung untuk berangkat ke tanah suci dengan mudah dan nyaman!.
Untuk sobat yang mau buka rekening BNI konvensional secara online, kami sudah membuatkan ulasannya di artikel sebelumnya.
Tabungan Haji BRISyariah iB
Rekomendasi tabungan haji terbaik yang dapat sobat coba yaitu ada Yabungan BRIyariah IB. Sama seperti sebelumnya, tabungan ini diperuntukkan untuk nasabah yang ingin menyimpan uangnya untuk berangkat ke Baitullah atau tanah suci.
Di BRISyariah IB sendiri menetapkan setoran awal minimum lebih kecil daripada sebelumnya, yaitu hanya Rp. 50.000 dengan setoran selanjutnya minimum Rp. 10.000 dan saldo mengendap minimum Rp. 50.000. Walau nantinya Nasabah tidak mendapat Kartu ATM serta dana tidak dapat ditarik sewaktu-waktu, hal ini menguntungkan karena menabung akan menjadi lebih efektif.
BRISyariah sendiri memungkinkan pemberian asuransi jiwa dan kecelakaan, pemotongan zakat secara otomatis dari bagi hasil yang didapatkan dan biaya administrasi tabungan GRATIS untuk nasabahnya, lho!
Nah, kira-kira berikut fitur serta keunggulan dari tabungan BRISyariah iB :
Keuntungan dan Fitur Tabungan Haji BRISyariah iB
- Setoran awal yang tidak memberatkan.
- Nasabah akan dibebaskan administrasi bulanan.
- Nasabah akan mendapatkan asuransi jiwa dan kecelakaan.
- Sistem yang terintegrasi online dengan SISKOHAT (Sistem Komputerisasi Haji Terpadu) untuk kepastian porsi keberangkatan haji.
- Nasabah dengan bebas dapat menambahkan saldo kapan saja.
- Nasabah bisa bertransaksi di seluruh jaringan Kantor Cabang BRISyariah secara online.
- Pemotongan zakat secara otomatis dari bagi hasil yang nasabah dapatkan.
- Nasabah akan dimudahkan dalam merencanakan persiapan ibadah haji
- Tersedia tabungan haji terbaik untuk anak-anak.
- Tersedia pilihan ibadah Haji Reguler dan Haji Khusus.
Syarat Pengajuan Tabungan Haji BRISyariah iB
- Calon nasabah harus memiliki fotokopi KTP (Kartu Tanda Penduduk) dan identitas lainnya
- Calon nasabah memiliki NPWP (Nomor Pokok Wajib Pajak).
- Bagi anak-anak yang ingin membuka rekening, harus melampirkan foto copy kartu keluarga (KK)
Itulah ulasan fitur, keuntungan dan syarat untuk membuka rekening haji BRISyariah IB. Dengan demikian, sobat bisa mulai menabung haji dari sekarang agar nantinya dapat meringankan jika sudah waktu haji tiba!
Tabungan Muamalat iB Haji dan Umrah
Tabungan Haji terbaik dari Muamalat adalah Tabungan iB Hijrah Haji yang merupakan layanan perbankan syariah Muamalat menggunakan akad Wadi’ah, yang dikelola secara fleksibel dan praktis, dimana tabungan haji ini hanya bisa dicairkan untuk membiayai perjalanan haji atau umrah.
Tentu saja muamalat iB menjadi salah satu tabungan haji, pasalnya Tabungan Haji Bank Muamalat terintegrasi online dengan SISKOHAT (Sistem Komputerisasi Haji Terpadu) milik Kementerian Agama, dimana informasi tentang Tahun keberangkatan dan besarnya setoran dapat disesuaikan serta bebas biaya fasilitas autodebet. Selain itu, nasabah akan dimudahkan untuk melakukan penyetoran tabungan karena nasabah bisa setor melalui counter teller, e-Banking dan transfer terjadwal (baik harian maupun bulanan). Nah kira-kira, berikut keuntungan yang nasabah bisa dapatkan :
Keunggulan Tabungan Muamalat iB Haji dan Umrah :
- Setoran minimal Rp 50.000
- Nasabah akan memperoleh kartu Shar-E Gold yang dapat digunakan bertransaksi di tempat yang menerima kartu VISA
- Dana nasabah dikelola secara syariah berdasarkan prinsip syariah yang sesuai dengan syariat
- Nasabah dapat memperoleh bonus serta souvenir haji
- Terintegrasi langsung dengan SISKOHAT Kementrian Agama untuk memperoleh kepastian mendapatkan kuota/porsi keberangkatan ibadah haji serta informasi lainnya
- Gratis biaya administrasi
Untuk proses pengajuan pembukaan tabungan, Nasabah harus melengkapi syarat-syarat yang dibutuhkan seperti Pengajuan Calon Debitur merupakan Warga Negara Indonesia dan Warga Negara Asing yang memiliki KITAS, memiliki Usia minimal 18 tahun dan maksimal 65 tahun, nasabah harus memiliki dokumen Kartu Identitas Asli seperti KTP/SIM/Paspor, dan mengisi formulir pembukaan yang disediakan.
Tabungan Haji Bank Mega Syariah iB
Rekomendasi selanjutnya yaitu ada Tabungan Haji terbaik iB bank Mega Syariah. Nah tabungan haji ini merupakan tabungan yang ditujukan untuk nasabah perorangan yang diperuntukkan untuk merencanakan dana keberangkatan ibadah haji. Tabungan ini mengedepankan prinsip syariah dengan akad Mudharabah Mutlaqah. Nasabah tidak tidak dapat menarik dan dengan bebas, kecuali untuk setoran awal porsi haji dan setoran pelunasan Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji.
Berbicara tentangsetoran awal, Bank Mega Syariah menetapkan setoran awal sebesar Rp. 200.000,- dengan minimum setoran selanjutnya sebesar Rp 100.000,- dan saldo minimum : Rp 100.000,-. dengan gratis biaya administrasi dan biaya penutupan rekening Rp 100.000,-
Berikut merupakan keuntungan yang akan nasabah dapatkan :
Keuntungan dan Fitur Bank Mega Syariah Tabungan Haji iB
- Simpanan dalam mata uang rupiah.
- Berdasarkan prinsip syariah dengan akad Mudharabah Mutlaqah.
- Dana tidak dapat ditarik, kecuali untuk setoran awal porsi haji dan setoran pelunasan Biaya
- Penyelenggaraan Ibadah Haji yang sesuai
- Tanpa Fasilitas Kartu ATM.
- Penjaminan oleh Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) hingga Rp2 Miliar per Nasabah.
Syarat Pengajuan Bank Mega Syariah Tabungan Haji iB
- Memiliki kartu tanda penduduk (E-KTP) atau identitas diri lainnya seperti passport
- Memiliki NPWP
- Melampirkan Kartu Keluarga (KK)
- Untuk tabungan haji anak, wajib melampirkan Akte Kelahiran
Tabungan Haji BCA Syariah
Rekomendasi tabungan haji terbaik lainnya yaitu ada BCA Syariah. Nah Tabungan Haji BCA sendiri merupakan tahapan Mabrur iB yang merupakan tabungan berdasarkan prinsip bagi hasil atau istilahnya mudharabah mutlaqoh dari BCA Syariah yang mendukung nasabah untuk rencana menunaikan ibadah ke tanah suci.
Berbicara tentang besaran biaya setoran awal, Tabungan haji BCA sendiri menetapkan setoran awal sebesar Rp. 100.000,- dan setoran selanjutnya minimal Rp. 50.000. Untuk BCA Syariah juga menyediakan fasilitas setoran Terjadwal, yaitu setoran yang telah nasabah jadwalkan setiap bulan, dan dipotong secara otomatis dari rekening induk nasabah, dengan ketentuan:
- Dana minimal Rp. 50.000 dan berlaku kelipatan Rp. 50.000;
- Jadwal pendebetan setoran adalah tanggal 1 s/d 28 setiap bulan
- Bisa kapan saja memilih jangka waktu setoran dengan mengisi formulir Transfer Otomatis
- Proses pendebetan setoran dilakukan otomatis dari rekening induk di BCA Syariah dan tidak harus milik nasabah yang sama
Syarat Pengajuan Tabungan Haji
Untuk membuka rekeninhg tabungan haji, calon nasabah atau sobat harus melengkapi syaratnya sebagai berikut :
- Nasabah berusia minimal 17 tahun, serta usia maksimal 55 tahun.
- Nasabah memiliki Tahapan iB atau Giro iB sebagai rekening induk.
- Memiliki identitas diri yang masih berlaku (KTP/SIM/Paspor).
- Melengkapi form pembukaan rekening dan formulir Simplified Issue Offering.
Bagi sobt yang ingin mengetahui lebih lanjut tentang pembukaan rekening haji di BCA Syariah, pengguna dapat bisa menghubungi HALO BCA di 1500 888 untuk informasi lebih lanjut
Tabungan Haji BTN Syariah
Rekomendasi tabungan haji lainnya yaitu ada BTN Batara Haji. Untuk Tabungan BTN Batara Haji & Umroh iB sendiri ialah sebuah tabungan yang bertujuan untuk membantu perencanaan nasabah dalam pemberangkatan haji, tabungan ini didasarkan pada prinsip syariah dengan menggunakan akad “Mudharabah Mutlaqah” atau Investasi.
Disini, masalah setoran awal, BTN Syariah menetapkan setoran awal dengan besaran Rp. 100.000,- lalu untuk minimal setoran setelahnya yaitu sama Rp. 100.000,-. Untuk saldo minimum yang mengendap yaitu sebesar 100 ribu juga.
Nasabah tidak akan mendapatkan kartu debit sebelum pemberangkatan haji. Dengan kata lain, Kartu Debit BTN Syariah akan diberi ke nasabah pada saat akan proses pemberangkatan Haji atau Umroh. Terkait masalah bagi hasil Tabungan Haji , di BTN sendiri besarannya yaitu : Nasabah 15.5%* dan Bank 84.5%.
Syarat Pembukaan Tabungan
Untuk sobat yang ingin membuka buku tabungan, tentu saja harus menyiapkan Syarat yang dibutuhkan. Berikut daftarnya:
- Nasabah harus berkewarganegaraan Indonesia (WNI)
- Minimal berusia17 tahun
- Memiliki identitas diri seperti KTP/SIM/Paspor
- Memiliki NPWP;
- Bagi calon nasabah yang berusia dibawah 17 tahun harus menyiapkan Kartu Pelajar, Akta Kelahiran, dan Surat Pernyataan Orang tua sebagai beneficiary owner
- Bagi calon nasabah yang berkewarganegaraan asing (WNA), wajib memiliki Paspor & KITAS/KITAP yang masih berlaku.
Begitulah syarat yang perlu dipersiapkan. Nah untuk masalah terkait pembiayaan, disini tidak terdapat biaya admin alias biaya admin gratis. Jika nasabah mengalami kerusakan pada buku tabungan, nasabah harus membayar Rp. 10.000,00 untuk mengganti buku baru. Untuk proses penutupan rekening, nasabah bisa membayar sebesar Rp. 25.000.
Danamon Syariah iB
Rekomendasi tabungann untuk ke tanah suci yang terakhir yaitu ada Danamon Syariah.
Untuk Tabungan Rencana Haji iB dapat membantu nasabah menunaikan ibadah wajib dengan tabungan rencana yang berlandaskan prinsip Syariah bagi hasil (Mudharabah) dalam mata uang Rupiah yang disediakan khusus untuk mewujudkan keinginan ibadah.
Terkait dana, nantinya dana akan di debet setiap bulan melalui proses auto debet dari rekening sumber (source account) ke rekening Tabungan Rencana Haji iB dengan jumlah setoran dan jangka waktu sesuai dengan yang nasabah tentukan. Untuk minimal besaran setoran rutin bulanan, nasabah dapay menyetorkan mulai dari Rp. 300.000 (minimal) sd Rp. 5.000.000 dengan gratis semua biaya Biaya Administrasi Bulanan, Biaya Gagal Debit dan Biaya Penutupan Rekening Sebelum Jatuh Tempo.
Tentunya para Nasabah bisa waktu kapan saja untuk menentukan sendiri jangka waktu menabung dan jumlah setoran rutin bulanan. Nasabah juga tidak dikenakan tanggungan biaya pertanggungan asuransi Syariah (selama Nasabah melakukan setoran rutin bulanan) sampai dengan Rp 200 juta, dan Nasabah akan mendapatkan notifikasi informasi jika dana telah mencukupi untuk mendaftar Haji serta waktu pemberangkatannya.
Keuntungan dan Fitur Danamon Syariah IB
- Setoran rutin didebet otomatis dari Rekening Sumber ke Rekening Tabungan BISA.
- Nasabah bisa kapan saja menentukkan sendiri jangka waktu menabung dan jumlah setoran rutin bulanan.
- Bank Danamon bekerja sama dengan berbagai lembaga terpercaya untuk membantu mempermudah ibadah ke tanah suci.
- Nasabah akan terbebas dari biaya administrasi bulanan
- Nasabah bisa mengecek saldo kapan saja
- Nasabah bisa tarik tunai dan transfer ke Bank lain di ATM Prima, Bersama, ALTO dan ATM Danamon serta melalui Danamon Online Banking dan counter teller.
Syarat Pengajuan Danamon Syariah IB
- Calon nasabah harus berkewarganegaraaan Indonesia (WNI)
- Calon nasabah memiliki kartu identitas seperti kartu tanda penduduk (KTP) asli atau paspor
- Menyiapkan NPWP
- Mengisi formulir aplikasi pembukaan rekening.
- Melakukan setoran awal minimum yang sudah ditentukan
Itulah penjelasan keunggulan serta syarat untuk mendaftar di tabungan Danamin Syariah iB. Silahkan sobat coba dan tentukan sendiri ya!
Perbedaan Tabungan Haji Dengan Tabungan Biasa (Umum)
Tentu saja, terkait tabungan haji dengan tabungan umum terdapat perbedaan sistem dan prinsipnya. Nah untuk tabungan haji sendiri memiliki kelebihan dengan adanya sistem syariah. pada sistem atau usaha syariah sendiri didasarkan pada prinsip Syariat Islam yang mengkedepankan rasa keadilan dan transparansi dalam melakukan transaksi/deal dengan nasabah.
Untuk masalah perbedaan siginifikan antara Tabungan Syariah dan Tabungan umum, yaitu pada sistem syariah tidak mengenal adanya bunga (interest) yang tetap seperti bank konvensional, melainkan dikenal dengan istilah bagi hasil (nisbah). Maka dari itu, pada saat awal pembukaan rekening nasabah akan menyepakati perjanjian bagi hasil yang tetap antara bank dengan calon nasabah yang sudah ditetapkan. Selain itu, tabungan haji juga menyediakan asuransi jiwa yang bisa diklaim nasabah jika mengalami musibah.
Rekomendasi Artikel Terkait Tabungan dan Investasi
Kami juga sudah mempublikasikan beberapa artikel terkait Tabungan dan Investasi, siapa tahu ada yang sobat suka dan mendapatkan pengetahuan baru, cek daftarnya di bawah ini.
FAQ
Tabungan Haji adalah sebuah tabungan uang yang diperuntukan membayar biaya haji. Biaya ini nantinya hanya bisa digunakan untuk membiayai keperluan untuk melaksanakan ibadah haji.
Manfaat utama dari tabungan haji adalah membantu anda dalam mewujudkan impian melaksanakan ibadah haji dengan cara membuat tabungan dengan berdasarkan prinsip syariah.
Tabungan haji merupakan tabungan berjangka sama seperti halnya deposito, dimana tabungan hanya dapat diambil untuk keperluan membayar biaya haji atau umroh.
Besaran minimal baik untuk setoran awal maupun setoran bulanan cukup bervariatif, tergantung kebijkan bank yang bersangkutan. Namun untuk nilai terendah sendiri anda bisa mulai dengan uang Rp 100.000 untuk setoran awal, dan minimal Rp 50.000 untuk setoran bulanan.
Akhir Kata
Itulah ulasan mengenain tabungan haji terbaik serta perbedaannya dengan bank konvensional yang bisa kami bagikan. Bagaimana? apakah sobat sudah menentukan ingin menggunakan bank yang mana untuk menabung ke tanah suci? dengan demikian, semoga sobat bisa menabung dengan lebih maksimal agar ibadah haji menjadi ringan nantinya! Demikian, semoga bermanfaat!
Spesialisasinya pada Android dan aplikasi mobile telah membantu banyak pengguna dalam memahami dan memaksimalkan penggunaan teknologi ini dalam kehidupan sehari-hari. Dengan gaya penulisan yang informatif dan mudah dimengerti, Indra telah menjadi referensi bagi banyak orang yang mencari informasi tentang Android dan aplikasi mobile.