Gadget  

Spesifikasi BlackBerry Evolve X2, Kembali Bawa Keyboard QWERTY ?

BlackBerry Evolve X2
Image by LetsGoDigital via Youtube/Technizo Concept

Setelah mendominasi di tahun 2000-an, BlackBerry mengalami masa – masa sulit yang memilukan. Perusahaan asal Kanada itu pernah menguasai 50 persen pangsa pasar AS dan 20 persen dari seluruh penjualan ponsel secara global. Kekuatan mereka ada pada Blackberry Messenger (BBM) yang menjadi hit pada generasi muda dan kemampuan untuk mengirim email ketika sedang bepergian membuatnya menjadi perangkat wajib yang harus dimiliki.

Namun kemudian semuanya berubah ketika Apple meluncurkan iPhone-nya. Beberapa tahun setelah peluncurannya, pasar mulai bergeser dimana orang – orang menjadi terobsesi dengan ponsel layar sentuh. Dan dengan cepaat iPhone milik Apple mengalahkan penjualan BlackBerry.

Blackberry telah melakukan semuanya untuk mampu bersaing dengan produsen lain termasuk Samsung, Motorola atau Nokia dan bahkan mereka sempat beralih ke Android dalam upaya untuk menarik kembali pelanggan mereka namun nyatanya nilai penjualan tak pernah pulih kembali ke masa kejayaannya.

BlackBerry Evolve X2
Image BlackBerry Evolve X2 by LetsGoDigital via Youtube/Technizo Concept

Kini beberapa laporan menyebut bahwa BlackBerry siap kembali mencoba untuk kembali bersaing meski kali ini akan diluncurkan melalui bendera Onward Mobility. Meski kurang terkenal, namun perusahaan keamanan seluler tersebut berjanji untuk merilis perangkat baru 5G pada akhir tahun.

“Kami benar-benar melihat kebutuhan akan BlackBerry 5G, smartphone Android dengan keyboard fisik dan menjadi perangkat unggulan,” kata Peter Franklin, CEO OnwardMobility dalam sebuah wawancara dengan PCMag.com.

Meskipun detailnya masih dirahasiakan, Letsgodigital baru saja merilis gambar perangkat Blackberry yang akan datang. Ponsel ini dinamai Evolve X2 5G, mengusung desain layar penuh yang mencolok dengan tampilan melengkung di sekitar sisi casing.

Terlihat pula pola kotak-kotak merek dagang di panel belakang dan apa yang tampak seperti sistem kamera quad-belakang yang dapat mencakup lensa sudut lebar dan telefoto. Letsgodigital berspekulasi bahwa Evolve X2 akan datang dengan port headphone, pemindai sidik jari di bawah layar dan menggunakan prosesor unggulan Qualcomm Snapdragon 888.

Sebelumnya BlackBerry empat bermitra dengan perusahaan manufakturi India, Optiemus, keduanya bersama-sama mengumumkan seri Evolve yang mencakup dua ponsel yakni BlackBerry Evolve dan BlackBerry Evolve X.

Kedua ponsel tersebut memiliki layar beresolusi tinggi, sistem kamera ganda, dan baterai besar 4.000 mAh yang ketika itu mendukung Android Oreo. Seperti BlackBerry Key2, Evolve X mengusung chipset Snapdragon 660 dengan CPU octa-core, clock 2,2 GHz. GPU-nya adalah Adreno 512, sedangkan RAM-nya 6 GB.

Ponsel ini dibekali penyimpanan 64 GB, termasuk slot microSD hingga 256 GB. Evolve X hadir dengan 5,99” IPS LCD dengan resolusi Full HD+ dan rasio 18:9, menjadikannya ponsel BlackBerry Android pertama di India yang meninggalkan keyboard QWERTY sejak kebangkitan brand tersebut.

Tidak ada ruang untuk pemindai sidik jari di bagian bawah layar, sehingga sensor masuk ke bagian belakang. Panel belakang juga menampung sistem kamera ganda yang didesain horizontal yakni sensor 12 MP dan 13 MP, plus lampu kilat LED ganda. Ponsel ini juga menyediakan flash lain di bagian depan untuk memberikan dukungan pada kamera selfie 16 MP.

Berita Lainnya Tentang BlackBerry :

Sementara versi yang lebih murah, BlackBerry Evolve, tak mendapatkan dukungan pengisian nirkabel dan hanya memiliki RAM 6 GB. Ponsel ini dipacu chipset Snapdragon 450 yang lebih sederhana, namun masih dibangun di atas proses 14nm yang efisien, sehingga menawarkan daya tahan baterai yang cukup baik. CPU octa-core-nya memiliki clock 1,8 GHz dan RAM 4GB. Penyimpanan internal yang dimiliki adalah 64GB dapat diperluas melalui slot microSD.

Video BlackBerry Evolve X2

Info tech paling update! Ikuti kami di WhatsApp Channel & Google News, Jadilah bagian komunitas kami!

Respon (2)

    1. Punah??….kya nya orng2 yg ga ngerti sama blackberry yg dah punah…..untuk para pecinta kualitas hp cina emang cukup menghibur… BB sama android emang dluan manaaa????…🤣🤣 situ yg terlena ama produk cina silahkan aja tp klo orng yg lebih ngerti mesti donk milih barang kualitas…maaf buka tukang jual beli kita

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Dapatkan Update Terbaru Langsung! OK No thanks