Kegunaan Serdik atau STR Pada Pelamaran CPNS

serdik atau str
Ilustrasi via Canva

Kegunaan Serdik atau STR – Berhubung penerimaan calon pegawai negeri sipil (CPNS) tahun 2021 sebentar lagi dibuka, tentu calon pelamar harus mempersiapkan berkas-berkas lamaran agar nantinya bisa mengikuti tahap seleksi menjadi pegawai negeri sipil.

Pendaftaran pegawai negeri sipil memang sudah ramai diperbincangkan. Sebab penerimaan penerimaan pegawai negeri sipil memang sudah dinantikan oleh banyak kalangan yang memang sangat tertarik untuk menjadi pegawai negeri sipil ini.

Mengingat pembukaan pegawai negeri sipil kali ini lebih menfokuskan pada penerimaan calon guru dan tenaga kesehatan, maka perlulah sekiranya kamu sebagai calon pegawai negeri sipil untuk mengetahui tentang Serdik dan STR.

Apa Itu CPNS

serdik atau str
ilustrasi via Canva

Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) merupakan seorang calon pegawai negeri sipil yang sudah lulus pada tes tahap pertama yaitu ketika memasukkan berkas-berkas lamaran namun belum mengikuti tahap seleksi lanjutan. Pada dasarnya tes CPNS ada beberapa tahapan dengan tahapan awal pemeriksaan berkas. Jika kamu sudah lulus tahap ini maka kamu sudah bisa dikatakan sebagai CPNS dan bisa mengikuti tahap selanjutnya hingga selesai dan mendapatkan nilai yang memuaskan agar bisa lolos sebagai pegawai negeri sipil.

Apa Itu Serdik dan STR

Serdik merupakan sebuah singkatan dari Sertifikat Pendidik, sedangkan STR merupakan singkatan dari Surat Tanda registrasi. Kedua dokumen ini sangatlah berbeda namun dari segi fungsi terbilang cukup sama yaitu untuk menunjukan bahwasanya seseorang dengan profesi ini sudah melakukan tahap pengujian pada bidangnya.

Serdik merupakan sebuah dokumen yang menjadi tanda sudah profesionalnya seseorang seorang guru dengan profesi, sedangkan STR merupakan sebuah dokumen sertifikasi yang diberikan pemerintah kepada nakes yang berkompetensi.

Fungsi Serdik atau STR Pada Pelamaran CPNS

Dilihat dari segi fungsi, Serdik sendiri memiliki fungsi sebagai sertifikat pendukung yang menandakan bahwasanya guru tersebut sudah profesional sehingga dia memiliki nilai lebih dibandingkan dengan pelamar lain yang tidak melampirkan Serdik. Ini merupakan salah satu faktor pendukung yang bisa membuat kamu mendapatkan nilai maksimal dalam SKB.

Namun ada beberapa faktor yang harus diperhatikan agar Serdik yang kamu lampirkan dapat diterima dan menjadi penunjang. Berikut beberapa faktor tersebut :

  1. Kamu harus melampirkan Serdik yang sesuai dengan jabatan yang kamu lamar.
  2. Serdik yang kamu miliki harus dikeluarkan oleh Kemenag, Kemenristekdikti, atau Kemendikbud.

Dengan fungsi sebagai yang sudah dijelaskan di atas, lalu timbullah sebuah pertanyaan. Apakah Serdik ini wajib dilampirkan pada pendaftaran CPNS?

Sebenarnya tidak semua pelamar dengan jabatan guru harus melampirkan Serdik pada saat melakukan pendaftaran CPNS. Jikalau kamu tidak memiliki Serdik sekalipun kamu akan tetap dapat mendaftar sebagai calon pegawai negeri sipil. Hal ini dikarenakan Serdik pada profesi guru hanya bersifat sebagai sertifikat pendukung saja, sehingga jika melampirkannya sangatlah baik dan jika tidak juga tidak masalah.

Fungsi STR Pada Pelamaran CPNS

Berbeda dengan Serdik yang sudah dijelaskan diatas, STR pada profesi nakes bisa dikatakan sebagai dokumen wajib. Hal ini dikarenakan hampir seluruh formasi untuk nakes pada seleksi CPNS memerlukan STR sebagai syarat utamanya. Sehingga ada baiknya kamu menyediakan berkas ini terlebih dahulu jika ingin mendaftar pada bagian nakes ini.

Namun ada beberapa jabatan pada bidang nakes yang tidak membutuhkan STR saat melakukan pelamaran. Berikut beberapa jabatan CPNS bagian nakes yang tidak membutuhkan STR pada saat melakukan pendaftaran :

  1. Pranata Laboratorium Kesehatan Ahli lulusan S1 Kimia, Biologi, atau Teknik kimia.
  2. Entomolog Kesehatan Terampil lulusan DIII Entomolog.
  3. Entomolog Kesehatan Ahli lulusan S1 dan DIV Profesi Hewan atau Biologi.
  4. Sanitarian Ahli lulusan S1 Teknik Lingkungan.
  5. Administrator Kesehatan.

Cara Mendapatkan Serdik atau STR

Cara untuk mendapatkan sertifikat pendidik terdapat tiga jalur yang dapat ditempuh oleh para sarjana pendidikan. Berikut tiga jalur untuk mendapatkan sertifikat pendidik :

PPG Prajabatan

Cara pertama yang bisa ditempuh oleh sarjana pendidikan dalam mendapatkan Serdik ialah dengan ikut PPG Prajabat. Program Pendidikan Profesi Guru Prajabatan dirancang untuk mempersiapkan lulusan S1 Kependidikan dan S1/DIV non kependidikan yang berbakat dan memiliki minat menjadi guru agar menguasai kompetensi guru sesuai dengan standar nasional pendidikan.

PPG Dalam Jabatan

Berbeda dengan yang pertama, PPG dalam jabatan ditujukan kepada guru yang sudah terdaftar sebagai pegawai negeri sipil maupun yang tidak terdaftar sebagai pegawai negeri sipil untuk mendapatkan sertifikasi pendidiknya.

PPG Reguler

Ini merupakan proses pendapatan sertifikasi guru yang dilakukan dengan biaya sendiri setelah menyelesaikan perkuliahannya sebagai guru. Pada PPG regules mahasiswa yang ingin mengambil sertifikasi guru akan mengikuti perkuliahan singkat selama setahun kembali dengan pengujian untuk mendapatkan sertifikasi tersebut dengan biaya ditanggung sepenuhnya oleh mahasiswa tersebut.

Keuntungan Memiliki Serdik Bagi Profesi Guru

Dalam mengikuti program sertifikasi guru, kamu akan melakukan kuliah singkat yang membuatmu mendapatkan banyak manfaat diantaranya :

Meningkatkan Skill dan Kemampuanmu Sebagai Guru

Ketika menjalankan perkuliahan profesi, skill dan kemampuanmu sebagai guru akan meningkat, hal ini dikarenakan pada proses kegiatan PPG kamu akan diajarkan metode pengajaran dan pembelajaran yang memiliki standar tinggi dan terbaru.

Mendapatkan Tambahan Gelar

Guru yang telah menyelesaikan PPG akan mendapatkan gelas Gr yang menjadi pertanda bahwasanya guru tersebut sudah menyelesaikan PPG dan telah memenuhi kriteria maksimal seorang pendidik.

Mendapatkan Sertifikat Pendidik

Hal yang paling jelas ketika kamu berhasil menyelesaikan PPG ialah kamu akan mendapatkan sertifikat pendidik yang akan mendukung profesimu sebagai guru.

Bisa Mendaftar Guru Garis Depan atau SILN

Keuntungan dalam menyelesaikan PPG bagi guru selain dapat menjadi penunjang ketika melakukan pendaftaran CPNS, kamu juga bisa menggunakannya untuk mendaftar sebagai guru luar negeri walaupun belum berstatus PNS.

Cara Mendapatkan STR

Berbeda dengan cara mendapatkan sertifikasi pendidik, dalam mendapatkan STR kamu tidak perlu menambah waktu kuliah kembali. Namun kamu cukup melakukan pendaftaran pada website resmi pembuatan STR ini dengan melampirkan berkas-berkas tertentu. Namun dalam mendapatkan berkas-berkas tersebut biasanya kamu akan dihadapi dengan beberapa ujian untuk mendapatkan sertifikat pendukung dalam mendaftar STR ini.

Baca Juga : Tutorial Cara Mengisi Tanggal Lahir di SSCN

Keuntungan Memiliki STR Bagi Nakes

Berbeda dengan Serdik yang menjadi sertifikat pendukung, STR pada nakes merupakan sebuah dokumen penting. Alhasil dengan adanya STR, maka kamu yang berprofesi sebagai nakes akan mendapatkan banyak keuntungan.

Salah satu keuntungan yang paling jelas dari memiliki STR ialah kemampuanmu sebagai tenaga kesehatan sudah dijamin dan diakui. Sehingga kamu dapat melakukan pelamaran pekerjaan pada bidang kesehatan sesuai dengan profesi yang kamu miliki. Selain itu dengan memiliki STR kamu juga bisa menjadi relawan dalam kegiatan nakes, dengan artian STR pada nakes merupakan langkah awal dan kunci agar kamu yang berasal dari nakes dapat memanfaatkan gelas dan profesimu secara profesional.

Akhir Kata

Demikianlah informasi mengenai Serdik atau STR yang bisa saya bagikan pada postingan kali ini. Kiranya kamu tidak lagi kebingungan mengenai apa yang dimaksud dengan kedua hal tersebut setelah membaca artikel ini.

Info tech paling update! Ikuti kami di WhatsApp Channel & Google News, Jadilah bagian komunitas kami!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Dapatkan Update Terbaru Langsung! OK No thanks