Berita  

Samsung Galaxy Tab A Kids Edition, Tablet Ramah untuk Anak

Galaxy Tab A Kids Edition
Tablet untuk anak-anak

Tablet Ramah Anak – Samsung membawa Tablet Tab A kids Edition ke pasar AS. Perangkat ini sudah terlihat di situs web Samsung (via SamMobile). Ini bukan produk baru dari Samsung, hanya saja tablet ini didesain khusus agar ramah terhadap anak-anak.Galaxy Tab A Kids Edition

Galaxy Tab A Kids Edition hadir dengan panel TFT berukuran 8 inci yang menghasilkan resolusi sebesar 1280 x 800 piksel. Desain-nya memang dibuat agar anak dapat menyukai-nya. Antarmuka yang sangat menarik menampilkan konten anak-anak yang disaring sehingga mereka selalu bersemangat untuk memainkannya kembali. Fitur kontrol orangtua memungkinkan pengguna memantau waktu layar dan akses ke konten di dalamnya.

Perangkat ini hadir dengan chip prosesor Snapdragon 429 yang disandingkan dengan RAM 2GB dan penyimpanan sebesar 32GB. Dibagian depan dilengkapi dengan kamera 2MP dan kamera utama (belakang) sebesar 8MP. Selain itu perangkat ini dilengkapi dengan kapasitas baterai sebesar 5100 mAh yang mampu bertahan selama 13 jam. Walaupun tidak jelas itu adalah waktu pemakaian atau waktu standby.

Tablet Kids Edition ini hadir dengan konten yang ramah untuk anak, selain itu berbagai sistem memang disematkan untuk menunjang aktifitas anak pada perangat seperti sistem pembatasan waktu.

Galaxy Tab A Kids Edition (2019) baru tersedia di AS dengan harga $ 150 yang hadir dalam warna perak, pembelian akan mendapatkanpenutup bumper. Walaupun hanya hadir dengan satu warna, kasing itu sendiri datang dalam berbagai warna.

Tablet untuk Anak-anak

Apa yang terjadi pada jaman sekarang ini? Semua nampak berbeda dengan jaman kita masih kecil ya? Tentu saja, karena jaman sekarang ini sudah sesak dengan teknologi. Teknologi sudah mengubah banyak hal, benar?

Jika kalian punya anak apakah anak-anak kalian sudah menguasai fitur-fitur yang ada pada smartphone yang kalian miliki? Atau anak sudah mulai meminta untuk terus memainkan smartphone? Diera yang sudah semakin instan ini sulit rasanya mengatakan “tidak” untuk melarang anak agar tidak bermain ponsel, tapi itu harus kita lakukan.

Cara terbaik adalah memberikan perangkat yang ramah untuk-nya, salah satunya Samsung Galaxy Tab A Kids Edition. Walaupun bukan solusi yang paling baik, tapi setidaknya perangkat ini sudah didesain agar aman untuk anak dan isinya pun untuk melatih kemampuan sang anak.

via GSMArena , Sumber : Samsung

Baca juga: Bahaya Gawai/HP untuk Anak dan Bagaimana Cara Mengatasinya

Info tech paling update! Ikuti kami di WhatsApp Channel & Google News, Jadilah bagian komunitas kami!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Dapatkan Update Terbaru Langsung! OK No thanks