Samsung Galaxy S21 FE 5G adalah model termurah dari flagship S21 series, lantas apa saja fitur unggulannya?
Proforma Chipset Unggulan
Galaxy S21 FE 5G mengemas chipset prosesor unggulan, ponsel hadir dengan dua chipset berbeda berdasarkan wilayah negara, versi 1 : Qualcomm SM8350 Snapdragon 888 5G (5 nm) dan Version Exynos 2100 (5 nm).
Di Indonesia hadir yang menggunakan Snapdragon 888 5G yang termasuk dalam jajaran chipset flagship dengan performa gahar.
Penggunaan chipset tersebut mampu membuat ponsel memainkan game kelas berat dan multimedia secara lancar tanpa takut terjadi lag.
Layar Super AMOLED Yang Sudah di Proteksi
Di jajaran ponsel flagship Samsung, tentu saja perangkat mereka hadir dengan layar Super AMOLED yang terkenal kejernihannya.
Selain itu bagian layarnya juga sudah dilindungi dengan Corning Gorilla Glass Victus yang tahan terhadap goresan.
Refresh Rate 120Hz
Selain itu layarnya juga sudah mendukung refresh rate 120Hz, sehingga akan sangat mendukung permainan gim dan multimedia. Refresh rate adalah kemampuan layar dapat memperbaharui konten secara cepat, sehingga dalam permainan menggunakan refresh rate yang tinggi akan membuat permainan gim semakin lancar.
Konfigurasi Triple Kamera
Samsung Galaxy S21 FE hadir dengan tiga sensor kamera di bagian belakang, konfigurasinya menyertakan sensor lensa wide, telephoto dan ultra wide, selain itu kemampuan merekam videonya bisa sampai resolusi 4K pada 30/60 fps.
Untuk detail spesifikasi lainnya bisa di lihat di bawah ini.
Slamet adalah seorang blogger yang bersemangat tentang segala hal yang berkaitan dengan Android, mulai dari aplikasi dan game terbaru hingga perkembangan kendaraan listrik seperti sepeda motor listrik.