Gadget  

Roadmap Produk Samsung Yang Bocor Ungkap Tanggal Rilis Galaxy S21 FE

Samsung S21 FE
image Samsung Galaxy S21 series (samsung.com)

Samsung baru saja mengadakan sebuah acara Galaxy A-series Unpacked yang turut mengungkapkan informasi tentang peluncuran produk – produk Samsung di masa mendatang. Seorang tipster bernama Evan Blass telah membocorkan dugaan roadmap produk Samsung, yang mengungkapkan tanggal rilis potensial beberapa perangkat Galaxy terbaru mereka.

Yang pertama, menurut roadmap yang bocor menunjukan bahwa ada kemungkinan acara Unpacked lain yang dijadwalkan pada bulan depan. Tanggal sementara untuk acara tersebut adalah 14 April, dimana menurut Blass acara tersebut akan digunakan untuk memperkenalkan perangkat komputasi baru dari Samsung, seperti Galaxy Chromebooks dan laptop – laptop Windows lainnya.

Pada Bulan Juni, Samsung akan meluncurkan vesi terjangkau dari Galaxy Tab S7 yang didalam Roadmap tertulis sebagai Galaxy Tab S7 Lite. Namun sayangnya tak ada tanggal pasti peluncuran seri Tab tebaru tersebut.

Selanjutnya pada bulan Juli Samsung kemungkinan menambahkan lebih banyak ponsel seri Galaxy A. Blass meyakini mereka akan mengeluarkan Galaxy A22 dan versi 5G – nya pada bulan tersebut. Spesifikasi kamera ponsel yang telah bocor baru-baru ini menunjukkan bahwa A22 5G akan menampilkan pengaturan 48MP + 8MP + 2MP + 2MP.

Terakhir, roadmap tersebut  juga mengungkapkan tanggal peluncuran salah satu ponsel paling dinanti – nanti tahun ini  yakni Galaxy S21 FE. Ponsel tersebut diharapkan bisa mengulang kesuksesan pendahulunya dengan spesifikasi andalan dan harga yang terjangkau. Jika mengacu pada roadmap maka Samsung akan meluncurkannya pada 19 Agustus. Perusahaan biasanya meilis perangkat seri Note pada bulan Agustus, namun seperti dilapokan sebelumnya hal itu tak akan terjadi pada tahun ini.

Galaxy S21 FE  sendiri diyakini akan memiliki desain mirip dengan Galaxy S21 and S21+ . Jika melihat treatmen yang dilakukan produsen asal Korea tersebut pada Samsung Galaxy S20 FE yang mengusung desain mirip dengan seri Galaxy S20 maka kemungkinan mereka juga akan melakukannya pada S21 FE. Namun Samsung tetap melakukan beberapa perubahan guna menekan harga, seperti bagian belakang yang berbahan plastik bukan kaca.

Rumor lain menyebutkan Samsung Galaxy S21 FE akan hadir dalam opsi penyimpanan 128GB dan 256GB. Tidak jelas apakah itu akan menawarkan dukungan microSD untuk ekspansi penyimpanan, meskipun Galaxy S21 dan S21 + tak melakukannya. S21 FE akan mendukung teknologi jaringan 5G, meskipun juga belum ada kepastian apakah ponsel itu akan memiliki model 4G LTE, seperti pada Galaxy S20 FE.

Baca juga: Tahun Ini Samsung Tak Akan Rilis Galaxy Note Baru

Saat ini, belum ada kabar tentang prosesor apa yang akan digunakan Galaxy S21 FE, meskipun karena Galaxy S20 FE berjalan dengan chipset yang sama dengan seri Galaxy S20, maka kemungkinan ponsel ini akan ditenagai Qualcomm Snapdrgon 888 atau Exynos 2100 seperti seri Galaxy S21. Kemungkinan juga Galaxy S21 FE akan menawarkan RAM sedikit lebih sedikit daripada Galaxy S21 + namun tetap memiliki kapasitas baterai yang sama.

Dari segi harga, beberapa pengamat meyakini Galaxy S21 FE akan lebih murah dari Galaxy S21. Ponsel ini akan hadir dalam balutan warna abu – abu / perak, merah muda, ungu dan putih. Dukungan wateproof kemungkinan besar juga akan disematkan pada perangkat ini. (via)

Info tech paling update! Ikuti kami di WhatsApp Channel & Google News, Jadilah bagian komunitas kami!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Dapatkan Update Terbaru Langsung! OK No thanks