Siapa yang menanti hadirnya Realme 3 Pro di Indonesia? Jika sobat menantinya, kabar terbaru ponsel ini siap masuk ke pasar Indonesia.
Realme 3 Pro, hadir dengan spesifikasi yang cukup menarik untuk kita tunggu, sobat bisa mengetahui detail spesifikasi Realme 3 Pro pada post sebelumnya
Baca : Spesifikasi dan Harga Realme 3 Pro dengan Snapdragon 710 dan Kamera Ganda 16 MP + 5 MP
Dilansir dari laman Lazada Indonesia yang akan menjadi distributor ekslusif, Realme 3 Pro akan hadir pada 8 Mei 2019 yang disiarkan secara live streaming pukul 16:00 WIB. perlu sobat ketahui ponsel ini akan dijual secara flash sale. Selain itu ada penawaran menarik berupa cashback 100 ribu.
Dari Laman lazada akan ada 2 varian warna yang siap untuk di order Lighting Purple dan Nitro Blue dengan 2 varian memori RAM 4/64 GB, 6/128 GB. Namun belum ada informasi harga yang tertera pada laman tersebut.
Baca juga : Perbandingan Spesifikasi Realme 3 Pro dan Redmi Note 7 Pro, Lengkap!
Sebagai informasi singkat, Realme 3 Pro akan hadir dengan layar 6.3 inci Full HD+ dan didukung dengan Snapdragon 710, selain itu gawai ini sudah mendapatkan restu untuk menjalankan game epic Fortnite. So Sobat yang ingin memainkan game tersebut bisa menanti handphone ini.
Untuk kameranya, Realme 3 Pro mendapatkan dual-camera utama yang ada pada bagian punggung ponsel dengan konfigruasi 16 MP + 5 MP dengan sensor Sony IMX519. Sementara kamera untuk selfie, hadir dengan resolusi 25 MP (f/2.0) dengan fixed focus. Pada bagian belakang terdapat pemindai sidik jari.
Handphone ini hadir berjalan dengan sistem oprasi Android Pie berbalut UI Colos OS 6.0 di atasnya. Realme 3 Pro dibekali dengan baterai sebesar 4045 mAh yang sudah mendapatkan teknologi pengisian cepat VOOC 3.0 dengan daya charger 20W.
Slamet adalah seorang blogger yang bersemangat tentang segala hal yang berkaitan dengan Android, mulai dari aplikasi dan game terbaru hingga perkembangan kendaraan listrik seperti sepeda motor listrik.