Sekarang ini semakin banyak website download apk mod bermunculan, yang terbaru yang kami ketahui adalah PlayMods, sama seperti web sebelumnya yaitu yang sudah kami bahas yaitu, Modcombo, Happymod dan lain sebagainya.
Tentang PlayMods
PlayMods Adalah sebuah situs web yang beralamat di playmods.net yang menjadi tempat download aplikasi modifikasi atau biasa disebut mod APK khusus Android.
Perlu digaris bawahi, aplikasi yang ada di web tersebut hampir secara keseluruhan adalah hasil modifikasi dari pihak ke-tiga yang tidak memiliki izin dari developer aslinya yang juga termasuk sebagai aplikasi ilegal.
Tak heran aplikasi mod yang disajikan tersebut memiliki fitur tambahan yang tidak resmi yang mempermudah pemain memainkan game tapi juga merugikan pihak developer sebagai pemilik game atau aplikasi resminya.
Apa Saja Aplikasi yang Ada di PlayMods
Berdasarkan pantauan kami langsung mengunjungi website PlayMods, di platform tersebut menyediakan hampir semua kategori bergam jenis aplikasi dan game, bahkan Sobat bisa menemukan aplikasi dan game populer yang sudah dimodifikasi dan juga game yang harusnya berbayar menjadi gratis seperti Minecraft.
Beberapa game dan aplikasi populer dapat Sobat temukan di sini mulai dari GTA, Fortine, bahkan hingga game yang memiliki banyak pemain seperti Free Fire yang sudah dimodifikasi Sobat bisa temukan di web tersebut.
Lebih mudahnya sobat bisa mencari game mod dengan cara masuk ke playmods.net dan gunakan kotak pencarian yang ada dibagian atas untuk Sobat menemukan game atau aplikasi yang ingin di unduh.
Apakah Aman Download Aplikasi di PlayMods ?
Untuk keamanan tertinggi, kami hanya menyarankan Sobat untuk menggunakan aplikasi atau game resmi yang bisa diunduh di Play Store.
Jadi kami sudah pasti tidak menyarankan sobat untuk mengunduh aplikasi di luar dari Play Store tersebut, kecuali memang aplikasi tersebut belum tersedia di sana.
Apalagi situs PlayMods lebih banyak menyediakan apk modifikasi yang tentu saja sudah dimodifikasi oleh pihak lain selain developer yang kita sendiri tidak mengetahui apa sih yang di sisipkan di dalamnya.
Bisa saja di dalam aplikasi tersebut terdapat virus/malware yang dapat mencuri data pribadi yang di smarphone sobat, apalagi sekarang ini HP bukan lagi hanya sebagai alat komunikasi tapi juga sebagai alat perbankan.
Akhir Kata
Sekali lagi kami tidak menyarankan sobat untuk download aplikasi atau game diluar selain Play Store, apalagi di PlayMods tersebut. Tapi jika sobat sudah memahami resikonya dan tetap ingin download di web tersebut, Sobat harus siap menanggung resikonya sendiri.
Slamet adalah seorang blogger yang bersemangat tentang segala hal yang berkaitan dengan Android, mulai dari aplikasi dan game terbaru hingga perkembangan kendaraan listrik seperti sepeda motor listrik.