AndroidPonsel.com – Sebelumnya kami hanya mendapati rumor terkait smarphone terbaru dari Samsung yaitu Galaxy A11, kini pihak perusahaan sudah mencantumkan secara resmi di situs pers resmi mereka yang menginformasikan render dan spesifikasi lengkapnya. Untuk itu kami akan berikan perbandingan Samsung Galaxy A11 vs Galaxy A10s yang sudah diluncurkan pada akhir tahun lalu.
Perbandingan Samsung Galaxy A11 vs Galaxy A10s
Bicara soal perbandingan, dari sisi desain Galaxy A11 sudah mendapatkan perbubahan dibagian layarnya. Walaupun masih mengemas panel TFT LCD namun ukurannya sudah meningkat menjadi 6,4 inci dari A10s yang hanya memiliki ukuran 6,2 inci. Selain itu A11 sudah menggunakan tampillan punch hole dibagian pojok kiri atas sebagai “rumah” dari kamera depan, karena A10s menggunakan tampillan Infinity-U yang berbentuk tetesan air. Selain itu A11 hadir dengan layar resolusi 750 x 1560 piksel.
Sementara bagian belakang Galaxy A11 hadir dengan penambahan jumlah sensor menjadi tiga sensor kamera dengan posisi yang sama dibagian pojok kiri atas yang tersusun secara vertikal.
Kamera Samsung Galaxy A11 vs Galaxy A10s
Galaxy A11 hadir dengan tiga sensor bagian belakang, yang merupakan peningkatan dari Galaxy A10s yang hanya berbekal dua sensor belakang. Untuk konfigurasi perbandingannya Sobat bisa melihatnya pada tabel di bawah ini.
Brand | Samsung Galaxy A11 | Galaxy A10s |
---|---|---|
Kamera Utama | – 13 MP utama dengan aperture f / 1.8 – 5 MP f / 2.2 ultrawide – sensor kedalaman 2 MP f / 2.4. |
– 13 MP, f/1.8, 28mm (wide), AF – 2 MP, f/2.4, (sensor kedalaman) |
Features | – | LED flash, panorama, HDR |
Video | – | 1080p@30fps |
Kamera Depan | 8MP f/2.0 | 8 MP, f/2.0 |
Video | – | 1080p@30fps |
Galaxy A11 hadir dengan penambahan lensa ultrawide sebesar 5MP, sementara sensor kamera depan tetap sama yaitu 8MP dengan bukaan f/2.0.
Performa Prosesor Galaxy A11 vs Galaxy A10s
Sementara dibagian dapur pacu, Samsung Galaxy A11 hanya disebutkan hadir dengan chip prosesor yang mendapatkan konfigurasi 1,8 Ghz Octa-core, sementara A10s mendapatkan chip SoC MediaTek Helio P22 dengan Octa-core 2.0 GHz. Galaxy A11 hadir dengan dua pilihan RAM 2 GB atau 3GB dengan penyimpanan internal sebesar 32GB yang masih dapat ditambahkan dengan slot microSD.
Brand | Samsung Galaxy A11 | Galaxy A10s |
---|---|---|
Chip Prosesor | 1,8 Ghz Octa-core | – Mediatek MT6762 Helio P22 (12 nm) CPU – Octa-core 2.0 GHz Cortex-A53 |
RAM dan Internal | – RAM 2GB / 3GB – Internal 32GB |
– RAM 2GB / 3GB – Internal 32GB |
Samsung Galaxy A11 datang dengan kapasitas baterai yang sama dengan A10s yaitu 4.000 mAh namun A11 sudah dibekali dengan daya pengisian cepat sebesar 15W. Fitur lain dari Samsung Galaxy A11 hadir dengan pemindai sidik jari dan face recognition. Keduanya baik A11 ataupun A10s belum dilengkapi dengan fitur NFC.
Harga dan Ketersediaan
Saat ini belum diketahui kapan Samsung Galaxy A11 mulai tersedia secara global termasuk di Indonesia. Galaxy A11 baru terlihat di laman pers resmi milik Samsung yang bisa Anda lihat di sini. Untuk A10s sendiri sudah dijual di Indonesia dengan harga berkisar di Rp. 1.749.000.
Selain itu Spesifikasi Samsung Galaxy A11 ini masih belum lengkap, kami belum mengetahui pasti chip prosesor apa yang digunakannya. Untuk itu kita harus memastikan setelah Samsung benar-benar meluncurkannya secara resmi di Indonesia.
Baca juga:
Untuk mendapatkan informasi lebih cepat, Anda bisa mengikuti kami di Twitter @androidponsel_ atau di Channel Telegram t.me/androidponsel.
Slamet adalah seorang blogger yang bersemangat tentang segala hal yang berkaitan dengan Android, mulai dari aplikasi dan game terbaru hingga perkembangan kendaraan listrik seperti sepeda motor listrik.