Gadget  

Oppo X 2021, Ponsel Yang Dapat Digulung Mungkin Akan Segera Dirilis

Oppo X 2021

Pada tahun 2019 lalu, Samsung dan Huawei menggebrak segmentasi ponsel lipat dengan meluncurkan Galaxy Fold dan Huawei Mate X. Sementara Huawei Mate X2 membutuhkan waktu yang lama, Samsung telah meluncurkan beberapa produk tambahan untuk melengkapi koleksi mereka di segmen tersebut. Dan saat ini Oppo akan berusaha bersaing dengan meluncurkan Oppo X 2021.

Oppo X 2021 pertama kali dikenalkan pada November tahun lalu yang mengejutkan banyak pihak. Konsep ponsel yang dapat digulung akan menguji masa depan ponsel yang dapat dilipat. Bagaimanapun, faktor tampilan yang dapat digulung nampak lebih trendi dan menarik serta nyaman.

LG sebelumnya juga telah menginformasikan bahwa mereka juga sedang bekerja untuk membuat ponsel yang dapat digulung, namun belum ada informasi kapan mereka akan memperkenalkan produknya.

Oppo sendiri ketika itu mengatakan bahwasanya mereka belum siap untuk memproduksi sebuah ponsel gulung secara masal. Hal tersebut membuat banyak pihak merasa bahwa kehadiran sebuah ponsel yang dapat digulung masih jauh dari harapan.

Baca juga: Lupakan Kamera Besar Samsung S21 Ultra ! Oppo Akan Menyembunyikan Modul Kamera

Namun beberapa video yang beredar akhir – akhir dimana menampilkan penampakan dari Oppo X 2021 telah mengubah harapan tersebut. Youtuber asal Prancis Brandon Le Proktor adalah yang pertama kali menggunggah video berdurasi 8 menit yang menampilkan Oppo X 2021 dengan segala kemewahhannya.

image credit: AndroidAuthority

Sebuah situs web asal Selandia Baru, NewsHub juga menerbitkan sebuah artikel yang membahas Oppo X 2021. Video tersebut menunjukan produk yang nampak telah disempurnakan untuk dipasarkan secara komersial. Itu merupakan salah satu bukti bahwa Oppo sedang melakukan pengujian perangkat di beberapa kantor regional mereka. Jadi kemungkinan akan lebih banyak lagi video yang membahas secara detail tentang ponsel gulung tersebut.

Oppo X 2021 menggunakan Roll Motor Powertrain milik mereka. Ini adalah sepasang motor yang menciptakan gaya yang samayang memungkinkan layar terbuka dengan cara yang seragam. Layar OLED dilaminisai untuk meningkatkan kekakuan dan didukung oleh frame yang melindungi layar meskipun tidak sepenuhnya tergulung.

Sayangnya masih belum ada kabar kapan atau apakah ponsel ini akan dirilis secara komersial. Namun, tentu tidak akan memakan waktu beberapa tahun seperti yang diperkirakan sebelumnya.

Disisi lain menurut laporan AndroidAuthority, LG telah mengajukan hak paten atas ponsel yang dapat digulung yang menampilkan desain persegi panjang dengan layar sekunder memanjang yang ditempatkan di panel belakang ponsel.

Paten tersebut diajukan oleh LG Electronics di CNIPA (China National Intellectual Property Administration) pada awal tahun 2020. Sementara dokumen tersebut dirilis oleh CNIPA pada 12 Februari 2021 yang memuat gambar produk smartphone dan mengungkapkan detailnya.

image copywrite: Letsgodigital.org

Gambar paten dari smartphone tersebut menampilkan layar dengan tepi yang sangat tipis dan dapat dengan mudah ditarik keluar dari sisi kiri untuk memperbesar tampilan. Saat dibuka, layarnya 40 % lebih besar dari ukurannya. Sedangkan modul kamera belakang diletakkan di sudut kiri atas panel belakang sejajar dengan lampu LED.

Paten tersebut menunjukan layar persegi panjang ditambahkan ke panel belakang yang dapat digunakan untuk selfie dan membuat sebuah panggilan video dengan kamera utama. Sesuai paten CNIP, bisa dilihat beberapa tombol di dalam rangka calon smartphone andalan LG tersebut.

Kehadiran Oppo x 2021 dan LG yang akan menjadi pioner dalam smartphone yang dapat digulung akan membuat persaingan teknologi antara para produsen ponsel semakin menarik. Patut ditunggu bagaimana juga nasib dari seri lipat yang sebelumnya telah digeber oleh Samsung dan Huawei.

Info tech paling update! Ikuti kami di WhatsApp Channel & Google News, Jadilah bagian komunitas kami!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Dapatkan Update Terbaru Langsung! OK No thanks