Selain Motor Listrik Fox-R Polytron Juga Siapkan T-Rex Dengan Performa Lebih Besar

polytron Fox-R
image via Polytron.co.id

Bertambah lagi pilihan motor listrik di industri lokal saat ini, dan kali ini adalah Polytron yang menjadi brand lokal elektronik yang menyajikan produk kendaraan listrik terbaru saat ini.

Motor listrik Polytron Fox-R di pamerkan pada motor Indonesia Motorcycle Show atau IMOS 2022. Pamera ini adalah ajang yang dinanti-nantikan oleh para pecinta otomotif, tak heran banyak yang hadir untuk sekedar melihat atau hunting kendaraan terbaru.

Perlu diketahui, Polytron pada akhir 2021 lalu sudah meluncurkan motor listrik Evo, dan kini meluncurkan Fox-R pada IMOS 2022, selain itu Polytron juga tengah menyiapkan motor listrik T-Rex.

Dari beberapa produk motor listrik yang sudah dimiliki Polytron tentu ini menjadi bukti bahwa perusahaan sangat serius masuk ke industri otomotif.

“Pertama bisnisnya kan seksi, ke depan future-nya akan ada di motor listrik kan. Bensin beberapa tahun lagi mungkin semakin susah, bahan bakar fosilnya sudah tidak ada,” kata Commercial Director Polytron, Tekno Wibowo, dari laman Detik.com (04/11).

polytron Fox-R
image via Polytron.co.id

Di ajang IMOS 2022, Polytron menghadirkan Fox-R yang memiliki tenaga 3 kW yang mampu menghasilkan kecepatan maksimal 90km/ jam.

Polytron Fox-R dibekali dengan kapasitas baterai 3,7 kWh yang mampu dikendarai dengan jarak tempuh mencapai 130 Km.

Pengisian daya baterainya juga terbilang mudah, baterai yang digunakan bisa di charge secara portable, dan lama pengisian baterainya mencapai 4 jam 30 menit dari baterai 0% capai 80%.

Menariknya motor listrik Fox-R hadir dengan desain yang sudah futuristik, bergaya skuter maxi, tentu saja motor ini cukup menarik perhatian.

Fitur lain yang disuguhkan, Polytron juga menyediakan aplikasi yang dapat dikoneksikan ke motor listrik mereka, dengan demikian pengguna bisa melihat status baterai, mode drive, anti pencurian dan temperatur suhu motor hanya dalam ponsel.

Untuk keamanan berkendara, Polytron Fox-R dilengkapi dengan sistem pengereman Disk brake pada bagian depan dan belakang.

Selain itu melalui laman polytron.co.id, perusahaan juga menyiapkan motor listrik yang akan datang, yakni T-Rex.

polytron T-Rex
image via polytron.co.id

Polytron T-Rex hadir dengan daya yang lebih besar 5000 Watt, dengan baterai 7,6 KwH. Dengan daya sebesar ini tentu akan menghasilkan kecepatan dan jarak tempu lebih jauh dibandingkan dengan Fox-R.

Sayangnya di laman tersebut tidak banyak menyebutkan spesifikasi dari Polytron T-Rex, jadi kita harus menunggu pihak perusahaan meluncurkan secara resmi dari produk terbaru mereka tersebut.

Sebagai informasi, pada pameran IMOS 2022, Polytron membuka booking pre-order dan pembelian secara langsung di lokasi.

Bahkan di pamera perusahaan memberikan berupa potongan harga, dari harga awal Rp 18 juta (off the road), menjadi Rp16,5 juta.

Info tech paling update! Ikuti kami di WhatsApp Channel & Google News, Jadilah bagian komunitas kami!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Dapatkan Update Terbaru Langsung! OK No thanks