Pernahkan anda mendengar tentang backup data? Ini adalah salah satu trik yang dapat anda gunakan untuk mengantisipasi kehilangan data baik karena terhapus atau terserang virus. Backup data data meminimalisir resiko kehilangan data ketika kita menyimpan file secara digital, backup atau dalam bahasa Indonesia disebut juga mencadangkan data ini adalah trik agar anda bisa mengembalikan data yang tidak sengaja terhapus dan juga dapat membuka data suatu saat walau dengan hardwere yang berbeda, karena bisanya mencadangkan data dilakukan pada penyimpanan atau cloud berbasis internet, sehingga data anda bisa aman bila perangkat anda rusak atau data di dalam perangkat terhapus, tentunya bila anda sudah mencadangkan data tersebut.
Manfaat backup data
Bila anda memiliki data penting dan malas untuk membackup data mungkin dengan mengetahui manfaat dari membackup data anda jadi menyadari betapa pentingnya melakukan hal ini. Berikut ini manfaat membackup data:
1. Menduplikasi data
Menduplikasi data adalah salah cara yang cukup mudah dilakukan, bagi anda pengguna komputer anda dapat menggandakan data menggunakan eksternal diks, sedangkan bagi pengguna ponsel anda dapat mengandakan data dengan cara mengupload data tersebut ke penyimpanan internet(online) atau biasa disebut dengan cloud. Dengan memiliki data publikasi, anda bisa merasa tenang dan tidak perlu merasa risau bila data dalam perangkat anda hilang atau rusak. Karena bila ada ada tersebut hilang anda masih bisa mengakses data menggunakan penyimpanan eksternal atau penyimpanan internet.
2. Mengembalikan data terhapus di SD Card
Sama halnya seperti poin sebelumnya, bila terjadi kerusakan pada data di perangkat yang anda miliki anda bisa segera mengembalikan data tersebut karena memiki salinan data. Data biasanya mudah rusak SD Card terlalu banyak menyimpan file, menyimpan data dengan ukuran yang sangat besar sehingga SD Card tidak bisa menampung data tersebut, terkenal serangan virus, atau bahkan terhapus karena tidak sengaja.
3. Memberi rasa aman ketika melakukan kerja
Dengan data yang sudah tersimpan dan bahkan sudah diduplikasi anda akan merasakan rasa aman terhadap data data penting yang ada miliki. Rasa aman ini timbul karena anda tidak perlu lagi memikirkan bagaimana perasaan saat anda kehilangan data tersebut dan tidak dapat lagi menggunakan data itu.
4. Memberi kemudahan dalam melakukan akses pada data
Menu aplikasi data melalui penyimpanan eksternal ataupun penyimpanan internet akan sangat memudahkan bagi anda dalam mobilitas atau mengakses data. Data dapat dengan mudah diakses di mana saja dan menggunakan perangkat apapun, dengan melakukan duplikasi kini anda tidak lagi terpaku untuk membawa PC segala tempat agar dapat mengakses data penting milik anda.
5. Mengantisipasi ketika sistem operasi bermasalah
Perangkat elektronik pasti memiliki ketahanan tertentu atau masa hidup tertentu. Kita tidak tahu kapan berangkat elektronik kita berada pada masa usang dan tidak dapat lagi digunakan, sehingga memilih untuk membuat duplikasi data menjadi pilihan yang tepat bagi anda agar dapat mengakses data kapanpun bahkan saat perangkat anda rusak dan tidak dapat digunakan. Karena data adalah hal yang sangat penting maka lakukanlah duplikasi pada data-data penting anda, sehingga nantinya anda tidak menyesal saat kehilangan data tersebut dari perangkat anda.
Baca juga: Mengembalikan File Terhapus Permanen di Android
Tempat untuk melakukan backup data
Backup data sendiri dapat dilakukan dibeberapa tempat, anda harus mengethui beberapa tempat berukut ini agar dapat melakukan backup data secara efisien.
1. Mengupload ke cloud storage service
Saat ini banyak sekali disediakan tempat-tempat pencadangan data dengan menggunakan akses online. Ini akan sangat memudahkan anda jika memiliki data yang perlu diakses di banyak tempat, sehingga memudahkan saat harus mengirimkan data kepada banyak orang karena anda cukup menggunggahnya dicloud storage saja. Beberapa tempat yang menyediakan cloud storage yakni Google Drive, Dropbox, Box, pCloud dan lain-lain. Untuk menggunakan layanan ini adek juga tidak dikenai biaya atau dapat digunakan secara gratis.
2. Menggunakan penyimpanan berbayar
Hampir mirip dengan penyimpanan cloud biasanya, nama membedakan adalah tempat penyimpanan ini berbayar sehingga anda bisa menentukan atau memilih kapasitas penyimpanan yang ada butuhkan, berbeda dengan tempat penyimpanan tanpa bayar anda tidak bisa menentukan seberapa besar kapasitas ruang untuk tempat anda menyimpan file. Layanan penyimpanan berbayar ini juga dilakukan secara online, sehingga dapat diakses kapanpun dimanapun dan bahkan dapat dibagikan ke banyak orang untuk dapat mengakses file tersebut.
3. Menggandakan data di eksternal disk
Penyimpanan eksternal adalah penyimpanan di luar perangkat elektronik yang ada miliki, di mana perangkat eksternal biasanya berbentuk harddisk, SD Card atau flashdisk. Untuk men duplikasi atau menggandakan data di penyimpanan eksternal anda dapat langsung mengcopy data yang menurut anda sangat penting untuk di cadangkan. Keuntungan menggunakan penyimpanan eksternal adalah anda dapat menyesuaikan seberapa besar kapasitas ruang penyipanan yang ada butuhkan untuk menyimpan data, sehingga nantinya anda dapat memilih tempat penyimpanan eksternal yang cocok untuk menyimpan data anda.
4. Menggunakan fungsi backup dan restore
Bila anda akan men cadangan file di komputer dengan sistem operasi Windows, anda bisa menggunakan fungsi backup dan restore. Sistem operasi Windows menyediakan fasilitas ini demi kenyamanan pengguna, anda dapat menjadwalkan sistem operasi untuk selalu melakukan backup pada waktu tertentu. Sehingga nantinya bila terjadi kerusakan terhadap file ataupun komputer anda anda dapat segera melakukan recovery data sehingga data dapat kembali bisa diakses.
Namun yang menjadi masalah adalah ketika anda belum melakukan backup data namun sudah kehilangan data yang penting bukan?Anda pasti akan berpikir apakah bisa mengembalikan data terhapus di SD Card atau adakah jasa recovery data yang dapat mengembalikan data anda seperti semula, komplit tanpa satupun data hilang dari perangkat anda. Jawabanya adalah ada, tersedia beberapa jasa recovery data yang bisa mengembalikan data-data penting anda yang sudah terlanjur musnah, walaupun mungkin tidak semua data dapat kembali, namun jika anda beruntung mungkin semua data yang anda miliki juga dapat kembali.
Bila anda merasa penasaran dengan apakah benar data-data anda dapat kembali seperti semula setelah data tersebut hilang, anda dapat mengunjungi situs jasa recovery data yaitu ahlidata.com karena situs ini menyediakan layanan untuk merecovery data yang telah hilang. Ahlidata.com menyediakan layanan recovery data pada perangkat hard disk drive (HDD), SSD drive, Flash Disk, Micro SD dan beragam perangkat lainya. Sehingga kini anda tidak perlu lagi binggung saat lupa melakukan backup data dan telah kehilangan data anda karena Ahlidata.com adalah solusi recovery data anda.
Demikian artikel mengenai mengembalikan data yang terhapus, jangan lupa untuk selalu membackup data anda!
Teknologi Enthusiast – Senang memberikan informasi di dunia Teknologi. Dulu suka main gitar, sekarang lupa cara mainnya. Mencoba menjadi penulis baik dan memberikan informasi secara tepat