Maripay Kirim Uang Dari Malaysia ke Indonesia Makin Mudah

mirapay
image via mymaripay.com

Menurut data Bank Indonesia, ada setidaknya 1,85 juta warna negara Indonesia yang bekerja menjadi Pekerja Migran Indonesia (PMI) diberbagai sektor industri.

Hal ini membuat PT Finnet Indonesia (Finnet) yang merupakan anak perusahaan Telkom Indonesia berkolaborasi dengan Suis Digital dan Mpay untuk membangun aplikasi yang ramah bagi PMI yang dinamakan Maripay.

Hal ini juga merupakan respon, karena PMI di Malaysia yang bekerja di sektor industri perkebunan sering merasakan kendala kegiatan transaksi..

Sebagai informasi, Kolaborasi ini juga didukung oleh Mandiri International Remittance Shd. Bhd (MIR) untuk mendukung operasional proses prefund Maripay dari Malaysia ke Indonesia.

Apa itu Maripay?

mirapay
Prosesi Peresmian Maripay, Kolaborasi Finnet dengan Suis Digital dan Mpay yang berlangsung di Ball Room Hotel Pullman, pekan lalu. .

Maripay adalah layanan aplikasi dompet digital yang mampu memfasilitasi transaksi pembayaran, pembelian hingga pengiriman uang dari Malaysia ke Indonesia.

Aplikasi buatan anak Indonesia ini sudah diresmikan di Ball Room Hotel Pullman yang dihadiri oleh Duta Besar Indonesia di Malaysia Hermono, Komisaris Utama Finnet Difi Ahmad Johansyah, Direktur Utama Finnet Rakhmad Tunggal Afifuddin, CEO Telin Malaysia Devy Parlindungan Siregar, Direktur Utama Mandiri International Remittance Shd. Bhd (MIR) Lugiyem, CEO MPAY Dato Chew Chee Seng, serta jajaran direksi lainnya.

Direktur Utama Finnet Rakhmad Tunggal Afifuddin menyampaikan bahwa beragam solusi digital yang ditawarkan oleh Maripay untuk memberikan kemudahan PMI dalam melakukan transaksi finansial.

Misal, PMI bisa mengirimkan uang dari Malaysia ke Indonesia dengan mudah hanya menggunakan aplikasi tanpa mengantri, selanjutnya keluarga PMI di Indonesia bisa langsung menarik uang di Indomart ataupun bank yang sudah bekerjasama dengan Finnet.

Selain itu Maripay juga memberikan solusi pembayaran tagihan yang bisa dilakukan dimana saja, aplikasi menyediakan fitur tagihan bulanan untuk layanan yang ada di Indonesia, misal IndiHome, MNC Vision, PLN, BPJS Kesehatan dan lain sebagainya.

Sedangkan di Malaysia sudah bisa membayar Maxim, XOXO, Celcom, RedONE dan provider lainnya. Sebagai tambahan Maripay menetapkan biaya admin yang jauh lebih murah dan pengiriman uang dilakukan secara real-time.

Selain itu uang yang sudah ditransfer dengan Maripay dapat diambil di Indomart dan ke semua rekening bank di Indonesia yang sudah terkoneksi Finnet.

Lebih lanjut Rakhmad menambahkan, “PMI juga tidak perlu pusing lagi memikirkan keluarga di kampung halaman, untuk bayar-bayar tagihan Maripay sudah memberikan solusinya secara digital. Mau bayar tagihan-tagihan bulanan bisa, beli voucher juga bisa.” jelasnya.

Pada kesempatan yang sama, Duta Besar Indonesia di Malaysia Hermono menyampaikan apresiasi kepada atas inovasi aplikasi mobile Maripay yang telah memberikan solusi terbaik untuk PMI di Malaysia.

“Terima kasih Finnet, Telkom dan pihak terkait atas perhatiannya kepada PMI di Malaysia. Menjadi concern kami untuk selalu menjaga warga negara Indonesia di Malaysia, memberikan keamanan, dan kemudahan selama PMI bekerja di Malaysia. Semoga kedepannya kerjasama ini dapat selalu ditingkatkan.” ujarnya.

Info tech paling update! Ikuti kami di WhatsApp Channel & Google News, Jadilah bagian komunitas kami!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Dapatkan Update Terbaru Langsung! OK No thanks