Game Free Fire sudah menjadi salah satu game battle royale berbasis mobil terbaik di dunia. Hal ini terlihat jelas dari banyaknya jumlah pemain FF di dunia saat ini. Meskipun game ini lebih digemari anak-anak muda, tapi tidak sedikit dari kalangan anak-anak dan orang dewasa yang memainkannya.
Keseruan dan ketegangan saat survival ketika bermain Free Fire ibarat ‘candu’ yang mendorong gamers terus memainkan game ini. Belum lagi saat merasakan booyah, keinginan untuk terus bermain dan terus booyah seakan tidak pernah padam.
Di satu sisi, keseruan yang dirasakan sehingga menjadikan gamers selalu ingin bermain Free Fire merupakan hal yang wajar. Tapi di sisi lain, hal ini bisa berbahaya jika seorang gamers kecanduan bermain game sehingga tidak memperhatikan interaksi nyata dengan orang-orang di sekitarnya, atau bahkan melalaikan kewajiban sebagai pelajar dan pekerja.
Penyebab Banyaknya Jumlah Pemain FF di Dunia
Banyaknya jumlah pemain FF di dunia, di mana para pemainnya dari berbagai jenis kelamin dan usia, disebabkan oleh beberapa hal berikut :
Game Bisa Dimainkan dengan Smartphone Berklasifikasi Rendah
Berbeda dengan game battle royale lainnya yang hanya bisa dimainkan saat gamers menggunakan smartphone dengan spesifikasi tinggi, game Free Fire justru bisa dimainkan dengan smartphone berspesifikasi rendah.
Inilah salah satu penyebab utama yang menjadikan game ini sangat laris di kalangan masyarakat dalam berbagai jenis usia dan kelamin. Jika harus dimainkan dengan smartphone berspesifikasi tinggi, tentu jumlah orang yang bisa memainkannya terbatas. Sebab, orang-orang yang mampu untuk membeli smartphone berspesifikasi tinggi tidak sebanyak jumlah orang yang tidak mampu membelinya.
Memiliki Kontrol Permainan yang Auto Aim
Di bagian kontrol permaianan Free Fire memiliki control permainan yang lebih simple dan tidak ribet jika dibandingkan dengan game battle royae lainnya seperti PUBG. Sebab, pada Free Fire tersedia system Auto Aim yang tidak dimiliki oleh game lainnya.
Selain itu, gerakan yang dilakukan pada game Free Fire lebih cepat jika dibanding gerakan yang dilakukan pada game battle royale lainnya seperti PUBG Mobile. Tidak heran jika Free Fire terasa nyaman dimainkan saat kontrol kendaraan. Nah, inilah salah satu alasan utama yang menjadikan banyaknya jumlah pemain FF di dunia saat ini.
Baca Juga : Cara Top Up Diamond Free Fire di Upoint FF
Keseruan dalam Melakukan Penyergapan
Berbeda dengan PUBG yang bertipikal taktikal dalam peperangan, Free Fire justru lebih menekankan pada penyergapan musuh. Bagi kebanyakan gamers, penyergapan merupakan hal yang menyenangkan dan menegangkan. Keseruan yang dirasakan menjadi ‘candu’ bagi gamers untuk selalu memainkan game ini.
Selain ketiga hal di atas, sebenarnya masih ada beberapa alasan yang menjadikan game FF sangat diminati masyarakat.
Lantas Berapakah Jumlah Pemain FF di Dunia Saat Ini?
Perlu sobat ketahui bahwa saat ini jumlah unduhan game Free Fire mencapai lebih 500 juta kali game di Google Play Store. Dengan jumlah unduhan sebanyak ini, tentu tergambar betapa banyak jumlah pemain FF di dunia saat ini.
Dari total jumlah pemain Free Fire di dunia, pemain dari Indonesia, Asia Tenggara, dan India yang jumlahnya paling banyak .