Pada beberapa hari yang lalu Google secara resmi mengumumkan bahwa Android versi terbaru akan memiliki nama Android 10 dan tidak akan menggunakan nama makanan penutup seperti sebelumnya. Namun Jika menggunakan nama sesuai urutan versi 10 ini sudah sampai ke urutan “Q” tapi Google sudah secara resmi tidak akan menggunakan nama berawalan huruf “Q” pada versi terbarunya.
Bahkan rumor yang beredar setelah versi 10 ini sudah tidak ada OS Android lagi melainkan akan digantikan dengan OS baru milik Google bernama Fuchsia, yang saat ini website resmi dari OS tersebut sudah dapat diakses, dan pihak developer sudah dapat masuk ke dalamnya.
Namun nyatanya Google memiliki alasan tersendiri terkait penamaan yang baru tersebut. Pihak perusahaan beralasan menggunakan skema penomoran digunakan, karena menggunakan huruf-huruf dapat membingungkan dibeberapa bagian dunia, dan nama makanan penutup sebagai pilihan tidak familiar di beberapa negara.
“Misalnya, L dan R tidak dapat dibedakan saat diucapkan dalam beberapa bahasa. Jadi ketika beberapa orang mendengar kami mengatakan Android Lollipop keras, itu tidak jelas secara intuitif bahwa merujuk ke versi setelah KitKat,” tulis Sameer Samat, wakil manajemen produk Android pada laman Blog resmi Android.
Hadirnya Logo baru Android
Selain menggunakan nama baru, Google juga meghadirkan logo baru untuk Android. Pada kata “Android” hadir dengan font baru dan akan selalu hadir menggunakan warna hitam bukan hijau. Sobat dapat melihatnya pada video di bawah ini.
[su_youtube_advanced url=”https://www.youtube.com/watch?v=l2UDgpLz20M” rel=”no” modestbranding=”yes” https=”yes”]
Mengutip dari laman TheVerge (22/08/19), “Logo huruf Android kini lebih modern, dan yang paling penting, itu akan disertai dengan robot hijau kecil. Robot membuat Android istimewa. Ia membuat lebih humanis, lebih menyenangkan, dan mudah didekati,” kata Aude Gandon, Global Brand Director untuk Android.
Peluncuran OS Android 10 semakin dekat.
Prihal pernyataan resmi Google terkait Android 10 sudah dirilis secara resmi, ini mengisyaratkan bahwa peluncuran dari OS terbaru tersebut akan semakin dekat. Bahkan ada beberapa pertanyaan yang ditujukan kepada 2 team support Google yang berbeda.
Pertanyaan yang diajukan adalah “Hi Do you know whene Android 10 (Q) Will be Available for my Pixel 3A?” Sobat bisa melihatnya dalam beberapa potongan screenshot di bawah ini.
Jawaban dari team Support Google peluncuran Android 10 tersebut akan dilakukan pada 3 September mendatang. Tapi tentunya ini baru sekedar rumor dan belum dipastikan kebenarannya. Tapi peluncuran pada tanggal tersebut bisa saja mungkin.
Baca juga:
- Unik nih! Uji Ketahanan Redmi Note 8 Pro Tonton Videonya
- 15 Aplikasi Perekam Panggilan Suara Telpon dan WhatsApp Otomatis Terbaik di Android
Slamet adalah seorang blogger yang bersemangat tentang segala hal yang berkaitan dengan Android, mulai dari aplikasi dan game terbaru hingga perkembangan kendaraan listrik seperti sepeda motor listrik.