Game  

Live MPL Mobile Legends, Hasil Match Pembuka MPL ID Season 7

Live MPL Mobile Legends

Setelah ditunggu lumayan lama, MPL ID Season 7 Week 1 Day 1  resmi digelar. Pertandingan ini bisa disaksikan secara Live MPL Mobile Legends. Ada dua match pembuka yang dihadirkan pada 26 Februari 2021, yakni Bigetron Alpha vs Genflix Aerowolf kemudian RRQ Hoshi vs Geek Fam ID.

Berikut merupakan hasil match, penasaran tim mana yang menang dalam pertandingan pembuka? Untuk kamu yang ketinggalan tidak menyaksikan kemarin, dibawah ini kami berikan rangkumannya.

Live MPL Mobile Legends S7 Week 1 Hari Pertama

Bigetron Alpha vs Genflix Aerowolf

Awalnya match ini tertunda lumayan lama sebab ada problem koneksi tapi setelah selesai masalah itu, game pembuka akhirnya dimulai. Bigetron dan Aerowolf betul-betul bermain dengan bagus, keduanya saling menekan. Momen kemenangan seperti selalu dipegang kedua tim dengan bergantian.

Tapi tiba ketika Hayabusa milik Bigetron Alpha mampu dijebak Genflix Aerowolf. Bigetron yang telah kehilangan hero core seperti langsung panik. Anggotanya juga mulai ditumbangkan. Sontak Genflix Aerowolf sanggup memanfaatkan momentum tersebut dan sukses mendapat poin pada match pertama.

Berlanjut pada game ke-2 yang nyatanya hampir mirip seperti match pertama, pertandingan saling serang terus terjadi dalam match ini. Tapi bisa dilihat jika Genflix Aerowolf seringkali memenangi pertarungan.

Pada pertengahan game, Bigetron Alpha mencoba hal nekat. Ketika kondisi kalah, YSS beserta beberapa hero mereka langsung menyerang lord, tidak ada yang menyangka bahwa mereka sukses mendapatkannya.

Lord kemudian dimanfaatkan dengan bagus oleh Bigetron demi mendorong lajunya sampai melumpuhkan base milik Genflix. Akhirnya Bigetron memenangi match kedua.

Mau tak mau match ke-3 harus berjalan. Di awal permainan, Bigetron yang tadinya diatas angin seperti tak berdaya oleh kekuatan Genflix Aerowolf yang permainannya seperti kembali naik pada match ke-3 ini, namun tentunya Bigetron Alpha tidak ingin disereng terus-terusan.

Jelang pertengahan game, Claude milik Bigetron Alpha mengganas. Kekuatannya yang pasti mengenai sasaran tidak bisa ditahan oleh pemain Genflix. Tekanan kuat itu juga akhirnya mengantarkan Bigetron memenangi match ke-3. Skor 2-1 untuk kemenangan Bigetron Alpha.

RRQ Hoshi vs Geek Fam

Geek Fam yang digadang-gadang sebagai underdog pada MPL ID S7 menghadapi RRQ Hoshi, berstatus Raja sekaligus jawara dari dua musim beruntun.

Dalam match pertama, Geek Fam memperlihatkan kekuatannya, mereka sanggup bersaing menghadapi RRQ Hoshi dengan bagus. Poin yang dikumpulkan tidak jauh berbeda, tapi sayangnya saat Geek Fam ingin mendapat lord, disanalah lord mereka mampu dicuri oleh RRQ Hoshi sampai akhirnya mereka mencuri match pertama.

Dilanjutkan ke match ke-2, tentunya Geek Fam ingin bermain lebih bagus, hal itu terbukti setelah mereka sukses menekan RRQ mulai dari awal game.

Geek Fam yang tengah dalam kondisi ‘menang’ langsung mencuri Lord. Namun kali ini Lord belum terlalu tangguh mungkin karena itulah RRQ membiarkannyaa. Tapi siapa yang menyangka jika Lord tersebut mampu membawa kemenangan yang cepat kepada Geek Fam dalam match ke-2.

Berlanjut ke game ke-3. Kali ini Geek Fam mampu menekan RRQ Hoshi semenjak awal. Meski kesulitan, tapi RRQ Hoshi selalu berupaya membalikkan keadaan, mereka justru mampu balik menekan Geek.

Tapi sayangnya, Geek Fam pada mid game selalu membuat beberapa kesalahan. Hero mereka pun satu per satu berguguran. Kesalahan besar itu kemudian dimanfaatkan oleh RRQ Hoshi sampai menyapu bersih lima player Geek Fam.

Skor akhir 2-1 untuk kemenangan RRQ Hoshi di pertarungan pembuka kompetisi MPL ID S7.

Day 1 game ini begitu menarik, seluruh tim bertanding dengan sengit. Hal ini memperlihatkan jika mereka sudah berkembang cukup banyak.

Info tech paling update! Ikuti kami di WhatsApp Channel & Google News, Jadilah bagian komunitas kami!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Dapatkan Update Terbaru Langsung! OK No thanks