HMD Global dilaporkan telah siap untuk merilis seri Nokia C30 setelah spesifikasi, desain, dan varian warna ponsel tersebut telah bocor jelang hari peluncurannya. Dari beberapa bocoran yang terungkap menunjukkan desain depan dan belakang smartphone ini hadir dalam dua warna. Informasi yang dipeoleh dari list pengecer Rusia juga memberikan lebih banyak gambaran tentang spesifikasi Nokia C30.
Ponsel ini juga baru terlihat berada dalam daftar Komisi Komunikasi Federal AS (FCC), hal ini mengisyaratkan bahwa peluncuran Nokia C30 telah semakin dekat. Meski begitu, HMD Global sebagai pemegang lisensi Nokia hingga kini belum membagikan informasi apa pun tentang amunisi barunya ini.
Sebelumnya Nokiapoweruer membagikan sebuah gambar bocoran dari Nokia C30 yangmenunjukkan bahwa smartphone diharapkan datang dalam dua pilihan warna yakni Hijau dan Putih. Dari sana juga terlihat bahwa pengaturan kamera belakang ganda ditempatkan dalam sebuah modul kamera berbentuk bulat dengan lampu flash yang ditempatkan di luar lingkaran. Sementara pemindai sidik jari yang juga berbentuk bulat diletakkan pada bagian bawah modul kamera. Di bagian depan, ponsel ini memiliki lekukan bergaya waterdrop sebagai rumah bagi kamera selfie dan dagu tebal dengan merek Nokia.
Spesifikasi Nokia C30
Dari situs pengecer Rusia, 4Dealer, menunjukkan bahwa smartphone ini akan menjalankan Android 11 yang membawa panel Full-HD+ berukuran 6,82 inci dan memiliki aspek rasio 20,5:9. Diperkirakan ponsel ini bakal ditenagai oleh chipset hexa-core 1,60 GHz yang belum diketahui dan dipasangkan dengan RAM 3GB. Nokia C30 juga diharapkan memiliki penyimpanan internal 64GB yang dapat diperluas melalui kartu microSD.
Nokia C30 diyakini akan mengemas baterai berkapasitas 6.000 mAh. Sementara padi sisi optik, Nokia C30 mungkin hadir dengan kamera belakang utama 13 MP, dan kamera swafoto kemungkinan akan menggunakan sensor utama 5 MP. Smartphone ini diyakini akan membawa dimensi 169.9×77.8×8.8mm dan berat 191 gram.
Selain melalui pemindai sidik jari yang dipasang di belakang, pengguna Nokia C30 juga dapat mengakses smartphone menggunakan fitur buka kunci wajah. Pilihan konektivitas pada smartphone ini termasuk dukungan dual SIM, Wi-Fi, Bluetooth v4.2, GPS, microUSB, dan jack headphone 3.5mm.
Nokia C30 juga diduga terlihat di situs sertifikasi FCC AS bulan lalu seperti dilansir Nokiamob. Daftar tersebut menunjukkan bahwa smartphone akan memiliki nomor model TA-1357, dilengkapi dengan baterai 5.850mAh, dan berukuran 177.7×79.1mm. Daftar tersebut juga mencantumkan beberapa opsi konektivitas – LTE, Wi-Fi 2.4GHz, dan Bluetooth – untuk smartphone. Kedua daftar tersebut tampaknya memiliki beberapa perbedaan, terutama karena HMD Global belum secara resmi memberikan konfirmasi tentang Nokia C30.
Nokia XR20 dan Nokia 6310 diduga mengantongi sertifikasi Bluetooth SIG. Daftar tersebut menunjukkan bahwa Nokia XR20 akan hadir dengan Bluetooth v5.1, dan Nokia 6310 akan memiliki Bluetooth v5. Kedua smartphone tersebut sebelumnya terlihat di situs web pengecer Rusia yang mengungkapkan spesifikasi utama mereka. Selain itu, Nokia XR20 terlihat di platform Geekbench dengan Android 11 dan Qualcomm Snapdragon 480 5G SoC, dipasangkan dengan RAM 4GB. Sementara itu, kabar lain juga menyebut baha terdapat beberapa smartphone Nokia lain yang telah disertifikasi di situs web Bluetooth SIG. Smartphone pertama memiliki nomor model TA-1362, TA-1368, dan TA-1371, dan diyakini sebagai Nokia XR20. Beberapa leaker yakin bahwa Nokia XR20 tidak hanya memiliki nomor model TA-1362 tetapi juga dapat tersedia dalam berbagai varian. Nokia XR20 juga terlihat di situs benchmark Geekbench dan dari sana terilihat bahwa ponsel itu mencetak 510 poin dalam tes single-core dan 1.227 poin dalam tes multi-core.