AndroidPonsel.com – Tepat hari ini (21/10) Nokia C3 dijadwalkan hadir di pasar tanah air, hal ini diketahui dari undangan peluncuran produk yang kami dapatkan melalui email. Dalam undangan tersebut tertulis Nokia C3 akan diluncurkan pada Rabu, 21 Oktober 2020 jam 14.30 yang dilaksanakan secara online.
Berdasarkan pantauan kami melalui akun Instagram resmi Nokia Indonesia, kami mendapati sebuah postingan yang juga mengatakan bahwa perangkat #NokiaC3 dikatakan sebentar lagi akan memasuki masa pre-order di Tokopedia. Lantas bagaimana dengan spesifikasinya?
Diketahui dari laman GSM Arena, Nokia C3 adalah smartphone di jajaran entry level, yang artinya ponsel ini datang dengan spek yang bisa dikatakan rendah dan dijual di harga yang cukup murah.
Ponsel hadir dengan ukuran layar 5,99 yang menampilkan resolusi HD+ dan sudah mengemas OS Android 10 dalam peluncurannya. Perangkat hadir dengan body cangkang terbuat dari polikarbonat dan ditenagai dengan chipset Clock 1.6GHz yang tertulis di laman GSM Arena adalah Unisoc SC9863A (28nm).
Ponsel hadir dikatakan tiba dengan RAM 3GB dan penyimpanan 32GB, dengan slot khusus untuk kartu microSD yang memungkinkan ekspansi penyimpanan hingga 128GB.
Untuk kemampuan fotografi, Nokia C3 hadir dengan satu sensor kamera depan sebesar 5MP, dan satu sensor kamera belakang sebesar 8MP. Pada bagian belakang juga dilengkapi dengan pemindai sidik jari.
Nokia C3 hadir dengan kapasitas baterai sebesar 3.040 mAh dan hadir dengan fitur termasuk Radio FM, jack headphone 3.5mm, dukungan dual SIM, dan Xpress Key yang memungkinkan Anda meluncurkan Google Assistant atau aplikasi lain dengan cepat.
Sayangnya kami tidak mengetahui informasi prihal harga ponsel ini di Indonesia. Namun di Cina Nokia C3 sudah resmi dirilis pada bulan Agustus lali dengan harga CNY699 atau dalam Rupiah di krus saat artikel ini dimuat sebesar 1,5 jutaan yang hadir dalam dua varian warna Nordic blue dan Sand gold.
Untuk memastikan ketepatan spesifikasi dan harga resmi Nokia C3 di Indonesia, sebaiknya kita nantikan saja acara peluncuran resmi ponsel tersebut hari ini di jam 14:30 WIB.
Slamet adalah seorang blogger yang bersemangat tentang segala hal yang berkaitan dengan Android, mulai dari aplikasi dan game terbaru hingga perkembangan kendaraan listrik seperti sepeda motor listrik.