Game  

Genshin Impact 1.5 Akan Dirilis, Ada Banyak Pembaruan

Genshin Impact 1.5

Genshin Impact 1.5 akan memunculkan beberapa konten terbaru yang boleh dibilang cukup menarik. Apakah sobat gaming sudah lebih dulu mengetahuinya? Jika belum, mari simak sejumlah sisi menarik tentang update Genshin Impact terbaru ini.

Pada Jumat, 16 April 2021 lalu, Genshin Impact membuat acara secara live streaming dengan program spesial yang membahas tentang sejumlah hal mengenai update 1.5 ini. Beberapa hal anyar yang muncul dalam pembaruan ini mulai dari senjata, karakter, monster, sampai sejumlah layanan terbaru.

Untuk sobat gaming yang kemungkinan terlewat dan tak sempat melihat program spesial dari Genshin Impact 1.5, disini akan dibahas sejumlah hal baru yang bakal dihadirkan dalam update terbaru ini.

Beberapa Hal Baru Dalam Genshin Impact 1.5

Karakter Baru [Yanfei dan Eula]

Salah satu kondisi yang menggoda para traveler game ini ialah kemunculan karakter baru. Pada pembaruan Genshin Impact 1.5 ini, sobat gaming akan menemukan 2 karakter baru, mereka adalah Yanfei dan Eula.

Mungkin tak terlalu mengejutkan sebab kedua karakter ini informasinya memang pernah bocor di berbagai website. Oleh karena ini, pemain dan juga para penggemar tak sedikit yang sudah lebih dulu mengetahuinya.

Membahas tentang kedua karakter ini, Eula adalah karakter dengan kemampuan Cyro yang memakai weapon Claymore. Sedangkan Yanfei merupakan karakter dengan kemampuan Pyro yang memakai weapon Catalyst. Dua karakter ini bukannya tak mungkin akan muncul dalam banner permohonan karakter teranyar lewat pembaruan Genshin Impact 1.5 nantinya.

Monster Baru: Electro [Abyss Lector], Cyro [Cyro Hypoostasis], Geo [Azhda]

Tambah menantang, dalam pembaruan 1.5 ini, sobat gaming akan menemukan 3 monster baru yang menjadi Boss. Geo [Azhda], seekor monster yang mirip dengan Geovishap dengan tanduk tambahan, akan hadir dalam Genshin Impact 1.5.

Cyro Hypostasis, ada penambahan Hypostasis dengan kemampuan yang baru, yaitu Cyro. Benar, untuk sementara ini kalian hanya dapat melawan Electro Hypostasis, Geo, dan Anemo. Dalam pembaruan berikutnya, sobat gaming bisa menghadapi Cyro Hypostan. Apakah ini jadi pertanda dalam pembaruan selanjutnya Hypostasis akan lengkap dengan semua kemampuan yang muncul dalam game yang satu ini?

Terakhir, monster baru dalam Genshin Impact, yaiu Abyss Lector. Penampilannya dalam program spesial 1.5 kemungkinan akan muncul di story boss atau di domain. Memiliki kemampuan Electro, tampilan Abyss Lector terlihat begitu kuat. Jadi, persiapkan kombo karakter kalian untuk menghadapi Abyss Lector nantinya.

Fitur Mendesain dan Membuat Rumah

Dalam pembaruan di 1.5 ini, kalian dapat mendesain rumah dalam gameplaynya. Mirip seperti The Sims, sobat gaming bisa meletakkan sejumlah bangunan yang lengkap dengan isinya, seperti pintu, kursi, meja, sampai binatang peliharaan.

Baca juga: Kenali Lebih Jauh Tentang Vennessa Genshin Impact

Artifact dan Senjata Baru

2 set Artifact baru akan melengkapi equipment karaktermu. Song of Broken Pines akan jadi senjata dengan tipe pedang baru yang dapat kalian peroleh. Sementara itu, 2 set Artifact baru, yaitu  Pale Flame dan Tenacity of the Millelith bisa kalian dapatkan melalui pembaruan berikutnya.

Terakhir, ada sejumlah fitur menarik lainnya, seperti optimisasi permainan. Mulai pemakaian Original Resin yang bisa lebih hemat saat menghadapi boss mingguan sampai voice over yang dapat kalian pilih.

Itulah artikel tentang beberapa hal baru yang muncul dalam update Genshin Impact 1.5. Semoga ulasan diatas membant kalian untuk semakin memahami updater terbaru dari miHoYo. Semoga bermanfaat!

Info tech paling update! Ikuti kami di WhatsApp Channel & Google News, Jadilah bagian komunitas kami!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Dapatkan Update Terbaru Langsung! OK No thanks