Belum genap sebulan Samsung meluncurkan ponsel 5G terjangkau melalui Galaxy A32 5G, mereka telah bersiap merilis ponsel 5G dengan harga yang lebih murah yakno Galaxy A22 5G. Samsung Galaxy A22 5G telah dapat dipesan melalui situs resmi Samsung Indonesia. Samsung sendiri juga menawarkan penjualan lewat program flash sale yang akan dilangsungkan pada 28-30 Juni dengan iming – iming sejumlah bonus senilai hingga Rp 1.448.000.
Kedatangan Galaxy A22 5G tentu akan menimbulkan kebimbangan di kalangan para konsumen di Tanah Air yang ingin mendapatkan hp Samsung dengan koneksi jaringan 5G namun memiliki harga terjangkau. Nah, disini kami akan mengulas perbedaan spesifikasi dan harga dari Samsung Galaxy A32 5G dan Galaxy A22 5G.
Layar Galaxy A32 5G vs Galaxy A22 5G
Galaxy A22 5G datang dengan layar yang berukuran 6,6 inci cengan panel IPS TFT yang relatif sederhana. Layar ini dapat menyuguhkan kualitas hingga 1080 x 2400 pixel dan mengusung kecepatan refresh 90Hz. Disisi lain Galaxy A32 5G memiliki ukuran layar yang sedikit lebih kecil yakni 6,5 inci. Dengan panel yang sama kualitas layarnya mampu menampilkan hingga di resolusi HD+.
Performa
Pada ruang pacu Samsung Galaxy A32 5G mengusung chipset MediaTek Dimensity 720 dengan double core CPU Cortex-A76 yang clock 2.0GHz, dan enam core Cortex-A55 yang melaju pada frekuensi 2.0GHz. Disisi lain Samsung Galaxy A22 5G mengandalkan prosesor Octa-Core milik MediaTek Dimensity 700.
Seperti dilansir nanoreview MediaTek Dimensity 720 yang dibawa Galaxy A32 5G memiliki keunggulan dalam hal kecepatan serta efisiensi energi pada CPU. Disisi lain Dimensity 700 mememiliki sejumlah keunggulan pada urusan tampilan layar.
Galaxy A32 5G memiliki kapasitas RAM 8GB dan ROM 128GB, yang dapat diperluas hingga 1TB. Itu lebih besar dari yang dibawa Galaxy A22 5G yang memiliki kapasitas RAM 6GB dan ROM 128GB, yang juga dapat ditambah hingga 1TB.
Kamera
Pengaturan empat kamera belakang yang dimiliki Samsung Galaxy A32 5G yang terdiri dari lenas utama 48MP, ultra wide 8MP, makro 5MP f/2.4 serta sensor kedalaman 2MP tentu lebih unggul jika dibandingkan milik Galaxy A22 5G yang hanya menampilkan pengaturan tiga kamera kamera, dengan kamera utama beresolusi sama. Namun kamera utama tersebut hanya ditopang dengan lensa Ultra Wide 5MP dan kamera bokeh 2MP. Keunggulan Galaxy A32 5G juga terlihat di sisi depan dengan adanya kamera selfie 13MP dibandingkan 8MP milik Galaxy A22 5G.
Baterai
Kedua ponsel sama – sama mengandalkan baterai berkapasitas 5.000 mAh dengan teknologi pengisian cepat 15W.
Baca juga: Samsung Galaxy A32 5G vs Realme 8 5G : Perbandingan Spesifikasi Dua Ponsel 5G Murah
Harga Galaxy A32 5G vs Galaxy A22 5G
Keunggulan Samsung Galaxy A32 5G pada sisi kamera dan prosesor yang lebih bertenaga berbanding lurus dengan harga yang lebih mahal jika dibandingkan Samsung Galaxy A22 5G. Namun jangan lupa, Galaxy A22 menampilkan resolusi layar yang lebih baik. Yang mana yang akan Anda pilih tentu dapat disesuaikan dengan kebutuhan harian masing – masing,
Harga Samsung Galaxy A32 5G
- 6/128GB – Rp 3.599.000
- 8/128GB – Rp 3.799.000
Harga Samsung Galaxy A22 5G
- 6/128GB – Rp 3.299.000