AndroidPonsel.com – Baru-baru ini diketahui dua smartphone terbaru dari Redmi telah mendapatkan sertifikasi dari Kementerian Industri dan Teknologi Informasi (MIIT) di China. Mode tersebut hadir dengan kode nomor M2003J15SC” dan “M2003J15SE”.
Laporan ini dilansir AndroidPonsel.com dari Laman Gizmochina (14/1/2020), yang mengatakan sertifikat tersebut dibagikan oleh @Sudhanshu dengan keterangan yang mengisyaratkan dugaan bahwa ponsel tersebut adalah Redmi Note 9 Pro (4G). Sayangnya Xiaomi belum mengungkap detail terkait perangkat tersebut.
Kendati demikian, spekulasi menyebutkan Redmi Note 9 Pro akan dibekali dengan prosesor MediaTek Helio G70 yang disandingkan dengan RAM 4GB dan penyimpanan internal 64GB sebagai model dengan spesifikasi paling rendah.
Sementara untuk desain tampilan diprediksi akan hadir dengan tampilan waterdrop notch berukuran 6,6 inci.
Selain itu laporan lain menyebutkan, ada dua perangkat Xiaomi yang hadir dengan kode nomor yang sama di Sertifikasi 3C, yang menunjukan perangkat akan mendukung pengisian cepat berdaya 33W.
Sayangnya saat ini informasi yang kami dapatkan masih sangat terbatas, jika ada informasi lebih lanjut tentu kami akan membagikannya kepada Anda. (via)
Slamet adalah seorang blogger yang bersemangat tentang segala hal yang berkaitan dengan Android, mulai dari aplikasi dan game terbaru hingga perkembangan kendaraan listrik seperti sepeda motor listrik.