Gadget  

Cek Dulu HP Infinix Zero X Pro Sebelum Membeli

Infinix Zero X pro

Infinix nampak mulai menunjukan taringnya, hal ini terlihat dari smartphone terbaru yang mereka luncurkan, Infinix Zero X yang hadir dengan berbagai macam fitur terbaru yang siap menjadi lawan berat dari Xiaomi, Vivo, Realme, dan beberapa jajaran produsen smartphone ternama lainnya.

Tapi apakah Zero X Pro bisa menjadi pilihan dari smartphone lain yang punya spesifikasi yang sama? Tentu saja ini sangat menarik untuk dibahas secara lengkap.

SpesifikasI Infinix Zero X Pro

Infinix Zero X Pro dan Spesifikasi

Rilis smartphone tebaru yang ‘kekinian banget’, seri Infinix Zero X Pro ini menjadi perbincangan hangat di jagat maya. Pasalnya Smartphone satu ini menyasar para trendsetter anak muda. Dengan hadirnya desain yang elegan, ponsel ini juga dilengkapi dengan prosesor kelas flagship terbaru Mediatek Helio G95 yang lebih ungul daripada Snapdragon dikelasnya yang membuat ponsel ini memiliki kinerja bertenaga kencang dan memberikan performa maksimal kepada penggunanya.

Chip Mediatek Helio G95 ini memiliki kecepatan membaca data, dimana teknologi ini membuat peningkatan kecepatan pada pengunduhan aplikasi, gambar, dan video hingga 20%, sehingga Sobat tidak perlu menunggu terlalu lama dan dapat melakukan kegiatan lainnya.

Kamera Infinix Zero X Pro

Infinix Zero X Pro

Bukan hanya prosesor yang mumpuni, Infinix X Pro ini juga memiliki kamera yang paling baik diantara seri lainnya. Hadir dengan 3 kamera belakang serta kamera depan berukuran 16 MP. Dimana kamera utama memiliki resolusi 108MP, dan periscope 60x serta memiliki macro lens camera yang memiliki ultra-wide 120 derajat, membuat kamera ini dijuluki Galileo Engine, pasalnya memang kamera ini mampu memperbesar/zoom-in dan memotret bulan (zoomshot) dengan begitu jelas.

Kamera kedua dan ketiga masing-masing memiliki resolusi 8MP yang memiliki fitur ultra-wide serta 5x optical zoom. Khawatir dengan hasil foto dan rekaman di malam hari? Tenang, Infinix Zero X Pro memiliki 4x Super bright flash yang lebih terang ketimbang flash pada ponsel lain dikelasnya juga ditambah dengan mode malam berbasis AI.

Selain itu, kamera tersebut juga dilengkapi dengan stabilization technology, dimana ketika pengguna merekam video, maka kamera memungkinkan akan menstabilkan video dan memuat hasil seperti kemera profesional.

Body Kuat Serta Layar Yang Elegan

Infinix Zero X Pro

Body Infinix Zero X Pro ini sangat elegan dan tersedia 3 warna (Nebula Black, Starry Silver, Tuscany Brown). Dengan dimensi 164.1 x 75.7 x 7.8 mm (6.46 x 2.98 x 0.31 in), dan berat hanya 139 gram saja, membuat ponsel terbaru ini nyaman digenggam.

Untuk material Infinix Zero X Pro berbahan Glass atau kaca pada bagian depan dan belakang, serta di-cover oleh frame berbahan plastik.

Hadir dengan layar AMOLED, 120Hz, 700 nits (peak), yang berukuran 6.67 inches ini dijamin akan memanjakan pengguna. Zero X Pro ini memiliki resolusi yang sangat mumpuni, pasalnya rasio ponsel terbaru ini yaitu 1080 x 2400 piksel, kecerahan 799 nits, kerapatan piksel 395 ppi, dan rasio screen to body 86,5 persen membuat hasil tampilan di layar terlihat ‘bukan kaleng-kaleng’.

Kabar baik bagi para pekerja yang sering begadang, layar Infinix Zero X Pro ini telah tersertifikasi oleh TÜV Rheinland, yang membuat ponsel seri terbaru kini memberikan pengguna pengalaman memandang layar smartphone yang nyaman, terlebih pada penggunaan di malam hari.

Memori Yang Besar

Infinix Zero X Pro

Terdapat 2 pilihan memori pada Zero X Pro, yang pertama memiliki memori sebesar 128GB dan RAM 8GB, dan versi kedua memiliki memori 256GB dan RAM 8GB. Dengan disematkannya ROM dan RAM yang berukuran besar, membuat pengguna dapat dengan bebas menyimpan file berukuran besar dan menginstall berbagai online terpopuler seperti Mobile Legend, Free Fire, Genshin Impact, Call of Duty, atau bahkan PUBG (Player Unknown Battleground).

Selain itu Zero X Pro ini juga menghadirkan teknologi Dar-link 2.0 yang diprogram oleh serangkaian algoritma AI untuk meningkatkan stabilitas gambar dan kontrol sensitivitas sentuhan serta menjaga suhu normal smartphone agar ponsel tidak cepat panas dan berada pada suhu normal meski lama dimainkan.

Memanjakan Gamers

Terdapat pula fitur yang pastinya dicari-cari oleh Sobat gamers. Infinix Zero X Pro ini memiliki fitur Game Zone yang bisa membantu Sobat mengelola waktu bermain melalui fitur blokir pesan dan panggilan. Dengan begitu, Sobat akan fokus bermain dan mabar bersama teman-teman tanpa takut akan notifikasi yang menganggu jalannya permainan.

Baterai dan Teknologi Fast Charging

Bateri dan Teknologi Fast Charging

Namun sayangnya dibalik kelebihan pada fitur dan teknologi, terdapat kekurangan pada kapasitas baterai. Infinix Zero X Pro hanya memiliki kapasitas sebesar 4500 mAh, masih kalah jauh dengan Smartphone dikelasnya yang bisa sampai 6000 mAh. Meski begitu, ponsel ini memiliki teknologi fast charging 45W, dimana teknologi tersebut memungkinkan pengguna dapat mengisi daya sampai 40% dalam waktu 15 menit.

Untuk jaringan internet, ponsel ini sudah didukung dengan internet 4G, dan memuat dual SIM, dan satu slot Micro SD.

Dilengkapi juga dengan lubang jack headphone 3.5mm sepeti pada umumnya, dan mode USB terbaru type C. Fitur keamanan juga ditambahkan dengan adanya teknologi fingerprint atau sensor sidik jari yang berada di dalam layar.

Harga Infinix Zero X Pro di Indonesia

Masalah harga bisa dibilang worth it di kelasnya. Untuk mendapatkan Infinix Zero X Pro di Indonesia ini, Sobat perlu merogoh kocek sebesar 4.899.000. Kapan ponsel tersebut di rilis? berhubung handphone ini telah dirilis pada bulan Oktober ini, bagi Sobat yang ingin membeli di bulan Oktober ini, Sobat bisa mendapatkan harga khusus dengan potongan, jadi sobat bisa mendapatkannya dengan harga Rp 4.549.000 selama sesi flash sale pada bulan Oktober ini.

Terakhir, terdapat pula versi bundling dengan penambahan TWS Infinix XE20 seharga Rp 4.649.000.

Sobat bisa mendapatkan atau order melalui official store di marketplace e-commerce seperti Shopee, Lazada, dan Tokopedia bahkan Erafone.

Harga Zero X Pro di Shopee
Harga Zero X Pro di Tokopedia
Harga Zero X Pro di Lazada
Harga Zero X Pro di Bukalapak
Harga Zero X Pro di Blibli

Akhir Kata

Demikian review tentang ponsel seri terbaru dari Infinix Zero X Pro yang release bulan ini . Bagaimana? Sobat tertarik membeli Infinix ZeroX Pro yang memiliki kamera yang mumpuni dengan price yang tidak terlalu mahal? Semoga artikel ini bermanfaat!

Info tech paling update! Ikuti kami di WhatsApp Channel & Google News, Jadilah bagian komunitas kami!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Dapatkan Update Terbaru Langsung! OK No thanks