Cara Mudah Download Play Store Android Samsung yang Terhapus atau Kadaluwarsa

Cara Mudah Download Play Store Android Samsung

Salah satu aplikasi paling penting yang harus ada di smartphone android Anda adalah Play Store. Selain menjadi tempat yang resmi untuk mengunduh berbagai aplikasi android, Play Store juga memiliki peran yang penting dalam sistem android itu sendiri. Kerapkali, masalah  yang sering  dihadapi pengguna smartphone android adalah ketika tanpa sengaja menghapus Play Store  itu sendiri.

Lalu bagaimana solusinya? Padahal Anda sudah menyadari bahwa Play Store itulah tempat dimana Anda bisa mengunduh aplikasi. Tenang, Anda masih bisa download Play Store android Samsung dari smartphone Anda, meskipun membutuhkan usaha yang lebih.

Berikut adalah cara download Play Store android Samsung jika tak sengaja terhapus.

Cara Mudah Download Play Store Android Samsung Via APKPure

Cara Mudah Download Play Store Android Samsung

Jika Anda mengalami masalah dimana Play Store Anda terhapus atau justru sengaja dihapus untuk mengganti dengan versi terbarunya, maka ada cara yang cukup mudah yang bisa Anda lakukan untuk menginstalnya kembali di smartphone Anda.

Salah satunya adalah dengan mengunduh aplikasi Play Store itu sendiri melalui APKPure. Ini merupakan website atau situs yang menyediakan berbagai link  untuk mengunduh beraneka aplikasi android, dan merupakan pihak ketiga.

Anda tak perlu membayar karena untuk mengunduh aplikasi di APKPure bisa dilakukan secara gratis. Nah, berikut ini adalah cara mudah download Play Store android Samsung di APKPure:

  1. Buka aplikasi APKPure atau bisa jugamelalui link berikut m.apkpure.com/id/
  2. Ketik “Play Store” pada kolom pencarian yang ada di bagian atas.
  3. Jika sudah ketemu, klik menu Unduh atau Download untuk memulai proses unduhan.
  4. Tunggu hingga proses selesai dan selanjutnya Anda harus menginstal aplikasi tersebut secara manual melalui file explorer.

Secara umum cara download Play Store android Samsung ini cukup mudah, namun yang perlu Anda perhatikan adalah langkah selanjutnya yaitu pada saat proses instal.

>> Download Google Play Store Apk <<

Cara Mudah Instal Aplikasi Play Store yang Sudah Diunduh

Jika biasanya Anda hanya perlu memilih menu “Instal” saat akan memasang sebuah aplikasi, maka kali ini akan dibutuhkan cara yang sedikit panjang dan berbeda. Karena Anda mengunduh aplikasi dari situs atau pihak ketiga,maka Anda harus membuat pengaturan di smartphone Anda agar dapat memasang aplikasi dari sumber lain.

Untuk itu Anda harus mengaktifkan pilihan Unknown sources atau sumber tidak dikenal sebelum dapat menginstal aplikasi Play Store tadi. Berikut cara yang bisa Anda ikuti:

  1. Buka smartphone Anda dan masuklah ke menu Setting atau Pengaturan.
  2. Cari menu Additional  Settings, biasanya ada di bagian bawah.
  3. Setelah masuk di menu tersebut, selanjutnya pilih menu Privacy.
  4. Sila aktifkan pilihan Unknown Source pada smartphone Anda.
  5. Keluar dari menu Setting, dan segera instal aplikasi Play Store yang sudah Anda unduh sebelumnya. Anda juga bisa menginstal aplikasi lain yang diunduh dari pihak ketiga jika pengaturan ini sudah berhasil dibuat.

Sebelum Anda mengunduh dan menginstal aplikasi khususnya yang berasal dari pihak ketiga, pastikan bahwa aplikasi tersebut sudah aman dari malware atau pun virus. Jika tidak maka smartphone Anda akan terancam terinfeksi virus yang dapat menghambat kerja android itu sendiri.

Baca juga: Cara Menyembunyikan Aplikasi di HP Xiaomi

Update Berkala Play Store Anda

Agar Play Store Anda tidak terhapus atau terganggu fungsinya,maka penting untuk melakukan update berkala. Caranya pun cukup mudah, yaitu:

  1. Buka aplikasi Play Store di hp Anda.
  2. Klik ikon garis tiga di sisi kiri atas hp Anda.
  3. Cari dan pilih menu Play Store version.

Bagaimana, cukup mudah bukan mengatasi Play Store yang terhapus atau kadaluwarsa? Semoga ulasan mengenai download Play Store android Samsung ini bermanfaat untuk Anda.

Info tech paling update! Ikuti kami di WhatsApp Channel & Google News, Jadilah bagian komunitas kami!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Dapatkan Update Terbaru Langsung! OK No thanks