Mudah Banget! Cara Menghapus Semua Postingan / Status Facebook

Cara Menghapus Semua Postingan di Facebook

Sedang mencari cara menghapus semua postingan di FB? Biasanya sih, Sobat ingin menghapusnya karena malu, di jaman tersebut masih sangat alay dan banyak status galaunya nih, hehehe.

Facebook merupakan salah satu platform sosial media terbesar di dunia. Facebok dari dulu awal peluncuran hingga sekarang selalu banyak diminati orang. Entah itu orang dewasa, orang tua, bahkan anak -anak remaja banyak yang menggunakan Facebook untuk berkomunikasi maupun bertukar informasi. Dan juga Facebook saat ini bisa dijadikan bisnis dengan membuat grup jual beli.

Kami bisa tebak, pada masanya pasti generasi 90an sering tulis status alay di Facebook ya hahaha. Pasti malu-malu sendiri kalau dilihat-lihat kembali, saking banyaknya status yang kita post, menghapusnya pun juga butuh waktu dan tenaga jika di hapus satu-satu post ratusan tersebut. Huh capek deh.

Namun jangan khawatir! Pas banget, artikel ini akan menjawab bagaimana cara menghapus semua postingan di fb sehingga tidak perlu memakan banyak waktu dan tenaga. Penasaran? Yuk langsung saja simak pembahasan dibawah ini!

Cara Menghapus Semua Postinggan Status FB hanya sekali klik

  • Install facebook terlebih dahulu atau bisa langsung buka situs www.facebook.com . Jika sudah punya aplikasinya, pastikan facebooknya sudah di update ke versi terbaru ya!
  • Jika sudah selesai terinstall atau dibuka, maka sobat harus login dengan akun sobat.
cara menghapus semua postingan di fb
Halaman login dan mendaftar Facebook
  • Jika sudah masuk ke layanan Facebook, buka profil akun Facebook sobat dengan mengetuk profil sobat.
  • Nah jika sudah masuk ke profil akun pribadi, gulir ke bawah dan cari opsi “KELOLA POSTINGAN” di bawah kolom status seperti gambar di bawah ini.
cara menghapus postingan di fb
  • Selanjutnya pilih semua status yang ingin dihapus.
cara menghapus semua postingan di facebook
  • Disini sobat juga bisa menyaring atau mem-filter status yang ingin hapus berdasarkan waktu dan pengirim, bagaimana caranya? Pilih fitur FILTER pada sisi kiri.
  • Jika sudah terpilih, klik ikon tong sampah di bagian bawah atau klik tombol biru “Selanjutnya”, kemudian pilih Delete posts untuk menghapus semua status yang telah dipilih.
cara menghapus status di facebook
  • Konfirmasi penghapusan dengan menekan tombol OK / Selesai.

Mudah banget bukan cara diatas?

Sobat dengan mudah bisa menghapus sekaligus 50 postingan FB dalam waktu-waktu atau tahun tertentu yang sesuai sobat pilih.

Nah cara diatas selain bisa digunakan dengan PC / laptop, Sobat juga bisa menghapus semua postingan FB menggunakan Handphone. Tenang caranya akan sama seperti menghapus melalui Website Facebook, mungkin hanya kata-kata dari tombolnya saja yang sedikit berbeda.

Baca Juga : Cara Download Video Orang lain di Facebook

Akhir Kata

Nah pembahasan singkat diatas adalah cara menghapus semua postingan status di FB dengan mudah dan cepat. Jika sobat memiliki cara lain untuk menghapus semua postingan facebook, boleh banget nih beritahu kita semua melalui kolom komentar di bawah! Terima kasih! ?

Info tech paling update! Ikuti kami di WhatsApp Channel & Google News, Jadilah bagian komunitas kami!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Dapatkan Update Terbaru Langsung! OK No thanks