Cara Memindahkan File dari Android ke iPhone

Cara Memindahkan File dari Android ke iPhone
Cara Memindahkan File dari Android ke iPhone

Cara Memindahkan File dari Android ke iPhone – Bisa dibilang saat ini ponsel dengan merk iPhone lebih memiliki kelas dibanding dengan merk ponsel yang lain. Ketika kamu memiliki ponsel dengan merk iPhone, maka stratifikasi sosial mu akan meningkat drastis dan memiliki nilai yang lebih bergengsi dan cukup valid untuk di cap sebagai orang kaya. Karena harga ponsel buatan produsen Apple ini terbilang mahal dan setera dengan merk ponsel android dengan kategori flagship.

Karena itu banyak orang yang berlomba-lomba untuk memiliki ponsel merk iPhone. Dan terkadang orang tersebut sebelumnya menggunakan ponsel android dengan data-data penting tersimpan disana. Lalu, apakah data yang berada di ponsel android bisa di pindah ke iPhone. Jawabannya tentu saja bisa. Adapun Cara Memindahkan File dari Android ke iPhone akan kami ulas secara lengkap di bawah ini.

Langkah-Langkah Memindahkan File dari Android ke iPhone Dengan Mudah

Cara Mudah Memindahkan File dari Android ke iPhone

1. Langkah pertama yang harus kamu lakukan adalah mempersiapkan terlebih dahulu koneksi internet pada kedua ponsel baik itu android maupun ponsel iPhone.

2. Siapkan juga baterai yang penuh pada kedua ponsel android dan iPhone dengan paling minimal keduanya terisi daya sekitar 50% dan akan jauh lebih optimal lagi keduanya terisi 100%.

3. Setelah semua hal sudah kamu persiapkan, langkah selanjutnya adalah kamu hidupkan ponsel iphone milik mu tersebut dan pilih bahasa indonesia kemudian nyalakan koneksi wifi.

4. Akan muncul perintah Quick Start pada layar ponsel iphone tersebut dan berikutnya kamu klik menu atau perintah Quick Start tersebut.

5. Setelah itu kamu pilih dan klik opsi sub menu Set Up Manual yang berada di bawah dari perintah quick start.

Baca juga:

6. Kemudian kamu melakukan pengaturan-pengaturan dasar yaitu menyiapkan id wajah dari ponsel iphone yang kamu miliki tersebut.

7. Jika id wajah telah kamu siapkan, maka akan muncul perintah dengan tulisan Apps & Data. Langkah berikutnya adalah kamu klik tulisan tersebut kemudian klik juga menu dengan tulisan Move Data from Android. Berikutnya adalah klik continue.

8. Akan muncul beberapa angka yaitu enam digit kode angka unik yang akan kamu gunakan untuk memindahkan data dari android ke iphone. Kamu biarkan terlebih dahulu ponsel iphone milik mu tersebut.

9. Sekarang kamu beralih ke ponsel android dan unduh aplikasi Move to iOS melalui platform google playstore. Setelah aplikasi terunduh, tunggu beberapa saat sampai proses instalasi aplikasi Move to iOS ini selesai dilakukan.

10. Langkah berikutnya jika sudah terinstal adalah kamu buka dan jalankan aplikasi Move to iOS tersebut. Pada halaman beranda dari aplikasi Move to iOS ini kamu klik continue dan juga centang sebagai tanda persetujuan pada kolom Terms & Conditions.

11. Langkah selanjutnya adalah kamu klik next pada menu Find Your Code. Berikutnya kamu masukan kode berupa enam digit angka yang pada kolom Enter Code.

12. Pastikan kode berupa enam digit angka yang kamu masukan pada kolom Enter Code tersebut sudah benar dan tidak ada kesalahan. Maka secara otomatis kedua perangkat terhubung satu sama lain.

13. Setelah kedua perangkat terhubung, pada ponsel android tersebut kamu klik next untuk memindahkan semua data yang ada pada ponsel tersebut menuju perangkat iPhone.

14. Tunggu beberapa saat sampai semua proses selesai dilakukan dan jika sudah selesai kamu klik Done.

15. Langkah terakhir adalah kamu melakukan pengaturan pada ponsel iphone mu untuk menyiapkan semua akun-akun seperti iCould dan lain sebagainya.

Nah itulah cara memindahkan data dari ponsel android ke iPhone yang kalian bisa ikuti langkah-langkahnya bertahap dengan mudah. Untuk mendapatkan informasi lebih cepat, Anda bisa mengikuti kami di Twitter @androidponsel_ atau di Channel Telegram t.me/androidponsel.

Info tech paling update! Ikuti kami di WhatsApp Channel & Google News, Jadilah bagian komunitas kami!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Dapatkan Update Terbaru Langsung! OK No thanks