Seperti yang sobat tahu dan dengar, saat ini sedang hype tentang podcast ya? Seperti halnya podcaster terkenal Dedy Corbuzier yang selau trending di kanal Youtube.
Selain itu ada juga dari MLI atau Majlis Lucu Indonesia yang dilakoni oleh Tretan Muslim dan Coki Pardede, membuat bahasan yang berisi guyonan dan ciri khas yang membuat banyak orang suka mendengarkan Podcast-an mereka.
Apa itu Podcast?
Sebelum sobat benar-benar ingin menjadi seorang Podcaster, Anda perlu mengetahui arti dari Podcast tersebut.
Menurut sumber dari laman Oberlo, Podcast adalah siaran audio yang dimuat di laman web atau platform lainnya. Nah istilahnya sendiri diambil dari iPod dan Broadcast.
Pod adalah pemutar media dari Apple ‘iPod’ dan cast dari istilah radio ‘Broadcast’.
Lalu bagaimana dengan channel Youtube Dedy Corbuzier? apakah masih disebut Podcast? hmm.. Sobat bisa menilainya sendiri ya.
Salah satu aplikasi yang menawarkan fitur podcast adalah spotify, Aplikasi mendengarkan musik ini juga menyediakan fitur Podcast untuk mendengarkan dan juga membuat kanal podcast peribadi.
Coba kalian lihat branda Spotify yang kalian miliki! Sudah banyak sekali Podcast yang muncul di beranda bukan? Mulai dari yang cinta-cintaan sampai yang horror, semuanya lengkap disajikan di kanal Spotify.
Nah sekarang saatnya sobat menjadi Podcaster, bukan sekedar penonton saja atau pendengar saja!
Membuat Podcast di Spotify
Untuk cara membuat Podcast sekaligus menguploadnya di Spotify, caranya cukup mudah untuk sobat ikuti, berikut adalah langkah-langkahnya :
- Pertama, silahkan sobat buka halaman Spotify untuk Podcaster, kemudian login pakai akun sobat yang sudah terdaftar ya!
- Selanjutnya, sobat bisa pilih “Get Started” di halaman “Submit your Podcast”
- Nantinya akan muncul “terms and conditions”, silahkan sobat baca terlebih dahulu ya!
- Jika sudah membaca “Terms and Conditions”, centang kotaknya lalu sobat silahkan klik “Continue”
- Lalu sobat silahkan masukkan link RSS feed pada kotak yang tersedia ya!
- Langkah selanjutnya, sobat silahkan masukkan judul dan cover podcast yang sudah sobat buat, lalu klik “Next”
- Jangan lupa juga, sobat disini bisa tambahkan kategori, nama negara, bahasa, atau penyedia layanan di bagian “Add Podcast Info”.
- Jika sudah, klik “Next” kembali
- Terakhir, sobat jangan lupa lakukan pengecekan ulang detail informasi dan juga podcast yang mau sobat upload ya! Kalau sudah yakin sepenuhnya untuk di bagikan, silahkan sobat klik “Submit” ya!
Apa Saja yang Perlu dipersiapkan Untuk Membuat Podcast?
- Menentukan Topik Bahasan
- Menentukan Tema
- Menyusun Alur Cerita
- Menyiapkan Narasi yang Dicetak (poin-poinnya saja)
- Untuk Hasil Maksimal, Siapkan Microfon yang Mumpuni
- Gunakan Aplikasi Editing Suara, seperti Digital Audio Workstation atau aplikasi edit suara lain yang ada di Play Store.
Alternatif Penyedia Layanan Podcast Selain Spotify
Bagi sobat yang ingin mencoba unggah Podcast selain di Spotify, perlu sobat ketahui, banyak sekali kanal-kanal yang menyediakan layanan Podcast yang bisa sobat unduh atau dengarkan dan berbagi cerita disana. Berikut daftar kanal Podcast terbaik dari kami untuk sobat :
- iTunes: yup, iTunes, siapa sih yang tidak mengenal kanal kawakan ini? Saluran pertama yang menyediakan podcast sejak tahun 2005 ini memungkinkan sobat untuk bisa mengunggah Podcast lho!
- Stitcher: rekomendasi lainnya untuk penyedia layanan podcast adalah Stitcher. Platform satu ini juga bisa berfungsi sebagai penyedia layanan radio lho! Disini sobat memungkinkan untuk bisa mengupload cerita podcast sobat!
- Procast: Aplikasi ini nampaknya juga cukup terkenal, disini khusus untuk menyediakan podcast bagi sobat pengguna smartphone baik Android maupun iOS.
Baca Juga : 10 Tips mengoptimalkan Spotify yang belum banyak diketahui
Akhir Kata
Bagaimana? Cukup mudah bukan cara membuat Podcast di Spotify? Silahkan sobat ikuti langkah-langkahnya ya agar Podcast sobat berhasil di Upload atau unggah di Spotify!
Selamat mencoba dan berkreasi! 😊
Spesialisasinya pada Android dan aplikasi mobile telah membantu banyak pengguna dalam memahami dan memaksimalkan penggunaan teknologi ini dalam kehidupan sehari-hari. Dengan gaya penulisan yang informatif dan mudah dimengerti, Indra telah menjadi referensi bagi banyak orang yang mencari informasi tentang Android dan aplikasi mobile.