Saat ini, banyak sekali bot di aplikasi Telegram yang bisa kita manfaatkan, misalnya saja bot anonymous, bot pembelian pulsa, bot download video Pinterest, bot penghasil uang dan sebagainya. Nah, sebenarnya kita bisa lho membuat bot Telegram sendiri. Bagaimana sih cara membuat bot Telegram? agar jelasnya, Sobat bisa simak artikel ini hingga tuntas ya.
Cara Membuat BOT Telegram
Seperti yang kita lihat saat ini, Telegram sendiri memiliki jutaan pengguna yang tersebar di sekuruh dunia. Hal ini bukan tanpa alasan. Pesain WhatsApp ini memiliki banyak fitur yang bisa diandalkan.
Jika dahulu aplikasi Telegram hanya sebatas mengirim pesan saja, sekarang Telegram lebih powerful dengan memberikan fitur-fitur menarik, seperti fitur mengirim foto, video, dan berkas lainnya dalam bentuk HD, adanya grup yang bisa menampung ribuah orang, adanya fitur spoiler dan reaksi, dan sebagainya bahkan fitur BOT Telegram satu ini.
Tentunya Sobat tahu, BOT merupakan asisten virtual yang bisa melakukan kerja tertentu bergantung dari perintah yang diberikan. Bot-bot di Telegram ada banyak sekali, ada bot games, bot downloader, bot tanya-jawab, bot anonymous, dan lain sebagainya.
Nah, kabar baiknya kita bisa membuat bot Telegram sendiri, lho. Banyak yang mengira caranya cukup sulit. Memang sih agak sulit, kalau membuatnya lewat coding / programming, tapi sekarang kita bisa membuatnya dengan mudah tanpa coding. Nah, untuk cara membuat BOT Telegram, simak di bawah ini.
cara membuat BOT Telegram
- Pergi Ke Bot Father
Langkah pertama, Sobat bisa buka dan punya akun Telegram di ponsel Sobat, lalu cari nama Bot Father di fitur pencarian. Agar lebih mudah, bisa langsung copas link berikut ini https://t.me/botfather.
Setelah itu, Sobat bisa klik start, lalu pilih /newbot untuk mulai membuat bot baru. - Tulis Nama Bot Yang Ingin Sobat Gunakan
Selanjutnya akan muncul pertanyaan, di sini Sobat bisa baca terlebih dahulu, dan jawab dengan sesuka Sobat. Pertanyaan seputar nama dan username bot yang ingin digunakan, dan pastikan username harus diakhiri dengan kata “bot” dibelakangnya.
Misalnya : indramaulana_bot - Salin Kode HTTP API
Setelah Sobat memberi nama pada bot yang akan dibuat, Sobat akan dikirim pesan yang berisi kode HTTP API. Silakan Sobat copy kode API tersebut.
- Kirim Kode Tersebut Ke ManyBot
Setelah Sobat copy kode API tersebut, langkah selanjutnya Sobat bisa pergi ke akun Telegram @ManyBot, lalu Sobat bisa paste atau tempel kode kode API di sini.
Jika muncul chat “Token for @namabotSobat accepted!”, itu artinya akun bot telah berhasil Sobat buat. - Konfigurasi Bot
Apabila Sobat ingin konfigurasi bot, misal menjadi bot chat, bot pengirim broadcast otomatis, dan lain sebagainya, maka Sobat bisa masuk ke akun bot Sobat.
Lalu klik Settings pada keyboard bot. Jika tidak muncul, bisa ketik /settings, lalu pilih opsi AutoPosting.
- Pilih RRS Feed
Apabila Sobat ingin gunakan link RSS feed dari Blog, Twitter, dan Youtube, Sobat langsung bisa klik opsinya.
Namun jika Sobat ingin RSS Feed dari opsi lainnya seperti dari Reddits, Sobat bisa klik opsi RRS Feed lalu tambahkan link RSS Feed dari sub Reddit. - Bot Memiliki Fungsi
Nah, terakhir tinggal Sobat tuliskan format menurut ketentuan yang dikirimkan dari pesan bot.
Di sini kami contohkan dengan menambahkan RRS Feed dari channel Youtube AndroidPonsel.
Dengan begitu, maka cara membuat BOT Telegram berhasil. Sebagai contoh, setiap channel AndroidPonsel update video baru, maka bot ini akan mengirimkan video terbaru yang diunggah dari channel AndroidPonsel.
Mudah sekali buka cara membuat bot Telegram tersebut? silakan Sobat kreasikan sendiri ya. Tentunya bot Telegram memiliki banyak manfaat, diantaranya Sobat bisa andalkan untuk promosi jualan, promosi akun Youtube, promosi produk, dan lain sebagainya.
Beberapa fitur lainnya yang tersedia pada Manybot yang bisa Sobat fungsikan untuk bot yang akan dibuat, diantaranya:
- Broadcast ke user (subscribers) atau channel.
- Autoposting.
- RSS feed.
- Custom commands.
- Form replies.
- Dan sebagainya.
Silakan Sobat coba deh, tenang saja cara ini gratis, kok. Cara ini bisa dilakukan di HP Android, dan iPhone.
Integrasi Bot dengan Channel
Selain cara membuat BOT Telegram, Sobat juga bisa integrasi bot dengan channel agar bot Telegram Sobat dapat dikenal dan digunakan oleh banyak orang.
Perlu Sobat ketahui, channel dan bot merupakan dua hal yang berbeda. Dengan kata lain, channel memungkinkan bisa diikuti oleh banyak orang/pengguna, sedangkan bot tidak.
Bot sendiri hanya dapat digunakan saja, dan penggunaannya bisa dipanggil terlebih dahulu dengan mencarinya via username. Misalnya jika Sobat ingin gunain bot FatherBot, maka Sobat bisa mencarinya di kolom pencarian dengan memasukkan username ataupun dengan nama bot-nya.
Jika di channel Sobat bisa tahu siapa saja penggunanya (banyaknya akun) yang bergabung dalam channel, tapi untuk BOT Sobat tidak akan tahu siapa penggunanya.
Maka dengan begitu, Sobat bisa intergasi bot dengan channel, dan akan menjadi database untuk merekam siapa saja yang menggunakan bot Sobat.
Cara Membuat Channel Telegram
Apabila Sobat ingin membuat channel Telegram tapi bingung bagaimana cara membuatnya, Sobat bisa simak langkah-langkah cara membuat channel Telegram di bawah ini (cara membuatnya sangat mudah):
- Pertama, Sobat bisa buka aplikasi Telegram.
- Kemudian pilih ikon hamburger (garis tiga di sudut kiri atas aplikasi Telegram).
- Setelah itu bisa klik opsi “Saluran Baru/Channel” yang memiliki ikon siaran.
- Langsung saja Sobat untuk memasukkan nama Saluran yang diinginkan, dan jangan lupa lengkapi deskripsi Saluran yang sesuai agar orang-orang yang tergabung menjadi tahu.
- Terakhir, tinggal atur saja kegunaannya apakah untuk publik atau pribadi. Silakan sesuaikan dengan kebutuhan ya.
Apabila Sobat mengaturnya menjadi saluran publik, maka pengguna lain dapat menemukan channel yang Sobat buat ini melalui kolom pencarian mereka. Tapi jika Sobat atur menjadi saluran pribadi, maka pengguna memerlukan tautan invitation untuk bergabung ke dalam channel.
Memang mudah sekali cara membuat bot Telegram dan membuat channel-nya. Silakan Sobat ikuti ya bagi yang masih kebingungan.
Menambahkan Bot Menjadi Administrator di Channel
Untuk Sobat yang punya sebuah channel, dan Sobat ingin setiap update-an terbaru dari post artikel, pos Intagram, atau video Youtube Sobat muncul di channel, maka Sobat bisa menambahkan bot-nya sebagai Administrator Channel.
Untuk caranya tentu tidak sesulit yang diperkirakan, pasalnya Sobat bisa mengikut langkah-langkahnya sebagai berikut:
- Pertama, silakan Sobat buka channel-nya.
- Lalu Sobat bisa klik pada bagian klik Administrator pada bagian Member.
- Kemudian Sobat bisa pilih “Add Administrator“.
- Lalu silakan cari nama Bot-nya, dan tuliskan usernamenya.
- Jika sudah ketemu, Sobat hanya perlu klik saja, dan nantinya akan ada pesan dialog seperti “Add (nama akun bot Sobat) to administrator?”.
- Klik OK, maka akan selesai.
Ini berarti penambahan bot yang telah Sobat buat ke administrator sudah dilakukan. Sekarang, Sobat bisa kirim pesan apapun dari bot ini, dan juga akan dikirim juga ke channel.
Mudah sekali bukan cara membuat bot Telegram, dan cara menjadikan bot yang tlah dibuat menjadi administrator? silakan Sobat ikuti langkah-langkah yang telah dijelaskan ya.
Cara Membuat BOT Telegram Dengan Coding
Apabila Sobat ingin cara membuat BOT Telegram dengan coding agar lebih greget, Sobat bisa manfaatkan framework. Tapi cara ini disarankan untuk Sobat yang sedikit banyak tahu cara programming dan punya banyak waktu.
Cara membuat bot Telegram dengan coding ini kami simpulkan melalui situs https://dicoffeean.com/membuat-bot-telegram/.
Nah, disarankan agar Sobat lebih baik untuk menggunakan framework (kerangka kerja). Mengapa? karena Sobat akan lebih cepat dan menghemat waktu dalam pengembangan tanpa dipusingkan mengenai masalah UPDATE, OFFSET dan lain sebagainya.
Dengan framework, Sobat bisa fokus pada tujuan, dengan kata lain Sobat tahu ingin difungsikan untuk apa tugas apa pada bot-nya. Nah, adapun salah satu framework yang cukup populer yang bisa Sobat andalkan adalah Telegraf (https://telegraf.js.org/) “Modern Telegram bot framework for Node js”.
Sebagai informasi, apabila Sobat ingin memasang Telegraf, Sobat bisa pasang terlebih dahulu Node.js dengan mengacu pada alamat berikut > https://nodejs.org/en/download/package-manager/.
Pada contoh yang diberikan, di sini menggunakan sistem operasi Linux, tepatnya Ubuntu MATE 16.04. Apabila memakai sistem operasi lain, silakan Sobat sesuaikan. Untuk caranya, simak berikut ini:
- Pertama, buka terminal
CTRL+ALT+T
, dan buat sebuah folder dimana projek Sobat akan diletakkan. Di sini contoh menggunakan nama folder tersebuttelegraf_bot
.
mkdir telegraf_bot
- Masuk ke folder proyek.
cd telegraf_bot
- Seperti biasa dalam sebuah proyek NodeJS, pada tahap awal Sobat bisa melakukan inisiasi (init) terlebih dahulu.
npm init
- Nantinya Sobat akan diberikan dengan beberapa pertanyaan. Nah, silakan Sobat sesuaikan saja dengan proyek yang akan dibuat. Setelahnya Sobat akan mendapati file baru bernama
package.json
. Untuk isinya, kurang lebih seperti berikut berikut:
{
"name": "telegraf_bot",
"version": "1.0.0",
"description": "bot telegam dengan framework telegraf",
"main": "index.js",
"scripts": {
"start": "node index.js"
},
"author": "Rizky",
"dependencies": {
"telegraf": "^3.17.0"
}
}
- Sobat bisa perhatikan contoh diatas, nah pada bagian
main
danscripts
, nama filenya adalahindex.js
. Jadi nanti Sobat harus membuat file dengan nama yang sama yakniindex.js
.
- Kemudian Sobat bisa memasang Telegraf.
npm i telegraf
- Maka setelah terpasang, saatnya Sobat membuat file baru dengan nama
index.js
, lalu buka file tersebut dengan teks editor pilihan Sobat.
- Sobat bisa salin script berikut ini:
/*-------------------------------
Membuat bot Telegram sederhana
dengan Telegraf Framework ~ NodeJS
--------------------------------*/
const Telegraf = require('telegraf')
const bot = new Telegraf('ISI TOKEN')
bot.on('text', (ctx) => {
console.log(ctx.message)
if (ctx.message.text == '/start') {
ctx.replyWithHTML(
'Welcome '+ ctx.from.first_name +'',
{'reply_to_message_id':ctx.message.message_id})}
if (ctx.message.text == '/hey') {
ctx.replyWithMarkdown(
'Hey *'+ ctx.from.first_name +'*',
{'reply_to_message_id':ctx.message.message_id})}
})
bot.startPolling()
Adapun untuk penjelasan dari script di atas, yaitu sebagai berikut:
- const : mendefinisikan sebuah variable yang nilainya tetap, sama halnya dengan define pada bahasa pemrograman PHP.
- const Telegraf : konstanta Telegraf dari framework
telegraf
. - const bot : konstanta bot, yang akan kita isi dengan TOKEN yang didapat dari BotFather Silahkan copy kembali TOKEN yang tadi kita gunakan di atas.
- ctx : context, dokumentasinya selengkapnya http://telegraf.js.org/context.html.
- bot.on(‘text’ : merupakan listener jika pesan yang masuk adalah text.
- console.log(ctx.message) : digunakan untuk debug incoming message ke terminal atau console.
- ctx.reply : ini sudah jelas yaitu mengirimkan atau membalas pesan yang masuk. Pada contoh di atas lihat
ctx.replyWithHTML
, berarti mengirimkan balasan kepada user dengan gaya HTML, selengkapnya lihat https://core.telegram.org/bots/api#html-style. - Sedangkan
ctx.replyWithMarkdown
, berarti mengirimkan balasan kepada user dengan gaya Markdown selengkapnya lihat di https://core.telegram.org/bots/api#markdown-style. - bot.startPolling() : menggunakan metode long polling (https://core.telegram.org/bots/api#getupdates), karena di contoh menjalankannya secara lokal, akan berbeda jika menggunakan metode Webhook (https://core.telegram.org/bots/api#setwebhook).
Begitulah kira-kira cara membuat bot Telegram dengan coding yang bisa Sobat ikuti. Jika ada pertanyaan seputar pemrograman di atas, Sobat bisa langsung meluncur ke situsnya (dicoffeean.com), di sini kami hanya menyampaikan.
Menurut kami, daripada susah-susah melakukan coding untuk cara membuat BOT Telegram, Sobat bisa gunakan saja tutorial yang kami berikan menggunakan Father Bot. Lebih simpel dan lebih cepat. Walau memang keuntungan jika coding sendiri kita bisa memberikan perintah apapun yang kita inginkan.
Selain itu jika sobat tidak ingin membuat bot Telegram sendiri, kalian bisa memanfaatkan bot yang sudah ada, seperti yang sudah kita bahas yaitu Bot Telegram Manajemen Grup dan Bot TFbot untuk mencari teman baru. Silahkan sobat explorasi sendiri!
Baca Juga : Channel Telegram Download Film Terbaik!
Akhir Kata
Demikian ulasan tentang 2 cara membuat bot Telegram dengan bantuan Bot Father, dan dengan coding sendiri. Semoga artikel ini dapat membantu! Silakan manfaatkan bot Telegram tersebut untuk keperluan Sobat ya, mari kita manfaatkan teknologi di hidup ini. 🙂
Spesialisasinya pada Android dan aplikasi mobile telah membantu banyak pengguna dalam memahami dan memaksimalkan penggunaan teknologi ini dalam kehidupan sehari-hari. Dengan gaya penulisan yang informatif dan mudah dimengerti, Indra telah menjadi referensi bagi banyak orang yang mencari informasi tentang Android dan aplikasi mobile.