Sudah terlanjur berlangganan GetContact Premium dan ingin berhenti langganan karena sudah tidak digunakan lagi? Tenang, jangan panik karena kami akan memberikan tips cara berhenti langganan aplikasi Getcontact dengan mudah.
GetContant adalah aplikasi yang sangat bermanfaat, bagaimana tidak dengan aplikasi ini kita bisa tahu siapa pemilik nomor padahal kita belum menyimpannya dan mengetahui bahwa nomor tersebut adalah penipuan.
Getcontact dapat digunakan secara gratis, tapi memang fiturnya akan terbatas, dan untuk mendaptakan fitur yang lengkap pengguna harus berlangganan premium, yang akan ditagih setiap bulannya.
Harga langganan getcontact premium terbagi beberapa bagian, mulai dari harga perbulan 19ribu dan 29ribu yang masing-masing memberikan fitur yang berbeda. Selain itu ada juga biayar untuk pencarian nomor tlp bulanan sebagai tambahan,
Tapi jika ingin berhenti berlangganan GetContact premium karena sudah tidak digunakan atau tidak ingin menggunakannya lagi, tenang saja semua bisa dilakukan dengan mudah langsung dari ponsel yang digunakan.
Baca juga: Aplikasi untuk Melihat Nama Kontak Kita di HP Orang Lain
Cara Berhenti Berlangganan GetContact Premium
Nah cara berhenti berlangganan GetContact premium ini bisa dilakukan untuk pengguna ponsel Android ataupun iPhone iOS. Berikut adalah langkah-langkah mudahnya.
Berhenti Langganan Aplikasi di Android
Caranya silahkan buka Google Play Store di ponsel Android, kemudian klik foto profil yang ada di pojok kanan.
Kemudian sobat mellihat menu Pembayaran & Langganan silahkan klik, nantinya sobat akan disuguhkan dengan beberapa menu.
Silahkan masuk ke menu Langganan, Nantinya akan disuguhkan dengan daftar aplikasi yang sedang berlangganan.
Silahkan klik saja aplikasi GetContact dan dan klik batalkan langganan, nantinya otomatis getcontact tidak akan menagihkan biaya langganan dibulan berikutnya.
Jika masih bingung, silahkan lihat video lengkapnya di bawah ini.
Berhenti Langganan Aplikasi di iPhone iOS
Sedangkan untuk pengguna iPhone atau perangkat iOS lainnya, pengguna bisa berhenti langganan getcontact dengan mudah, berikut adalah caranya:
- Pertama silahkan masuk ke pengaturan, dan masuk ke akun
- Klik menu iTunes & App Store
- Kemudian pilih ID Apple >> Lihat ID Apple
- Selanjutnya pilih Langganan
- Silahkan pilih aplikasi Getcontact Premium
- dan Klik batalkan langganan.
Sekarang pengguna sudah berhenti berlangganan aplikasi getcontact di iPhone iOS. Untuk lebih jelasnya bisa dilihat dalam video di bawah ini.
Nah jika sobat sudah berhenti berlangganan dan ingin menghapus akun getContact tersebut, kami sudah membahasnya di artikel berikut ini : 2 Cara Hapus Akun GetContact Secara Permanent.
FAQ
Tercatat di laman resmi GetContact, harga biaya berlangganan premium dimulai dari Rp 19ribuan belum termasuk PPN.
Tentu saja masih bisa, caranya hampir sama seperti berhenti berlangganan, bedanya pengguna hanya tinggal klik berlangganan kembali.
Karena pembayarannya melalui Google Play Store, pengguna bisa melakukan pembayaran berlangganan dengan berbagai jenis pembayaran Google, seperti kartu kredit, pulsa, dan dompet digital seperti Gopay dan lain sebagainya.
Akhir Kata
Bagaimana sudah tahu kan cara berhenti berlangganan GetContact premium? Tentu caranya sangat mudah bukan? Cara ini juga bisa digunakan untuk berhenti langganan aplikasi lainnya yang ada di Google Play.
Slamet adalah seorang blogger yang bersemangat tentang segala hal yang berkaitan dengan Android, mulai dari aplikasi dan game terbaru hingga perkembangan kendaraan listrik seperti sepeda motor listrik.