Gadget  

Diluncurkan Pada 13 Februari, Banner Promosi Xiaomi Mi 10 Tersebar di Internet

Xiaomi Mi 10 Dijadwalkan meluncnurkan pada 12 Februari
Xiaomi Mi 10 Dijadwalkan meluncnurkan pada 12 Februari

AndroidPonsel.com – Bulan Februari ini menjadi bulan yang sangat sibuk untuk pada verndor smartphone memperkenalkan smartphone terbaru andalan mereka. Di tanggal 11 kita akan mengetahui ponsel andalan dari Samsung, sementara di akhir bulan februari ada ajang MWC 2020 yang tentunya akan menghadirkan produk-produk baru termasuk smartphone terbaru yang akan diperkenalkan.

Kini, kami mendapatkan informasi resmi bahwa Xiaomi akan meluncurkan ponsel andalan mereka Mi 10 pada 13 Februari, yang artinya ponsel ini diumumkan setelah rivalnya, Samsung mengumumkan ponsel andalan mereka.

Selain itu, Xiaomi tidak menggelar acara peluncuran yang meriah, karena peluncurannya akan berlangsung secara online. Hal ini dikarenakan status China yang sedang dilanda virus Corona.

Xiaomi Mi 10 akan ditenagai oleh chip kelas atas terbaru dari Qualcomm yaitu Snapdragon 865 yang juga digunakan pada ponsel andalan Samsung yang juga akan diluncurkan. Selain itu Mi 10 juga sudah mengumumkan akan datang dengan RAM LPDDR5 yang dibuat oleh Samsung dan Micron.

Baca juga: Menjelang Peluncurannya, Berikut adalah “penampakan” langsung Samsung Galaxy Z Flip

Xiaomi Mi 10 akan datang dengan dua tipe yang diantaranya adalah varian standar dan juga Pro. Keduanya dirumorkan akan mendapatkan kamera bersensor 108MP. Dan varian Pro akan datang dengan pengisian cepat berdaya 66W.

Laporan terbaru yang kami dapatkan melalui laman Sparrow News, pada Sabtu (08/02/2020), mereka mendapatkan materi promosi berupa banner dari situs jejaring sosial Weibo. Namun setelah kami pantau langsung, postingan tersebut nampaknya sudah dihapus. Tapi untungnya Sparrow News sudah mendapatkan tangkap layar dan mempublikasikannya.

Tangkap Layar poster promosi Xiaomi Mi 10 tersebar di Weibo
Tangkap Layar poster promosi Xiaomi Mi 10 tersebar di Weibo

Pada poster promosi menunjukan bahwa Xiaomi Mi 10 akan lebih memfokuskan materi penjualan kepada chip SoC Snapdragon 865, Kamera video 8K dengan sensor 100 MP, kemampuan Zoom 50x dan stereo.

Baca juga: Pilih Mana, Xiaomi Mi Note 10 Pro atau Samsung Galaxy A71 ?

Untuk lebih detail dan resmi, tentu saja kita harus menunggu acara peluncurannya yang akan berlangsung pada 13 Februari yang akan diadakan secara online.

Jika ingin mendpatkan informasi yang lebih cepat, Anda bisa mengikuti kami di Twitter @androidponsel_ atau melalui channel Telegram kami di t.me/androidponsel.

Info tech paling update! Ikuti kami di WhatsApp Channel & Google News, Jadilah bagian komunitas kami!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Dapatkan Update Terbaru Langsung! OK No thanks