Ulasan Mengenai Spesifikasi dan Harga ASUS Expertcenter D300

ASUS Expertcenter D300

Kebutuhan akan perangkat komputer pada zaman serba digital ini seakan tak ada henti-hentinya. Terutama bagi kalangan profesional, seperti pebisnis, pegawai kantoran, dan beberapa profesi lainnya.Keberadaan teknologi komputasi satu ini memang sudah sangat membantu aktivitas manusia secara luas dalam berbagai sektor kehidupan yang ada.

Komputer sendiri memiliki berbagai macam bentuk hingga saat ini.Seperti yang umum dan paling populer dikenal banyak orang, yaitu PC desktop dan laptop. Masing-masing jenis komputer ini memiliki keunggulan bahkan peruntukannya tersendiri. Jika laptop memiliki keunggulan dari segi mobilitasnya, PC desktop umumnya lebih terkenal memiliki daya pakai yang tangguh.

Ada banyak perusahaan produsen komputer yang saat ini tetap eksis memproduksi produk komputer seperti PC dekstop, salah satunya yaitu ASUS. Jika kamu membutuhkan PC yang tangguh dengan harga yang oke, salah satu produk ASUS dengan varian Expertcenter D300 bisa menjadi pertimbangan yang baik. Untuk itu, artikel berikut akan mengulas mengenai produk ASUS Expertcenter D300 tersebut.

Spesifikasi ASUS Expertcenter D300

ASUS Expertcenter D300

Pada umumnya, harga laptop dan PC hampir sama saja. Tak hanya itu, meskipun tentunya memiliki spesifikasi yang berbeda, namun secara fungsi dan manfaat kedua jenis komputer ini sama saja. PC desktop umumnya lebih cocok digunakan untuk mendukung pekerjaan yang tidak membutuhkan mobilitas namun secara terus menerus, contohnya usaha percetakan, desain, gamenet dan lain sebagainya.ASUS Expertcenter D300 pun akan dengan senang hati menjawab semua kebutuhan kamu tersebut.

Produk ASUS satu initelah dibekali dengan berbagai spesifikasi yang mumpuni, terutama dalam memenuhi kebutuhan desain grafis, editing, hingga permainan atau game berat. Jika kamu tertarik dengan produk ASUS satu ini, ada baiknya jika kamu menyimak ulasan mengenai spesifikasi hingga harga yang dimiliki oleh komputer ASUS Expertcenter D300 tersebut.

Desain dan Tampilan

Dari segi desain, tampilan produk ASUS satu ini memang tidak memiliki sesuatu yang begitu spesial.Hanya saja jika ditelisik secara fisik, PC ini memiliki body yang kokoh karena ketahanannya sendiri telah melalui uji sertifikasi US Military Grade MIL-STD 810G. Adapun hasil pengujian-pengujian yang telah dilakukannya, yaitu mampu bertahan pada tingkat kelembaban 85% selama 24 jam, mampu bertahan dengan power menyala selama 20 jam pada suhu 0 derajat celcius, tahan terhadap getaran 5-500 Hz selama 1 jam dan terhadap enam guncangan keras berkecepatan 150G/2.5ms, serta beberapa pengujian lainnya.

Sementara itu dari sisi ukuran, ASUS Expertcenter D300 memiliki dimensi 16x38x38,5 (WxDxH) dengan berat kurang lebih 7 kg.Sedangkan untuk urusan olah visualnya, pilihan GPU diskrit NVIDIA yang ditawarkan oleh PC dekstop ASUS ini sudah tidak perlu lagi diragukan. Untuk mendukung pekerjaan, komputer ini juga telah dibekali konektivitas yang lengkap, seperti beberapa expansion slot untuk mendukung kemampuan dan fungsionalitasnya. Beberapa diantaranya, yaitu:

  • 1 x PCIe® 3.0×1
  • 1 x PCIe® 3.0×16
  • 1 x M.2 connector for storage
  • 1 x M.2 connector for WiFi
  • Serial ATA 3 x SATA 6.0Gb/s ports
  • Serta beberapa front IO port dan rear IO port untuk kebutuhan komputer umumnya.

Performa

ASUS Expertcenter D300

Sementara itu dari sektor performa, ASUS Expertcenter D300 telah disokong oleh penggunaan prosesor intel core generasi ke 10.  Elemen tersebut menjadikan PC satu ini sangat bisa diandalkan untuk berbagai macam keperluan, terutama untuk keperluan komputasi yang cukup berat. Namun, jika memiliki keterbatasan pada budget, di mana semakin tinggi spesifikasi prosesornya maka harganya juga akan semakin besar, maka pembeli masih dimungkinkan untuk bisa memilih varian yang dibutuhkan sesuai budget, mulai dari intel core i3 sampai core i7.

Selain prosesornya, performa dari produk ASUS ini juga didukung oleh SSD up to 1TB untuk kapasitas sistem operasinya serta HDD 4TB untuk kapasitas penyimpanan.Spesifikasi tersebut sangat mampu mendukung daya pacu dari komputer ini sehingga mampu beroperasi dengan lebih cepat dan lancar, ditambah dengan dukungan memori RAM DDR4 yang bisa dioptimalkan hingga 64GB.

Kelebihan lain dari ASUS Expertcenter D300 ini terdapat pada efisiensi dayanya. Hal tersebut dapat ditunjukkan dengan adanya sertifikasi 80 PLUS perunggu yang dimilikinya. Produk ASUS ini juga telah didesain secara eco friendly sehingga dalam penggunaannya telah mempertimbangkan persyaratan lingkungan. Maka bukan tidak mungkin lagi, ASUS berani menawarkan garansi produknya tersebut hingga 3 tahun lamanya.

Sistem Keamanan

Selain telah dibekali dengan body yang kokoh serta performa dan daya pacu yang menjanjikan, ASUS juga tak setengah-setengah dalam memberikan layanan keamanan yang lengkap melalui produk Expertcenter D300-nya tersebut.Bagi pelaku bisnis, tentunya hal ini adalah suatu hal yang sangat krusial. Sistem keamanan yang dihadirkannya dapat berupa fitur Trusted Platform Module (TPM) yang berfungsi dalam menyimpan dan mengamankan kata sandi dan kunci enkripsi komputer Anda. Selain itu, ada pula fitur keamanan seperti Kensington Security and Padlockslot yang dapat membuat komputer satu ini sulit dipindahkan, terutama jika tidak sedang dalam pantauan. Untuk melindungi data penting pada komputer dari oknum-oknum yang tidak bertanggungjawab, pengguna juga bisa mengaktifkan ataupun menonaktifkan penggunaan perangkat yang tersambung melalui USB.

Hal lain dari sektor keamanan PC ini yang kiranya cukup perlu untuk diketahui, yaitu adanya perangkat manajemen bisnis yang memang dikhususkan untuk para pengguna dari kalangan pebisnis. Perangkat yang dimaksud tersebut adalah ASUS Control Center dan ASUS Business Manager. ASUS Control Center disini berfungsi sebagai manajemen IT terpusat dalam melakukan pemantauan atau manajemen perangkat lunak maupun perangkat keras melalui sebuah portal khusus.Sedangkan ASUS Busniness manager berfungsi untuk mengelola PC individu, contohnya dalam hal ini untuk mengontrol pergerakan data pengguna.

Baca Juga : Asus TUF B450m-plus Gaming, Motherboard Berkualitas Tinggi

Harga ASUS Expertcenter D300

Dengan beberapa spesifikasi yang telah diuraikan sebelumnya, bukan tidak mungkin jika harga yang akan dipatok oleh produk ASUS Expertcenter D300 ini juga cukup fantastis. Seperti yang telah diketahui bersama melalui uraian yang ada, bahwa produk PC ASUS ini tersedia bagi para pelanggan dalam berbagai varian, mulai dari core i3 sampai core i7 yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan pelanggan. Semakin tinggi nilai spesifikasinya maka harganya juga akan semakin besar, yakni dimulai dari harga Rp 8.449.000,-. Harga yang mungkin terkesan masih cukup mahal, namun jika harus diulas kembali seluruh spesifikasi dan keunggulan yang ditawarkannya, harga tersebut masih cukup worth it dan sebanding dengan fasilitas yang ada.

Kamu juga bisa mencaritahu spesifikasi lain yang lebih lengkap dari produk ini untuk semakin memantapkan hati dalam memilih dan membelinya. Namun bagi para penggiat bisnis ataupun pengguna dengan aktivitas komputasi harian yang cukup berat, PC ini rasanya sudah bisa menjadi pilihan yang paling pas. Menariknya lagi, ASUS Expertcenter D300ini juga bersifat upgradable. Di mana jika pengguna membutuhkan kemampuan spek yang lebih tinggi lagi pada beberapa komponen di komputernya, pengguna dapat melakukan upgrade pada komponen-komponen yang dibutuhkannya tersebut, seperti diantaranya RAM, HDD, hingga prosesor.

Info tech paling update! Ikuti kami di WhatsApp Channel & Google News, Jadilah bagian komunitas kami!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Dapatkan Update Terbaru Langsung! OK No thanks