Tidak setiap weekend kita selalu pergi untuk berlibur, ada saatnya untuk bermalas-malasan dan memanjakan diri di rumah, tapi tentu jika kita stay di rumah, lama kelamaan kita akan merasakan bosan, karena bingung mau ngapain di rumah, ditambah lagi acara TV yang hanya itu-itu saja.
Ada solusi terbaik untuk Sobat yang mengalami problema diatas nih, yaitu dengan cara nonton film bioskop! Nah bingungkan di rumah kok nonton film bioskop gratis.
Tenang Sob, karena nontonnya hanya menggunakan gadget yang kita punya dan pada laman ini akan AP bahas khusus untuk Android walaupun beberapa juga tersedia untuk pengguna iOS.
Ada beberapa aplikasi yang akan memungkinkan kita nonton film-film bioskop dengan mudah di Android. Nah ini bisa menjadi penghilang suntuk ketika menghabiskan libur hanya dirumah! Yuk simak aplikasi apa saja.
Aplikasi Terbaik Nonton Film Bioskop Gratis di Android
1. HOOQ
Pertama HOOQ, adalah salah satu aplikasi nonton popular di Android, selain itu di Indonesia apps ini juga sudah secara resmi hadir, dengan menyajikan konten-konten lokal. Tentunya Sobat harus menyiapkan kuota data untuk dapat menontonnya ya!
Oh ia, di dalam aplikasi ini ada berbagai genre Film dari berbagai negara, kalau suka film Indonesia juga banyak kok. Cara penggunaan aplikasi ini cukup mudah, sobat bisa langsung memilih film dan memutarnya.
Jikalau ada muncul iklan secara tiba-tiba, jangan marah ya, karena kalau pakai versi gratis tentu ada iklannya. Kalau mau berbayar saja untuk mendapatkan akses film premium.
DOWNLOAD : HOOQ
2. Iflix
Aplikasi satu ini akan menyajikan berbagai macam genre film, dari Indonesia, Koreo, Thailand dan agak kebarat-baratan juga ada. Selain itu aplikasi sudah menyediakan berbagai macam subtitle, tentu bahasa Indonesia juga sudah tersedia.
Iflix bisa Sobat download secara gratis, dan tentu versi gratis ini akan memunculkan iklan dan Sobat tidak dapat mengakses film premium yang disuguhkan.Untuk mendapatkan film bioskop yang VIP sobat harus berlangganan ya 😀
DOWNLOAD : IFLIX
3. VIU
Jangan salah kaprah dengan aplikasi VIU ya! Siapa bilang apps ini hanya menyajikan film drama korea? Pada kenyataanya VIU juga menyajikan film dari berbagai negara. Jika Sobat tidak mengerti bahasa asing, tenang aplikasi ini sudah menyediakan subtitle bahasa Indonesia.
Sebagai informasi, VIU ini adalah aplikasi nonton film gratis, namun tentunya akan ada kehadiran iklan yang dimunculkan, jadi harap maklum ya.
DOWNLOAD : VIU
4. Cinemax Box
Nonton film gratis? ini salah satu aplikasi yang mungkin Sobat cari. Apps ini menyediakan banyak film dari berbagai negara dengan kualitas HD, Tapi masih ada kekurangannya nih sob! Tentunya tidak semua film sudah dilengkapi dengan subtitle.
Kelebihannya, aplikasi Cinema Box sudah menyediakan fitur Chromecast yang memungkinkan film diputar di Televisi. Selain itu Sobat bisa menonton vidionya secara offline.
DOWNLOAD : Cinema Box
5. IndoXXI Lite
Aplikasi satu ini dibuat dengan sangat ringan agar pengguna HP Android dengan spesifikasi rendah bisa menginstalnya! Sepertinya semua orang yang suka nonton film sudah mengenal situs IndoXXI, nah ini adalah apikasinya tentu akan mempermudah Sobat mencari dan tonton film secara gratis.
Yang menarik, IndoXXI Lite ini dibuat untuk menghemat kuota, tapi tentu kualitas dari gambarnya akan sedikit menurut. Tapi kalau sekedar di handphone tentu kualitasnya masih terbaik.
DOWNLOAD : IndoXXI Lite
6. Tubi TV
Aplikasi film ini tampilan versi mobilenya mirip seperti yang ada di desktop. Sama seperti aplikasi lainnya, Tube TV menyediakan berbagai macam genre film, yang juga dapat ditonton secara gratis.
Selain diakses melalui Android Tubi TV juga dapat dibuka melalui iPhone, iPod Touch,iPad, Android, Xbox 360, Samsung TV, dan masih banyak perangkat lainnya.
DOWNLOAD : Tubi TV
7. Popcornflix
Aplikasi nonton film gratis salah satunya adalah popcornflix, jika sobat sudah mendownloadnya, pada halaman utamanya akan disuguhkan dengan film-film unggulan yang menjadi rekomendasi untuk ditonton. Sobat juga bisa melakukan setting untuk menampilkan genre-genre yang kalian favoritkan saja.
Apps Popcornflix juga menyediakan fitur “nonton lain waktu” yang dapat memungkinkan sobat melakukan list film mana saja yang akan sobat tonton kemudian hari.
DOWNLOAD : Popcornflix
8. HBO Go
Untuk sobat yang ingin nonton film bioskop dengan film keren dengan jumlah yang banyak, sobat bisa menggunakan aplikasi HBO Go, karena di dalamnya terdapat banyak genre film mulai dari drama korea sampai ke film serial yang populer.
Tapi tentu saja HBO go ini tidak grais yang sob, karena sobat harus berlangganan dengan harga mulai dari 60ribu perbulan, harga yang cukup murah dengan konten yang sangat lengkap, jadi kami kira sobat tidak kan menyesal.
Nah jika Sobat ingin menggunakan aplikasinya, Sobat bisa download melalui marketplace aplikasi yang sesuai dengan sistem operasi HP yang Sobat gunakan. untuk pengguna Android di Play Store dan pengguna iOS dari App Store.
9. Netflix
Nah siapa sekarang yang tidak kenal Netflix, ini adalah aplikasi nonton film bioskop yang sangat populer, karena saya sendiri juga sudah berlangganan, alasannya cuma 1 karena update film di Netflix itu cepet banget jadi ini bisa menjadi aplikasi yang saya rekomendasikan.
Di Netflix bukan hanya film bioskop saja, tapi juga ada serial seperti Money Heist yang sangat populer dan masih banyak lainnya.
Nah untuk dapat menikmati konten yang ada di Netflix sobat juga harus berlangganan, harganya juga relatif murah, yaitu mulai dari 52ribu / bulan saja.
10. Disney+ Hotstar
Selanjutnya sobat bisa menggunakan aplikasi nonton film terbaik dengan Disney+ Hotstar, dengan aplikasi ini Sobat bisa nonton beragam film menarik mulait dari hollywood sampai dengan National Geographic.
Untuk sobat yang ingin nonton serial, animasi dan dokumenter, di Disnet+ Hotstar juga menyediakannya. Nah untuk berlangganan Sobat hanya perlu merogoh kocek mulai dari 39 ribu perbulan atau jika Sobat adalah pelanggan Telkomsel sobat hanya dikenakan biaya hanya 20ribu perbulan.
Baca juga: Aplikasi Mobdroplus: Solusi Hiburan Gratis untuk Menonton TV Online
11. YTV Player
YTV Player Apk adalah sebuah aplikasi pemutar video yang memungkinkan kamu untuk menonton video apa saja yang kamu dapatkan dari internet. Bedanya dengan aplikasi lain, kamu hanya perlu memasukkan link video ke dalam aplikasi, dan video tersebut akan langsung ditampilkan.
Dengan menggunakan aplikasi YTV Player Apk, kamu dapat menonton video dengan lebih nyaman tanpa harus khawatir dengan iklan yang sering muncul di aplikasi Youtube.
Aplikasi ini juga mudah digunakan dan dapat diunduh secara gratis di Google Play Store. Jadi, tunggu apa lagi? Yuk, cobain YTV Player Apk sekarang juga!
Cara Menggunakan YTV Player Apk
Untuk menggunakan YTV Player Apk, kamu bisa mengikuti langkah-langkah berikut:
- Copy URL Video Ambil link video yang ingin kamu tonton dari aplikasi atau browser.
- Paste ke YTV Player Buka aplikasi YTV Player Apk, lalu masukkan judul dan link video yang ingin kamu tonton. Setelah itu, klik “Simpan”.
- Tonton Video Tanpa Iklan Setelah menyimpan video, kamu bisa langsung menontonnya dengan mengklik video yang telah disimpan di dalam aplikasi YTV Player. Kamu tidak perlu khawatir dengan iklan yang mengganggu karena video tersebut tidak menampilkan iklan.
Download YTV Player Di sini
12. Dutamovie21
Dutamovie21 APK merupakan aplikasi streaming film populer yang menawarkan beragam keunggulan bagi penggemar tontonan berkualitas.
Aplikasi ini menyediakan koleksi film terbaru dari berbagai negara dan genre, memastikan Sobat memiliki banyak pilihan untuk dinikmati.
Fitur menarik dari Dutamovie21 termasuk kemampuan untuk menonton tanpa VPN, kualitas HD, beragam pilihan server streaming, dan kemudahan download film langsung ke galeri ponsel Sobat.
Cara menggunakan Dutamovie21 juga mudah. Sobat cukup download dan instal aplikasi, lalu pilih judul film di beranda atau gunakan fitur pencarian.
Setelah memilih film, klik tombol “Play”, dan Sobat siap menikmati tontonan tanpa gangguan iklan. Namun, perlu diingat bahwa aplikasi ini mungkin tidak tersedia di toko aplikasi resmi dan mungkin memerlukan update manual.
kekurangannya aplikasi ini bukanlah aplikasi resmi, jadi kami tidak menganjurkan sobat untuk menggunakan aplikasi ini untuk kebutuhan komersil. lebih baik gunakan aplikasi legal seperti Netflix yang jauh lebih aman.
Dengan Dutamovie21, Sobat bisa menikmati film-film terbaru dengan mudah dan nyaman. Namun, selalu ingat untuk menggunakan aplikasi streaming dengan bijak dan mempertimbangkan aspek legalitasnya. Dutamovie21 APK menjadi pilihan menarik bagi Sobat yang mencari alternatif streaming film tanpa biaya dan tanpa iklan.
13. Layarkaca21
LayarKaca21 (LK21) adalah aplikasi yang memungkinkan pengguna untuk menikmati berbagai film dan serial TV. Aplikasi ini menawarkan akses mudah ke konten film terbaru, baik lokal maupun internasional, dan dapat diakses melalui website resmi atau aplikasi mobile.
Versi terbaru aplikasi ini, memiliki ukuran download sekitar 5 MB dan mendukung perangkat Android 5.0 ke atas.
Fitur utama dari LayarKaca21 meliputi:
- Kualitas Video yang Beragam: Aplikasi ini mendukung berbagai pilihan resolusi, memungkinkan pengguna untuk menyesuaikan kualitas tontonan sesuai dengan kebutuhan.
- Fitur Penelusuran Cepat: Memudahkan pengguna dalam menemukan judul film yang diinginkan dengan proses yang cepat.
- Subtitle Bahasa Indonesia: LayarKaca21 menyediakan versi subtitle dalam berbagai bahasa, termasuk Bahasa Indonesia.
- Tidak Ada Batasan Waktu Penontonan: Pengguna dapat menonton film kapanpun dan sebanyak yang diinginkan, selama terhubung dengan internet yang stabil.
- Paket Berlangganan Premium: Selain layanan gratis, LayarKaca21 juga menawarkan paket berlangganan premium dengan fitur tambahan.
Namun, ada beberapa hal penting yang perlu diperhatikan:
- Legalitas Konten: Tidak semua film di LayarKaca21 memiliki legalitas yang jelas. Beberapa film mungkin melanggar hak cipta.
- Resiko Keamanan: Aplikasi ini mungkin tidak tersedia di Play Store dan bisa mengandung iklan yang mengganggu atau risiko keamanan lainnya.
Cara Install LayarKaca21 di Android:
- Download file apk dari link yang tersedia.
- Aktifkan perizinan instalasi pihak ketiga di perangkat Android.
- Buka file manager, temukan file apk yang sudah terunduh, dan pilih opsi instalasi.
- Setelah instalasi selesai, aplikasi siap digunakan.
Akhir Kata
Nah selain daftar aplikasi yang sudah disebutkan di atas, ada masih banyak lagi aplikasi nonton film lainnya yang tentu menyediakan banyak film secara gratis.
Tapi perlu diperhatikan bahwa ini adalah aplikasi ilegal yang tentu saja tidak dianjurkan untuk digunakan, karena resikonya yang cukup mengerikan bahkan bisa merusak perangkat HP karena bisa saja disisipi dengan virus atau malware.
Jadi sebelum menggunakan aplikasi nonton film gratis sobat wajib untuk mengetahui resikonya terlebih dahulu. Nah berikut adalah daftar aplikasi nonton film bioskop gratis.
Sebenarnya ada lebih dari 7 aplikasi nonton film gratis di Android, tapi yang Androidponsel bagikan ini sudah masuk dalam kategori terbaik menurut versi kita ya!.
Atau sobat juga bisa nonton film di Telegram, karena sebelumnya kita sudah membahas caranya jadi kami kira sobat sudah bisa mempraktekannya dengan mudah. Sedangkan yang males menggunakan aplikasi Sobat bisa tuh download film di laptop karena ada banyak situs download film terbaik yang bisa sobat kunjungi.
Slamet adalah seorang blogger yang bersemangat tentang segala hal yang berkaitan dengan Android, mulai dari aplikasi dan game terbaru hingga perkembangan kendaraan listrik seperti sepeda motor listrik.