Gadget  

5 Rekomendasi Charger Terbaik Untuk Pengisian Baterai HP Lebih Cepat dan Aman

5 Rekomendasi Charger Terbaik dengan Teknologi Pengisian Cepat
5 Rekomendasi Charger Terbaik dengan Teknologi Pengisian Cepat (image credit Mahesh Patel )

Rekomendasi Charger Terbaik Berteknologi Pengisian Cepat – Halo Sobat AndroidPonsel, Banyak yang sedang mencari charger untuk menggantikan perangkat pengisian bawaan handphone yang dimiliki. Bahkan ada yang mengirimkan pesan meminta rekomendasi merk charger apa sih yang bagus untuk smartphone miliknya.

Sebenarnya, saya tidak merekomendasikan charger diluar dari bawaan smartphone tersebut, karena setiap pabrik smartphone pasti sudah memperhitungkan pembuatan perangkat pengisiannya agar lebih aman digunakan, tapi di sisi lain kita juga memerlukan aksesoris berupa pengisian agar mampu mengakomodasi penggunaan kita seperti memiliki port lebih dari satu dan memerlukan tenaga yang lebih tinggi sehingga pengisian menjadi lebih cepat.

Walaupun demikian masih ada kok charger yang memang dibuat untuk membantu memperlancar mobilitas kita yang tinggi. Selain itu beberapa produsen juga sangat memikirkan keamanan dari perangkat yang dibuatnya.

Berikut saya akan memperkenalkan beberapa produk charger yang bisa kalian gunakan yang pasti kualitasnya bagus dan bukan kaleng-kaleng!

Charger Wellcomm

5 Charger Terbaik Dengan Teknologi Pengisian Cepat
image credit bukalapak.com

Perama Sobat bisa memilih Charger merk-nya Wellcomm, kerennya charger ini hadir dengan empat port yang bisa digunakan masing-masing disemua perangkat yang kalian miliki. Yang terpenting, charger ini sudah dilengkapi dengan “Outomatic Overload Cut Off Technology” yang akan melindungi dan memproteksi perangkat dari over charging sehingga lebih aman.

Spesifikasinya Input = AC 100-240V ~ 50/60Hz 0.65A, Semua USB Output 1A & 2A bisa digunakan sekaligus, tetapi Maximum harus 4.7A.

[su_button url=”https://c.lazada.co.id/t/c.Xi1A?sub_aff_id=Wellcomm” target=”blank” background=”#efca2d” icon=”icon: cart-plus” rel=”nofollow”]Beli Charger Wellcomm100ribuan[/su_button]

Charger Aukey Quick Charger 2.0

Jika Sobat membutuhkan pengisian yang lebih cepat, Sobat bisa menggunakan merk Aukey. Charger ini diklaim mampu melakukan pengisian 4x lebih cepat dari charger biasa. Bahkan hanya butuh waktu 35 menit dapat mengisi baterai sampai dengan 80%. Fitur yang sangat penting pada charger ini adalah mampu memutus arus ketika baterai sudah terisi penuh.

[su_button url=”https://c.lazada.co.id/t/c.XVJP?sub_aff_id=Aukey” target=”blank” background=”#efca2d” icon=”icon: cart-plus” rel=”nofollow”]Beli Charger Aukey Rp. 179.000[/su_button]

Charger Aukey Quick Charge 3.0

Nah yang ini adalah versi terbaru dari Charger Aukey, untuk versi ini sudah mendapatkan teknologi pengisian cepat dari Qualcomm Quick Charger 3.0 dengan daya 19.5W. tentu saja dayanya akan lebih cepat dibandingkan dengan versi 2.0. Urusan harga jelas lebih mahal ya, selain itu sudah dibekali teknologi pemutus arus ketika pengisian sudah penuh.

[su_button url=”https://c.lazada.co.id/t/c.XgDd?sub_aff_id=Aukey30″ target=”blank” background=”#efca2d” icon=”icon: cart-plus” rel=”nofollow”]Beli Charger Aukey 3.0 Rp. 232.000[/su_button]

Charger Uneed

Uneed
image credit nubigadget.com

Yang satu ini hadir dengan teknologi pengisian cepat Quick Charger 3.0 yang tentunya akan mempersingkat waktu pengisian baterai ponsel. Yang paling penting charger ini aman untuk segala jenis ponsel Android dan iOS. Kerennya lagi, Charger Uneed sudah dibekali dengan LED Display pada bagian atas yang menampilkan output voltase pengisian, selain itu charger sudah mendapatkan dukungan smart charging. Harganya berapa? Murah kok coma seratus ribuan saja!

[su_button url=”https://c.lazada.co.id/t/c.X1DV?sub_aff_id=androidponsel&sub_id1=uneed” target=”blank” background=”#efca2d” icon=”icon: cart-plus” rel=”nofollow”]Beli Uneed Rp. 165.000[/su_button]

Charger Anker

Yang satu ini adalah charger dengan teknologi pengisian cepat berdaya 24W, hadir dengan dukungan Kombinasi PowerIQ dan VoltageBoost untuk memastikan Pengisian Maksimal dan Efektif. Charger ini hadir dengan 2 USB Port dapat menghasilkan Output Power 24 Watt. Hal tersebut memungkinkan untuk charging 2 iPad secara bersamaan.

Fitur untuk keamanan juga sudah disematkan di dalamnya yaitu perlindungan kelebihan daya, pencegahan Arus pendek dan fitur keselamatan pengguna dan perangkat Sobat lebih aman.

[su_button url=”https://c.lazada.co.id/t/c.Xica?sub_aff_id=androidponsel&sub_id1=anker” target=”blank” background=”#efca2d” icon=”icon: cart-plus” rel=”nofollow”]Beli Charger Anker Rp. 359.200[/su_button]

Baca juga:

  • Charger HP Android Terbaik Harga Murah UGreen Quick Charger 3.0
  • Vivo 120W Super FlashCharger Ngecas Hanya Butuh 12 Menit Sampai Penuh

Info tech paling update! Ikuti kami di WhatsApp Channel & Google News, Jadilah bagian komunitas kami!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Dapatkan Update Terbaru Langsung! OK No thanks