Bagi sobat yang memiliki mobilitas tinggi namun tetap ingin mengakses internet dengan lancar, sebaiknya gunakan Wifi portable. Sebab, Wifi rumahan semisal IndiHome tidak bisa dibawa saat bepergian.
Wifi portable menggunakan kartu seluler agar bisa terhubung ke internet. Saat bepergian, sobat bisa memilih menggunakan kartu seluler dengan jaringan internet paling bagus di tempat tujuan. Dengan begitu, aktivitas berselancar di dunia maya bisa tetap dilakukan dengan lancar.
Saat ini sudah banyak sekali pilihan Wifi portable yang dijual di pasaran. Agar tidak bingung, di bawah ini akan disebutkan 5 di antaranya yang direkomendasikan untuk sobat.
Apa itu WiFi Portable ?
WiFi Portable adalah perangkat yang memungkinkan pengguna untuk dapat mengakses jaringan internet, tanpa menggunakan kabel. Perangkat ini menjadi solusi ketika kita ingin mengakses jaringan internet dilokasi yang tidak memiliki akses ke jaringan internet, karena perangkat akan dapat terhubung melalui sinyal wireless yang ditangkap perangkat.
Jenis- Jenis WiFi Portable
Ada beberapa jenis Wi-Fi portable yang tersedia di pasaran, mulai dari yang sederhana hingga yang lebih canggih. Beberapa contohnya adalah:
Modem Portable
Modem portable adalah perangkat yang paling sederhana dan paling sering dijumpai. perangkat modem biasanya akan terhubung ke kompoter atau laptop melalui kabel USB, yang kemudian akan mampu menangkap akses internet dari sinyal wireless.
Hotspot portable
Hotspot portable merupakan perangkat yang lebih canggih dibandingkan modem portable. Perangkat ini dilengkapi dengan baterai yang bisa diisi ulang, sehingga perangkat bisa lebih mandiri tanpa ketergantungan dengan koneksi ke komputer / laptop, selain itu hotspot tidak perlu koneksi ke perangkat melalui koneksi USB.
Router portable
Router portable adalah perangkat yang paling canggih dari semua jenis Wi-Fi portable.
Sama seperti Hotspot portable, Router ini juga memiliki baterai yang dapat diisi ulang, sehingga Anda dapat mengakses jaringan internet tanpa tergantung pada koneksi USB.
Router ini juga memiliki fitur yang lebih lengkap, seperti dukungan untuk menghubungkan beberapa perangkat sekaligus dan membagikan sinyal ke perangkat lain di sekitarnya.
Bagaimana sudah mengertikan apa itu WiFi portable? Ini adalah perangkat yang sangat berguna, untuk sobat yang sering berpergian ke tempat yang tidak memiliki jaringan internet sudah pasti harus menyiapkan WiFi portable.
Nah untuk sobat yang ingin mencari perangatkat tersebut, androidponsel membagikan dafar rekomendasi WiFi portable terbaik yang bisa sobat gunakan.
Inilah 5 Rekomendasi WiFi Portable Terbaik
Telkomsel MiFi 4G LTE Huawei E5573
Rekomendasi pertama Wifi portable kali ini adalah Telkomsel MiFi 4G LTE Huawei E5573. Modem ini mendukung jaringan internet 4G dengan kecepatan download yang mencapai 150 Mbps. Adapun kecepatan uploadnya mencapai 50 Mbps.
WiFi portable dari Telkomsel ini dibekali dengan baterai berkapasitas daya 1.500 mAh dan diklaim bisa bertahan selama 6 jam pemakaian.
Untuk harga jual, Telkomsel MiFi 4G LTE Huawei E5573 bisa dibanderol dengan kisaran harga Rp.649.000.
Smartfren 4G LTE Advanced
Rekomendasi berikutnya untuk Wifi portable adalah Smartfren 4G LTE Advanced. Model besutan Smartfren ini mengadopsi teknologi Cat4 dengan chipset Qualcomm MDM 9307.
Wifi portable ini dibekali dengan teknologi USB on the go dan storage sharing, sangat cocok bagi sobat yang membutuhkan koneksi internet setiap saat.
Sayangnya, modem ini hanya bisa menggunakan kartu Smartfren saja. Untuk harga jualnya berkisar Rp.439.000.
TP-Link M7350
Modem Wifi yang satu ini menawarkan jaringan internet 4G super cepat yang memiliki kecepatan download hingga 150 Mbps. Oleh karena itu, tidak berlebihan jika kita memasukkannya ke dalam Wifi portable terbaik yang ada saat ini. Terdapat layar kecil di bagian depannya yang menampilkan berbagai informasi penting.
Modem ini dibekali dengan baterai berkapasitas daya 2.000 mAh. Sangat tinggi bukan? Sobat bisa menggunakannya selama 8 jam penuh tanpa harus memikirkan isi ulang daya.
Menariknya, Wifi portable ini dibekali dengan slot Micro SD berkapasitas hingga 32 GB yang berfungsi sebagai media penyimpanan. Untuk harga banderolnya saat ini berkisar Rp.950.000.
Baca juga: Cara Mengganti Password Wifi Indihome Semua Modem
Prolink PRT7011L
WiFi portable GSM yang satu ini dibekali dengan teknologi 4G LTE Cat4. Sangat cocok bagi pengguna yang membutuhkan koneksi internet super cepat. Selain itu, modem ini bisa terkoneksi ke 10 perangkat sekaligus secara bersamaan.
Pada bagian depan atas bodinya terdapat display lights indicator yang berfungsi sebagai indikator power, baterai, serta sinyal 4G LTE. Kapasitas daya baterai yang disematkan padanya sebesar 2.000 mAh. Dengan begitu, pengguna bisa menggunakannya selama 10 jam non stop tanpa khawatir isi ulang.
Untuk harga jual, Prolink PRT7011 saat ini dibanderol dengan kisaran harga Rp.600.000.
Huawei E5577 Max
Rekomendasi terakhir untuk Wifi portable kali ini adalah Huawei E5577 Max. Desainnya terkesan modern karena dilengkapi dengan LCD berukuran 1.45 inci untuk menampilkan berbagai informasi.
Modem ini mendukung jaringan internet super cepat 4G LTE, dengan kecepatan akses yang mencapai 150 Mbps. Adapun kecepatan penyebarannya diklaim mencapai 2,4 Ghz.
Modem Wifi ini dibekali dengan baterai berkapasitas daya sangat tinggi, yaitu 3000 mAh. Tidak heran jika pengguna bisa menggunakan Huawei E5577 Max ini selama 12 jam penuh.
Untuk harga jual, modem ini bisa dibanderol dengan kisaran harga Rp.835.000.
Itulah tadi 5 rekomendasi Wifi portable yang cocok bagi Anda yang memiliki mobilitas tinggi, namun tetap ingin menikmati koneksi internet yang cepat dan lancar.
Slamet adalah seorang blogger yang bersemangat tentang segala hal yang berkaitan dengan Android, mulai dari aplikasi dan game terbaru hingga perkembangan kendaraan listrik seperti sepeda motor listrik.