Telkom Umumkan 125 Pemenang Undian IndiHome Miliarder Paket  Semarak Kebahagiaan Tahap 1

IndiHome Miliarder Paket Semarak Kebahagiaan Tahap 1 merupakan program undian yang dapat diikuti oleh pelanggan yang melakukan aktivasi pasang baru, add on, ataupun menukarkan 50 poin myIndiHome dengan 1 kupon undian pada periode 1 Mei s.d. 31 Juli 2019.

Jakarta, 9 Agustus 2019 – PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) mengumumkan pemenang program “IndiHome Miliarder Paket Semarak Kebahagiaan Tahap 1”. Pemenang undian adalah 125 pelanggan beruntung yang tersebar di tujuh Telkom Regional.

Direktur Consumer Service Telkom Siti Choiriana mengucapkan selamat kepada pelanggan IndiHome yang telah menjadi pemenang dalam pengundian IndiHome Miliarder Paket Semarak Kebahagiaan Tahap 1 ini. “Program IndiHome ini ditujukan untuk mengapresiasi pelanggan setia yang telah memberikan dukungan kepada IndiHome,” ujarnya di Jakarta, Jumat (9/8).

Telkom indihome
Executive Vice President Telkom Regional II Area Jakarta, Banten, Bogor, Tangerang, Bekasi (Jababotabek) Teuku Muda Nanta (tengah) saat pengundian program “IndiHome Miliarder Paket Semarak Kebahagiaan Tahap 1” disaksikan OSM Consumer Marketing Telkom Mustakim Wahyudi (kiri) dan perwakilan Kementerian Sosial di Jakarta, Jumat (9/8).

IndiHome Miliarder Paket Semarak Kebahagiaan Tahap 1 merupakan program undian yang dapat diikuti oleh pelanggan yang melakukan aktivasi pasang baru, add on, ataupun menukarkan 50 poin myIndiHome dengan 1 kupon undian pada periode 1 Mei s.d. 31 Juli 2019. Hadiah undian berupa top up Dompet myIndiHome masing-masing Rp10 juta untuk 125 pemenang.

Adapun pengundian dilakukan secara bertahap di seluruh Telkom Regional. Pertama dilakukan pada tanggal 8 Agustus 2019, meliputi Regional III Area Jawa Barat, Regional IV Area Jateng & DIY, Regional V Area Jatim, Bali, Nusra dan Regional VI Area Kalimantan. Selanjutnya pengundian untuk Regional II Area Jakarta, Banten, Bogor, Tangerang, dan Bekasi (Jababotabek) dilaksanakan pada 9 Agustus, kemudian Regional I Area Sumatera dan Regional VII Area Kawasan Timur Indonesia (KTI) pada di 13 Agustus 2019. Pengundian tersebut dimaksudkan agar pemenangnya merata di seluruh Telkom Regional.

“IndiHome akan melanjutkan dengan berbagai program lainnya untuk mengapresiasi pelanggan setia yang telah memberikan dukungannya kepada produk dan layanan kami,” ujar Siti Choiriana mengenai kelanjutan program IndiHome. Adapun program IndiHome Miliarder Paket Semarak Kebahagiaan Tahap 2 berlangsung pada 1 Agustus s.d. 30 September 2019.

Peserta undian dapat mengecek status pemenang dan daftar lengkap pemenang serta informasi lainnya pada website IndiHome di www.indihome.co.id mulai 14 Agustus 2019. Silakan cek saldo Dompet myIndiHome di aplikasi myIndiHome.

“Dengan inovasi tiada henti, Telkom menghadirkan IndiHome untuk menemani keluarga Indonesia, membawa suasana keluarga menjadi lebih harmonis, happy, kreatif, dan penuh gairah, sejalan dengan tagline IndiHome #WujudkandariRumah,” ujar Siti Choiriana.

Undian indihome
Executive Vice President Telkom Regional II Area Jakarta, Banten, Bogor, Tangerang, Bekasi (Jababotabek) Teuku Muda Nanta (kanan) didampingi OSM Planning, Engineering & Deployment 1 Telkom Faisal Agung Prabowo melakukan pengundian pemenang program “IndiHome Miliarder Paket Semarak Kebahagiaan Tahap 1” di Jakarta, Jumat (9/8).

IndiHome sebagai layanan digital Triple Play, sejak awal kehadirannya, IndiHome terus berkembang dan meningkatkan kualitas di segala aspek, baik infrastruktur, layanan maupun konten. Jumlah pelanggan IndiHome pada kuartal pertama 2019 ini tumbuh 45,1% menjadi 6 juta pelanggan dan memantapkan posisinya sebagai market leader bisnis fixed broadband di Indonesia.

Untuk info lebih lanjut, silakan cek akun media sosial @indihome, layar UseeTV, dan aplikasi myIndiHome.

Berita Terkait Telkom Lainnya:

  • Telkom Ajak Masyarakat Kalimantan Manfaatkan Digitalisasi
  • Laba Bersih Telkom Tumbuh 27,4%

Info tech paling update! Ikuti kami di WhatsApp Channel & Google News, Jadilah bagian komunitas kami!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Dapatkan Update Terbaru Langsung! OK No thanks