Seperti yang diketahui bersama, daftar pustaka menjadi salah satu poin penting yang wajib disisipkan dalam karangan ilmiah. Oleh karena itu, penulisan daftar pustaka wajib mengikuti standar penulisan yang berlaku, misalnya dalam format APA (American Psychological Association), dan Chicago. Tentu, contoh daftar pustaka berbeda-beda.
Jangan khawatir, bagi kalian yang saat ini sedang menyusun karangan ilmiah namun terkendala penulisan daftar pustaka yang baik dan benar, kalian bisa simak contoh daftar pustaka pada artikel kali ini.
Pembuatan Daftar Pustaka
Sebelum memasuki bahasan contoh daftar pustaka, ada baiknya kalian mengenal arti dan fungsi dari daftar pustaka itu sendiri.
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), daftar pustaka merupakan daftar yang mencantumkan judul buku, nama pengarang, penerbit, dan sebagainya yang ditempatkan pada bagian akhir suatu karangan atau buku, dan disusun menurut abjad.
Sedangkan fungsi serta tujuan penulisan daftar pustaka, meliputi:
Menghindari Plagiarisme
Saat membuat karangan ilmiah, tentu setiap penulis membutuhkan sumber atau referensi dari karangan ilmiah lain guna mendukung penyusunan karya ilmiah.
Kendati karya ilmiah telah dipublikasi dan dapat diakses siapapun, akan tetapi itu tetap menjadi hak cipta dari penulisnya. Nah, Daftar pustaka ini hadir untuk menghindari plagiarisme, karena kalian telah menuliskan sumber yang dimuat.
Tidak perlu terlalu banyak, yang terpenting muatan materi dalam sumber tersebut ditulis singkat dan padat.
Membantu Pembaca Mengetahui Informasi yang Lebih Dalam
Dengan menuliskan daftar pustaka, maka para pembaca akan dapat menulusuri sumber informasi yang lebih detail karena mereka dapat langsung membaca ke sumber aslinya. Hal ini tentu akan membuat karya ilmiah kalian menjadi kaya informasi.
Menghargai Penulis Terkait
Tidak dapat dipungkiri, dalam dunia penulisan segala bentuk ide dan gagasan orang lain yang diambil tentu sudah sewajarnya dihargai. Adapun daftar pustaka yang ditulis ini sebagai bentuk penghargaan atas pengajuan mengenai ide, argumen atau analisa dari penulis sebelumnya.
Hal ini juga menghindari konflik, sebab regulasi terkait hak cipta sendiri juga sangat ketat dan wajib dimengerti oleh para penulis, terutama terhadap karangan ilmiah.
Menjadi Bahan Pertimbangan Pembaca
Tentu saja dengan adanya daftar pustaka, dapat menjadi tolak ukur maupun pertimbangan para pembaca untuk mempercayai isi atau pembahasan yang ada dalam buku, jurnal atau karangan ilmiah lainnya yang dibuat.
Alasan ini dapat dijawab karena di dalamnya terdapat berbagai rujukan yang saling berhubungan erat satu sama lain sehingga bisa dipercaya sebagai karya ilmiah yang dapat diterima karena memiliki bukti.
Syarat Wajib Penulisan
Terakhir, tujuan daftar pustaka sudah pasti untuk membuat karangan ilmiah dapat diterima. Karena daftar pustaka merupakan poin yang wajib dimasukkan dalam karangan ilmiah, seperti skripsi atau tugas akhir.
Karena pada saat pengujian, daftar pustaka dapat membantu untuk menjelaskan lebih detail terkait muatan informasi dan mengindari dari penjiplakan karya.
Pada ketentuan umumnya, daftar pustaka bisa dituliskan dengan:
- Jika sumber yang dimuat didapatkan dari hasil wawancara, maka tidak perlu dituliskan dalam daftar pustaka
- Tidak perlu diberi nomor urut
- Urutan dalam daftar pustaka berdasarkan nama penulis secara alfabetis, dengan kata lain dari a sampai z
- Untuk gelar penulis termasuk diantaranya gelar akademis, kebangsawanan, dan keagamaan tidak perlu dicantumkan
- Daftar pustaka dimuat di akhir karya tulis
Contoh Daftar Pustaka yang Benar
Setelah mengetahui arti daftar pustaka serta tujuan dibuatnya daftar pustaka, maka selanjutkan kami akan membahas contoh daftar pustaka yang benar menurut beberapa format penulisan. Berikut di bawah ini beberapa contoh dari quipper.com dan sumber lainnya terkait penulisan daftar pustaka.
Dari Buku
Jika kalian memuat referensi yang diambil dari buku, berikut nih cara penulisan daftar pustaka yang benar:
Nama pengarang. Tahun terbit. Judul buku bercetak miring. Tempat terbit: Nama penerbit.
Contohnya kalian mengambil muatan informasi dalam buku Hujan Bulan Juni karangan penyair Sapardi Djoko Darmono. Jika kalian mengutipnya untuk karya tulis, kalian dapat menulis format daftar pustakanya, seperti:
Damono, Sapardi Djoko. 2015. Hujan Bulan Juni. Jakarta: PT Gramedia Pustaka Utama.
Bisa dilihat pada daftar pustaka di atas, nama pengarangnya harus ditulis terbalik. Apabila penulis menggunakan nama marga, tentu marga wajib ditulis di awal. Jika tidak memiliki marga, maka yang ditulis lebih dulu adalah nama belakang penulis.
Untuk kalian yang menemukan dua atau tiga pengarang dalam buku yang ingin dikutip, maka penulisan daftar pustaka hanya nama pengarang pertama saja yang bisa kalian balik. Jadi, untuk nama pengarang kedua, dan ketiga tidak perlu dibalik.
Apabila ada empat atau lebih pengarang pada buku yang akan dijadikan referensi, maka kalian tidak perlu menulis semuanya. Silakan untuk menuliskan nama pengarang pertama saja, lalu diikuti dengan ‘dkk’ atau secara jelasnya berarti ‘dan kawan-kawan’.
Buku Terjemahan
Contoh daftar pustaka yang diambil dari buku terjemahan juga memiliki format tersendiri. Bagi kalian yang mengambil rujukan dalam buku terjemahan, seperti contoh buku Kosmos karangan ilmuwan Carl Sagan, maka kalian dapat menuliskan contoh daftar pustaka, seperti:
Sagan, Carl. 2016. Kosmos. Terjemahan oleh Ratna Satyaningsih. Jakarta: Kepustakaan Populer Gramedia.
Internet
Contoh daftar pustaka dari buku akan berbeda jika kalian mengutip informasi melalui internet atau situs tertentu. Meski mengutip dari bahan bacaan yang tersebar di internet, penulis juga diharuskan menulis daftar pustaka sebagai rujukan terpercaya.
Adapun contoh penulisan daftar pustaka dari sumber artikel di internet, yakni:
- Maulana, Indra. 2022. Mengenal Kabel UTP (Unshielded Twisted-Pair), diakses dari https://www.androidponsel.com/39886/mengenal-kabel-utp-unshielded-twisted-pair/, pada 23 Maret 2022.
- Firman, Jibriel. 2022. Kapal Pinisi, Legenda Pelaut Nusantara dan Warisan untuk Dunia, diakses dari https://lautsehat.id/pariwisata/jibrielfirman/kapal-pinisi-legenda-pelaut-nusantara-dan-warisan-untuk-dunia/, pada 23 Maret 2022.
Contoh Daftar Pustaka APA Style & Chicago
Pada beberapa kampus atau instansi pendidikan lainnya, biasanya menerapkan format tertentu, seperti format APA Style. Ini merupakan salah satu format populer yang sering menjadi acuan penulis daftar pustaka.
Untuk kalian yang saat ini ingin menulis daftar pustaka dengan format APA Style edisi ketujuh, berikut contoh daftar pustaka berdasarkan sumber rujukannya yang dirangkum dari laman Perpustakaan UGM (Universitas Gadjah Mada) melalui detik.com (detik.com/edu/detikpedia/d-5708394/15-penulisan-daftar-pustaka-apa-style-mahasiswa-sudah-tahu/1), yakni:
1. Bab Buku
Bab atau Artikel Dalam Buku yang Diedit
Yura, P. (2020). ‘Good or bad’: How people think of me is not important. In B. Rudy & H. Dion (Eds.), Mental health policy (pp. 368-389). University of Life Press.
Artikel Dalam Ensiklopedia
Ford-Martin, P. (2003). Cognitive-behavioral therapy. In E. Thackery & M. Harris (Eds.), Gale encyclopedia of mental disorders (Vol.1, pp. 226-228). Gale.
2. Buku
Buku: Termasuk Nomor Halaman
Wells, A. (2009). Metacognitive therapy for anxiety and depression in psychology. Guilford Press.
Buku: Penulis Tunggal
Matthews, J. (1999). The art of childhood and adolescence: The construction of meaning. Falmer Press.
Buku: Dua Penulis
Colclough, B., & Colclough, J. (1999). A challenge to change. Thorsons.
Buku: 3-20 Penulis
Dwee, D., Dion, H. B., & Brown, I. S. (2012). Information behaviour concept: A basic introduction. University of Life Press.
Buku: Lebih dari 20 Penulis
Cantumkan sembilan belas nama penulis pertama, kemudian sisipkan tiga elips dan ikuti dengan nama penulis terakhir.
Buku: Karya Berbeda oleh Penulis yang Sama di Tahun yang Sama
Kubler-Ross, E. (1993a). AIDS: The ultimate challenge. Collier Books.
Kubler-Ross, E. (1993b). Questions and answers on death and dying. Collier Books.
Buku: Organisasi sebagai Penulis
American Educational Research Association. (1985). Standards for educational and psychological testing. American Psychological Association.
3. E-Book
e-book
Eckes, T. (2000). The developmental social psychology of gender. Lawrence Erlbaum Associates. https://lib.ugm.ac.id/443/record=b1600608
Bab dari e-book
Jones, N. A., & Gagnon, C. M. (2007). The neurophysiology of empathy. In T. F. D. Farrow & P. W. R. Woodruff (Eds.), Empathy in mental illness. Cambridge University Press. https://lib.ugm.ac.id:443/record=b2130403
Artikel dari Ensiklopedia Elektronik
Lai, M. C. C. (1999). Hepatitis delta virus. In A. Granoff & R. Webster (Eds.), Encyclopedia of virology (2nd ed.). Academic Press. https://doi.org/10.1016/B978-012374410-4.00417-9
Artikel dari Karya Referensi Elektronik: Tidak ada penulis
Alka-Seltzer. (2019). InMIMS online. MIMS Australia. http://www.mimsonline.com.au
4. Contoh Daftar Pustaka dari Materi Audio Visual
DVD
Moore, M. (Writer/Director). (2003). Bowling for Columbine [DVD]. AV Channel.
Program Radio
Browning, D. (Presenter). (2006, June 9). Black soccer heroes. Message Stick [Radio programme]. Guest speaker Dr. John Maynard. ABC Radio.
Rekaman Suara
Javanese Voice (Performers), & Amin, Z. (Director). (1999). Music for simple life [Album]. Javanese Studies, University of Life.
Episode Serial Televisi
Masters, C. (Presenter). (2006, March 27). Big fish, little fish. Four Corners [Television series episode]. ABC Television.
Rekaman Video
Russell, G. (Writer, Producer and Narrator), & Wiseman, P. (Producer). (1995). Tackling bullies: An Australian perspective [Video recording]. Video Classroom.
YouTube/Vimeo Video
NRK. (2007, February 26). Medieval helpdesk with English subtitles. [Video]. http://www.youtube.com/watch?v=pQHX-SjgQvQ
5. Artikel Jurnal
Jurnal dengan DOI
Vogels, A. G. C., Crone, M. R., Hoekstra, F., & Reijneveld, S. A. (2009). Comparing three short questionnaires to detect psychosocial dysfunction among primary school children: a randomized method. BMC Public Health, 9, 489. https://doi.org/10.1186/1471-2458-9-489
Jurnal dengan DOI: lebih dari 20 penulis dan termasuk nomor halaman
Wiskunde, B., Arslan, M., Fischer, P., Nowak, L., Van den Berg, O., Coetzee, L., Juárez, U., Riyaziyyat, E., Wang, C., Zhang, I., Li, P., Yang, R., Kumar, B., Xu, A., Martinez, R., McIntosh, V., Ibáñez, L. M., Mäkinen, G., Virtanen, E., . . . Kovács, A. (2019). Indie pop rocks mathematics: Twenty One Pilots, Nicolas Bourbaki, and the empty set. Journal of Improbable Mathematics, 27(1), 1935-1968. https://doi.org/10.0000/3mp7y-537
Jurnal tanpa DOI
Ahmann, E., Tuttle, L. J., Saviet, M., & Wright, S. D. (2018). A descriptive review of ADHD coaching research: Implications for college students. Journal of Postsecondary Education and Disability, 31(1): 24-58. https://www.ahead.org/professional-resources/publications/jped/archived-jped/jped-volume-31
Jurnal dengan Nomor Artikel
March, E., & Springer, J. (2019). Belief in conspiracy theories: The predictive role of schizotypy, Machiavellianism, and primary psychopathy. PLoS One, 14(12): Article e0225964. https://doi.org/10.1371/journal.pone.0225964
Artikel Jurnal dari URL dan Termasuk Nomor Paragraf
Munro, C. (1999). Facing grief. Synergy, 3(3). https://about.ugm.ac.id/synergy/0303/grie
Artikel Jurnal di Cetak
Kyratsis, A. (2014). Talk and interaction among children and the co-construction of peer groups and peer culture. Annual Review of Anthropology, 33(4), 231-247.
Artikel Jurnal dalam Cetakan Termasuk Nomor Halaman
Parker, G., & Roy, K. (2011). Adolescent depression: A review. Australian and New Zealand Journal of Psychiatry, 35, 572-580.
Artikel Jurnal Dicetak dengan 3-20 Penulis
Zhang, B., Cohen, J., Ferrence, R., & Rehm, J. (2016). The impact of tobacco tax cuts on smoking initiation among Canadian young adults. American Journal of Preventive Medicine, 30(6), 474-479
Itulah contoh daftar pustaka APA Style dan Chicago yang bisa kalian jadikan referensi untuk menyelesaikan karangan ilmiah yang sedang dibuat.
Contoh Lain Penulisan Daftar Pustaka APA Style
Contoh daftar pustaka lainnya yang kami lansir dari quipper.com (quipper.com/id/blog/mapel/bahasa-indonesia/ragam-format-daftar-pustaka/), yakni:
APA Style
Untuk contoh daftar pustaka yang benar menurut APA Style, meliputi:
Jenis Teks Format Daftar Pustaka Buku Cetak Baxter, C. (1997). Race equality in health care and education. Philadelphia: Ballière Tindall. Bagian dari Buku Cetak Haybron, D. M. (2008). Philosophy and the science of subjective well-being. In M. Eid & R. J. Larsen (Eds.), The science of subjective well-being (pp. 17-43). New York, NY: Guilford Press. Buku Elektronik Millbower, L. (2003). Show biz training: Fun and effective business training techniques from the worlds of stage, screen, and song. Retrieved from http://www.amacombooks.org/ Artikel Dalam Jurnal Cetak Alibali, M. W. (1999). How children change their minds: Strategy change can be gradual or abrupt. Developmental Psychology, 35, 127-145. Artikel Dalam Jurnal Dengan Identitas Digital Gaudio, J. L., & Snowdon, C. T. (2008). Spatial cues more salient than color cues in cotton-top tamarins (saguinus oedipus) reversal learning. Journal of Comparative Psychology, 122, 441-444. doi: 10.1037/0735-7036.122.4.441 Situs Web Resmi Pemerintah U.S. Department of Justice. (2006, September 10). Trends in violent victimization by age, 1973-2005. Retrieved from http://www.ojp.usdoj.gov/bjs/glance/vage.htm Daftar pos-el (Mailing List) Stein, C.(2006, January 5). Chessie rescue – Annapolis, MD [Message posted to Chessie-L electronic mailing list]. Retrieved from http://chessie-l-owner@lists.best.com Film Greene, C. (Producer), del Toro, G.(Director). (2015). Crimson peak [Motion picture]. United States: Legendary Pictures. Foto (dari buku, majalah, dan situs web) Close, C. (2002). Ronald. [photograph]. Museum of Modern Art, New York, NY. Retrieved from http://www.moma.org/collection/object.php?object_id=108890 Karya Seni – dari dokumentasi perpustakaan Clark, L. (c.a. 1960’s). Man with Baby. [photograph]. George Eastman House, Rochester, NY. Retrieved from ARTstor Karya Seni dari situs web Close, C. (2002). Ronald. [photograph]. Museum of Modern Art, New York. Retrieved from https://www.moma.org/collection/works/108890
Format Chicago
Untuk contoh daftar pustaka yang benar menurut format Chicago, meliputi:
Jenis Teks Format Daftar Pustaka Buku Cetak Pollan, Michael. The Omnivore’s Dilemma: A Natural History of Four Meals. New York: Penguin, 2006. Artikel Dalam Jurnal Cetak Weinstein, Joshua I. “The Market in Plato’s Republic.” Classical Philology 104 (2009): 439–58. Artikel Dalam Jurnal Elektronik Kossinets, Gueorgi, and Duncan J. Watts. “Origins of Homophily in an Evolving Social Network.” American Journal of Sociology 115 (2009): 405–50. Accessed February 28, 2010. doi:10.1086/599247. Situs Web Google. “Google Privacy Policy.” Last modified March 11, 2009. http://www.google.com/intl/en/privacypolicy.html.
Gaya kutipan Chicago ini menggabungkan aturan tata bahasa dan tanda baca yang umum dalam bahasa Inggris-Amerika. Umumnya gaya Chicago manyajikan dua sistem dokumentasi dasar: (1) catatan dan daftar pustaka dan (2) tanggal penulis.
Itulah beberapa contoh daftar pustaka APA Style dan format Chicago yang bisa kalian ikuti.
Akhir Kata
Demikian pembahasan tentang pengertian dan contoh daftar pustaka dalam beberapa format yang dapat menjadi referensi untuk penyusunan karangan ilmiah kalian. Jika sekiranya ada tambahan atau tanggapan, boleh sekali sampaikan melalui kolom komentar di bawah ini.
Sekian, semoga bermanfaat.
Spesialisasinya pada Android dan aplikasi mobile telah membantu banyak pengguna dalam memahami dan memaksimalkan penggunaan teknologi ini dalam kehidupan sehari-hari. Dengan gaya penulisan yang informatif dan mudah dimengerti, Indra telah menjadi referensi bagi banyak orang yang mencari informasi tentang Android dan aplikasi mobile.