Cara Menghilangkan Suara Vokal Pada Video Dengan Android

Cara Menghilangkan Suara Vokal Pada Video

Cara Menghilangkan Suara Vokal Pada Video – Di saat sekarang untuk menikmati sebuah audio atau video bukanlah suatu hal yang sulit untuk dilakukan lagi.

Saat ini kamu sudah bisa memutar sebuah audio atau video hanya menggunakan sebuah smartphone. Keberadaan smartphone pada saat sekarang seakan sudah menggantikan banyak fungsi benda lainnya, sehingga mempermudah banyak aktivitas.

Salah satunya menggantikan fungsi DVD sebagai perangkat pemutar video yang biasa digunakan pada era sebelum adanya smartphone.

Sehingga membuat DVD menjadi jarang digunakan karena fungsinya sudah dapat digantikan oleh smartphone. Apalagi pada smartphone kamu tidak membutuhkan sebuah kaset untuk memutar audio atau video.

Akibat dari berkembangnya teknologi tersebut, muncul pulalah sebuah ide baru yang ingin dicoba oleh sebagian orang. Sebagai contohnya ingin menghilangkan suara vokal pada sebuah video dengan tujuan ingin melakukan sebuah dubbing atau membuat video tertentu.

Namun enaknya dari kemajuan teknologi ialah selalu ada saja sesuatu yang bisa memuaskan keinginan seseorang walaupun hal tersebut terbilang cukup mustahil pada awalnya.

Apa Itu Vokal Pada Sebuah Video

Cara Menghilangkan Suara Vokal Pada Video

Pada dasarnya vokal pada sebuah video merupakan suara yang dikeluarkan ketika video itu berputar. Suara tersebut bisa berupa percakapan yang dikeluarkan dari sebuah video maupun audio.

Biasanya suara vokal pada sebuah video dihilangkan dengan tujuan tertentu, seperti menghilangkan suara untuk mendapatkan instrumen audionya. Hal lainnya bisa juga menghilangkan suara dialog pada sebuah adegan tertentu dengan tujuan untuk melakukan dubbing pada video tersebut.

Teknik menghilangkan vokal pada sebuah video ini dinamakan dengan Vocal Remover. Sistem kerja menghilangkan suara vokal pada video ini sebenarnya sederhana, karena pada dasarnya kamu hanya menghapus rentang frekuensi sebuah video sehingga mendapatkan musik instrumentalnya.

Cara Menghilangkan Suara Vokal Pada Video Menggunakan Android

Setelah mengetahui sekilas tentang vokal dan audio removal, maka langkah berikutnya yang perlu kamu ketahui ialah cara menghilangkan vokal pada sebuah video.

Ketika ingin menghilangkan suara vokal pada sebuah video, kamu membutuhkan sebuah aplikasi tambahan. Aplikasi tersebutlah yang nantinya akan bekerja dalam memisahkan frekuensi suara pada video, sehingga suara vokal video itu bisa dihapus atau dihilangkan.

Walaupun membutuhkan sebuah aplikasi, namun kamu tidak perlu khawatir karena aplikasi yang akan digunakan ini tidak berbayar.

Kamu bisa mendownload aplikasi itu pada Play Store dan menggunakannya secara bebas tanpa harus melakukan pembayaran. Berikut beberapa aplikasi dan cara menghilangkan suara vokal video menggunakan Android :

Audio Extractor

Aplikasi pertama yang bisa kamu gunakan dalam menghilangkan suara vokal pada sebuah video ialah Audio Extractor yang dipublish oleh Vashishtha.

Aplikasi ini bisa kamu unduh pada Play Store secara gratis dengan ukuran yang tidak terlalu besar yaitu cuman 1,58 MB saja. Berikut ini langkah-langkah menghilangkan suara vokal pada video menggunakan aplikasi Audio Extractor :

  • Download aplikasi pada Play Store terlebih dahulu.
  • Jika sudah silahkan buka aplikasi tersebut dan pilih “Launch Video Selector”.
  • Pilihlah video yang sudah kamu sediakan untuk dihilangkan suara vokalnya.
  • Berikanlah centang pada “Extract Audio” dan selanjutnya klik “Start Extraction”.
  • Tunggulah beberapa saat hingga video tersebut selesai diproses. Biasanya ini tidak memakan waktu lama.
  • Jika proses extract sudah selesai, maka kamu akan mendapatkan sebuah file audio dengan nama yang sama namun formatnya m4a.

Dalam melakukan ekstrak menggunakan aplikasi ini, kamu tidak mendapatkan hasil ekstrak berupa sebuah video melainkan hanya berupa audio.

Namun kamu bisa menggabungkan suara ekstrak tersebut dengan video asli yang sudah dimute, sehingga didapatilah sebuah video yang vokal suaranya sudah dihilangkan.

Mute Video, Silent Video

Ini merupakan sebuah aplikasi yang di publish oleh CodeEdifince dengan sistem kerja menghilangkan suara video.

Pada dasarnya aplikasi ini hanya bisa menghilangkan suara video secara keseluruhan. Kamu tidak bisa memilih suara yang mau dihilangkan pada sebuah video seperti ingin menghilangkan suara berisiknya saja. Berikut tata cara menghilangkan suara vokal pada video menggunakan aplikasi Mute Video :

  • Bukalah aplikasi Play Store pada Android kamu.
  • Ketiklah pada kolom pencarian “Mute Video”.
  • Pilihlah aplikasi yang dikembangkan oleh Codeedifice lalu download aplikasi tersebut.
  • Setelah proses download selesai, bukalah aplikasi tersebut dan berikan izin aplikasi untuk mengakses foto dan video yang ada pada Android kamu.
  • Selanjutnya pilihlah “Select Video” untuk memilih video yang ingin kamu hilangkan audionya.
  • Jika sudah memilih, maka kamu akan diarahkan pada bagian editing. Kamu bisa memilih opsi “mute” pada bagian select music untuk menghilangkan suara vokal pada video tersebut.
  • Selanjutnya klik “Save” dan tunggu prosesnya beberapa saat.
  • Jika proses menghilangkan suara vokal sudah selesai dilakukan, maka kamu dapat melihat hasilnya pada menu “My Creations”.

Aplikasi Mute Video, Silent Video ini memiliki ukuran yang jauh lebih besar dibandingkan dengan aplikasi pertama yaitu sekitar 22 MB pada saat sekarang.

Akan tetapi, aplikasi ini juga merupakan aplikasi gratis, sehingga kamu tidak perlu melakukan pembayaran untuk menikmati aplikasinya.

Video Sound Editor

Aplikasi ketiga ini bernama Video Sound Editor: Add Audio, Mute, Silent Video yang sudah didownload sebanyak 1 juta lebih pada Play Store hingga sekarang.

Aplikasi ini terbilang cukup kecil karena hanya berukuran 11 Mb saja, dengan fitur dan desain yang terbilang cukup lengkap. Berikut tata cara penggunaan aplikasi Video Sound Editor ini :

  • Bukalah Play Store yang ada pada Android kamu dan ketiklah pada kolom pencarian “Video Sound Editor”.
  • Pilihlah aplikasi yang dikembangkan oleh AndrotechMania dan lakukan penginstalan.
  • Bukalah aplikasi yang sudah di install tersebut dan pilihlah opsi “Mute Video”
  • Selanjutnya kamu akan diminta untuk memilih video mana yang ingin dihilangkan suara vokalnya.
  • Ketika sudah selesai memilih, maka langkah selanjutnya silahkan tekan “Remove Audio”.
  • Tunggulah prosesnya beberapa saat dan lakukan penyimpanan dengan mengklik “Save”.

Baca Juga : 6 Aplikasi Edit Video Slow Motion Android Terbaik!

Cara Menghilangkan Suara Vokal Video dengan Cara Online di Android

Selain menggunakan aplikasi bantuan, kamu juga bisa menggunakan sebuah website untuk menghilangkan suara vokal pada sebuah video.

Namun untuk menggunakan cara ini kamu diharuskan untuk terhubung ke internet, tidak sama dengan aplikasi yang bisa digunakan secara offline. Berikut tata cara menghilangkan suara vokal menggunakan Android secara online :

  • Bukalah browser yang ada pada Android kamu dan kunjungilah situs www.audioremover.com
  • Setelah itu klik tulisan “browser” untuk mencari video yang mau dihilangkan suara vokalnya.
  • Berikanlah izin browser yang kamu gunakan untuk mengakses gambar dan video pada perangkat Android kamu.
  • Langkah selanjutnya silahkan kamu klik opsi “uploading” dan tunggu hingga prosesnya selesai.
  • Jika sudah maka langkah selanjutnya kamu hanya perlu mengklik “Hapus Audio” dan secara otomatis web ini akan menghapus suara vokal dari video yang kamu pilih tadi.
  • Selanjutnya kamu hanya perlu mendownload video yang sudah diproses tersebut untuk mendapatkan filenya.

Pada website ini, kamu hanya bisa menghilangkan suara vokal video yang berukuran kecil dari 500 MB saja. Jika video yang kamu pilih memiliki ukuran melebihi itu, maka video tersebut tidak dapat diproses.

Info tech paling update! Ikuti kami di WhatsApp Channel & Google News, Jadilah bagian komunitas kami!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Dapatkan Update Terbaru Langsung! OK No thanks