Akhirnya, Samsung meluncurkan produk terbarunya. Perusahaan asal Korea tersebut memperkenalkan Samsung Galaxy A72 pada acara “Galaxy Awesome Unpacked” yang disiarkan pada Rabu (17/03/2021) secara virtual.
Pada acara tersebut, Samsung meluncurkan ketiga ponsel secara langsung di Indonesia. Diantaranya adalah Samsung Galaxy A72, Samsung Galaxy A52, dan Samsung Galaxy A32.
Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy A72
Kemudian pada spesifikasinya, ponsel Samsung Galaxy A72 diketahui menggunakan layar Super Amoled dengan bentang layar 6,7 inci dan beresolusi Full HD Plus (1.080×2.400 piksel). Selain itu, layar ponsel tersebut mendukung refresh rate 90 Hz serta touch responsive rate yang mencapai 180 Hz. Hal ini menjadi kali pertama bagi Samsung membekali refresh rate 90 Hz pada lini Galaxy A.
Bahkan layar ponsel ini dilindungi dengan Gorilla Glass 5 dan mempunyai kecerahan mencapai 800 nits. Kemudian, ponsel ini sudah didukung dengan desain infinity-O yang digunakan untuk kamera depan atau selfi 32 MP (f/2.2).
Sedangkan pada bagian belakang, terdapat empat kamera yang siap untuk jeprat jepret. Kamera belakang ponsel ini terdiri dari Kamera Utama 64 MP (f/1.8) dengan OIS, lalu Kamera Makro 5 MP (f/2.4), dan Kamera Ultra Wide 12 MP (f/2.2). Lalu ditambah dengan kamera telefoto 8 MP (f/2.4, OIS) dan dilengkapi dengan fitur optical zoom sampai 3x dan SpaceZoom hingga 30x.
Kemudian ponsel Samsung Galaxy A72 ditenagai dengan System on Chip (Soc) Snapdragon 720G. Selain itu, ponsel ini ditambahkan dengan RAM 8 GB disertai dengan dua opsi memori internal 128 GB dan 256 GB. Namun jika kurang, bisa menggunakan microSD hingga 1 TB. Pada kapasitas baterai, ponsel ini dibekali dengan baterai berkapasitas 5.000 mAh dan memiliki fitur pengisian cepat 25 watt.
Produk asal Korea ini menjalankan sistem operasi Android 11 yang memiliki tampilan antarmuka yang menjadi ciri khas dari Samsung serta One UI 3.0. Kemudian fitur lain dari ponsel ini adalah NFC, Port USB Type C, speaker ganda dengan teknologi Dolby Atmos Gaming, audio jack 3.5 mm, dan disertai dengan Game Booster yang bisa memberikan pengalaman bermain game.
Baca juga: Xiaomi Mi 11 Ultra dan Mi 11 Pro Bakal Gunakan Sensor Kamera ISOCELL GN2 Besutan Samsung
Harga dan Ketersediaan
Diketahui bahwa ponsel Samsung Galaxy A72 tersedia 4 varian, diantaranya adalah Awesome Black, Awesome White, Awesome Blue, dan Awesome Violet. Ponsel ini dibanderol dengan 2 variasi harga, pertama pada varian 8GB/128 GB dengan harga Rp 6 juta. Kemudian pada varian 8GB/256GB dijual dengan Rp 6,4.
Berikut Tabel Lengkap Spesifikasi dan harga HP Samsung A72 :
Body :
Dimensi 165 x 77,4 x 8,4 mm
Bobot 203 g
Tahan debu dan air (IP67)
Proteksi Gorilla Glass 5
Layar :
6,7 inci
1080 x 2400 pixel
Super AMOLED
Refresh rate 90Hz
Chipset & OS :
Qualcomm Snapdragon 720G
GPU Adreno 618
Android 11, One UI 3.1
Memori :
8GB RAM + 128GB ROM
8GB RAM + 256GB ROM
Memori eksternal sampai 1TB
Kamera utama :
Quad camera 64MP, f/1.8, 26mm (wide); 12MP, f/2.2, 123˚ (ultrawide); 5MP, f/2.4, (macro); 8MP, f/2.4, (telephoto) 3x optical zoom
Perekaman video sampai 4K@30fps
Kamera depan Single camera 32MP, f/2.2, 26mm (wide)
Perekaman video sampai 4K@30fps
Baterai :
5.000 mAh
Fast charging 25W
Fitur :
Hybrid Dual SIM
NFC
USB Type-C
Earjack 3,5 mm
Sensor sidik jari dalam layar
Game Booster
Harga :
8/128GB – Rp 5.999.000
8/256GB – Rp 6.399.000