Awal bulan lalu sebuah laporan mengklaim bahwa Xiaomi Mi 11 Ultra dan Mi 11 Pro akan menjadi ponsel pertama yang menggunakan ISOCELL GN2 besutan Samsung. Sekarang beberapa leaker turut mengkonfirmasi hal itu dan menambahkan bahwa Mi 11 Ultra serta Mi 11 Pro akan dirilis pada akhir bulan ini.
Sebuah akun leaker terkemuka, Digital Chat Station, mengungkapkan akan ada sebuah acara peluncuran besar yang diselenggarakan Xiaomi antara bulan Maret dan April. Diyakini acara tersebut akan menjadi ajang bagi Xiaomi untuk memperkenalkan Mi 11 Ultra dan Mi 11 Pro ke pasar global.
ISOCELL GN2 sendiri merupakan sebuah sensor kamera 50 MP buatan Samsung yang dirilis bulan lalu, penerus GN1 yang diluncurkan tahun lalu. Meski hanya memiliki sensor 50 MP namun sensor ini diklaim mampu menangkap piksel yang lebih besar serta lebih hemat tenaga. Sensor ini juga memakai teknologi PDAF terbaru yang dinamakan Dual Pixel Pro.
ISOCELL GN2 memiliki ukuran tipe sensor 1 / 1,12 ”, yang saat ini merupakan sensor dengan ukuraan terbesar pada smartphone serta memiliki piksel berukuran 1,4μm untuk mendapatkan kualitas foto yang sangat detail meskipun dalam mode dalam pengaturan biasa. Sensor ini sanggaup menghasilkan gambar berkualitas dalam lingkungan dengan pencahayaan rendah yang dilakukan dengan teknologi binning empat piksel yang populer, teknologi ini mensimulasikan piksel 2,8μm yang lebih besar.
Melalui pengaturan ulang piksel warna yang menggunakan algoritma mosaik ulang cerdas Sensor baru ini juga menawarkan kemampuan untuk mengambil foto 100MP, seperti apa yang sebelumnya telah dikatakan Samsung. Pada dasarnya, foto 100 MP merupakan tiga lapisan 50 MP dalam warna Hijau, Biru, dan Merah, lalu dilapisi, ditingkatkan dan digabungkan untuk menghasilkan foto dengan resolusi tinggi.
Mi 11 Ultra dan Mi 11 Pro juga diyakini akan mengusung sebuah lensa periskop dengan sensor 48 MP dimana kemampuan digital zoom hingga 120x. Kamera ketiga akan menggunakan sensor 48 MP dan lensa ultra lebar.
Kedua ponsel tersebut juga diberitakan akan memiliki sebuah layar kecil di samping kamera. Layar kecil ini akan menampilkan hitungan mundur jika pengguna mengaktifkan timer pada kamera. Fungsi lain dari layar ini kemungkinan akan digunkakan sebagai layar pembingkai ketika pengguna ingin melakukan foto selfie menggunakan kamera belakang.
Mi 11 Ultra dan Mi 11 Pro sepeti diberitakan sebelumnya akan menggunakani panel AMOLED 6,81 inci. Panel tersebut memiliki resolusi 1440p + dengan dukungan kecepatan refresh 120 Hz, serta kecepatan sampling sentuh 480 Hz. Keduanya akan ditenagai dengan chipset Qualcomm Snapdragon 888.
Sesuai bocoran Digital Chat Station diatas Xiaomi memiliki banyak peluncuran produk yang dijadwalkan untuk bulan Maret dan April, termasuk produk – poduk kategori flagship. Selain varian Pro dan Ultra, Xiaomi juga diharapkan segera menggarap model Mi 11 lainnya, yaitu model Lite. Model ini diharapkan akan menjadi salah satu ponsel 5G dengan harga lebih terjangkau namun memiliki spesifikasi yang mumpuni.