Gadget  

200.000 Unit Mi Pad 5 Terjual Hanya Dalam 5 Menit

Xiaomi Mi Pad 5

Xiaomi telah secara resmi mengumumkan dua perangkat baru yakni Mi MIX 4 serta seri Mi Pad di negara asal mereka bersamaan dengan beberapa perangkat lain. Perangkat – perangkat tersebut secara resmi mulai dapat dibeli untuk khalayak umum pada hari ini dan Xiaomi menungkapkan bahwa dalam penjualan hari pertama ini, mereka telah berhasil menjual perangkat senilai sekitar 300 juta dollar hanya dalam waktu satu menit saja.

Xiaomi Mi Pad 5
Xiaomi Mi Pad 5

Dalam kesempatan yang sama raksasa asal Tiongkok ini juga mengungkap bahwa mereka juga berhasil menjual 200.000 unit seri Mi Pad 5 hanya dalam kurun lima menit.

Meski beitu, Xiaomi nampaknya tidak terlalu siap dengan animo masyarakat yang besar dimana sebuah laporan menyatakan bahwa para pembeli mengeluhkan kekurangan stok aksesoris dari tablet tersebut termasuk keyboard dan stylus. Untuk masalah ini, Xiaomi telah berjanji untuk menyelesaikanya  sesegera mungkin.

Dari sisi spesifikasi, Mi Pad 5 menawarkan  layar 11 inci 120Hz, ada prosesor Snapdragon 860 sebagai pemacu utama yang dipadu dengan RAM 6GB serta penyimpanan 256GB. Kamera utama berkekuatan 13MP sedang kamera selfie 8M. Untuk sumber daya Xiaomi menanamkan baterai 8.720mAh dengan dukungan pengisian cepat 33W.

Di lain pihak, varian Mi Pad 5 Pro hadir dengan spesifikasi layar yang sama dengan model standar namun mengusung chipset yang lebih tangguh yakni Qualcomm Snapdragon 870 ditambah dengan RAM 8GB dan memori internal hingga 256GB. Kamera utama pada versi 4G adalah 13MP dan 50MP untuk model 5G yang didukung sensor sekunder 5MP. Di depan ada kamera selfie 8MP. Tablet ini didukung oleh baterai 8.600mAh yang lebih kecil daripada varian standard, namun dengan dukungan pengisian cepat 67W yang lebih baik.

Sementara untuk Mi MIX 4, ponsel kelas atas ini hampir terjual habis pada pra-penjualan batch pertamanya. Lu Weibing, Presiden Xiaomi China sebelumnya telah mengatakan bahwa stok Mi MIX 4 memiliki potensi untuk mengalami kelangkaan pada penjualan pertama namun mereka sedang berusaha untuk terus menambahkan stok. Alasan di balik terbatasnya stok Mi MIX 4 ak lain adalah kekurangan chip secara  global dan tingkat hasil yang rendah untuk bahan keramik yang menjadi salah satu material ponsel ini.

Terlepas dari spesifikasi premium dan dibuat dengan material yang juga premium, alasan lain menonjolnya popularitas Mi Mix 4 ini adalah berkat kamera depannya yang inovatif, Ponsel ini adalah perangkat Xiaomi pertama yang memiliki kamera dalam layar.

Soal harga Mi Pad varian 5 6GB + 128GB dibanderol 1.999 yuan atau Rp 4,4 juta sedangkan model 6GB + 256GB dihargai 2.299 yuan atau Rp 5,1 juta. Di sisi lain, movarian del Pro memiliki harga 2.499 yuan Rp 5,5 jua untuk model 6GB + 128GB sedangkan model 6GB + 256GB tersedia seharga 2.799 yuan atau Rp 6,2 juta. Terakhir varian 5G dari model Pro dengan RAM 6GB dan penyimpanan 256GB berharga 3.499 yuan atau Rp 7,7 juta.

Ketika Xiaomi meluncurkan seri Mi Pad 5 beberapa hari yang lalu di Tiongkok, tidak ada informasi detail tentang ketersediaannya di pasar global. Namun, laporan terbaru yang didapa Gizmochina menyebut bahwa tablet ini akan diluncurkan untuk wilayah Eropa  pada bulan depan.

Info tech paling update! Ikuti kami di WhatsApp Channel & Google News, Jadilah bagian komunitas kami!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Dapatkan Update Terbaru Langsung! OK No thanks